• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Mencicipi 7 Kuliner Khas Lhokseumawe yang Menggugah Selera

Share

Mencicipi 7 Kuliner Khas Lhokseumawe yang Menggugah Selera

Lhokseumawe tak hanya indah alamnya. Kota terbesar kedua di Aceh ini juga surga kuliner. Berikut ini kuliner khas Lhokseumawe yang harus kamu coba.


Lhokseumawe adalah kota terbesar kedua di Provinsi Aceh dan berada persis di tengah-tengah jalur timur Sumatera. Hal ini menjadikan Kota Lhokseumawe sebagai jalur perdagangan yang cukup penting.

Tak cuma soal perdagangan, Kota Lhokseumawe juga menyimpan kekayaan cita rasa kuliner lokal yang cukup khas. Berbagai kuliner khas Lhokseumawe memberikan kekayaan cita rasa tersendiri dalam kuliner tradisional Aceh.

Ingin cicipi panganan khas Lhokseumawe? Intip pilihan ragam makanan khas Kota Lhokseumawe yang populer berikut:

Baca juga: 12 Pilihan Oleh-Oleh Banjarmasin Favorit Wisatawan

Kuliner Khas Lhokseumawe

Kerang Sambal Nanas yang Menyegarkan

Sumber gambar: Rebellina Shanty

Untuk Toppers penggemar kuliner seafood, khususnya kerang, kamu bisa coba kunjungi Jalan Perdagangan Kota Lhokseumawe dimana berjajar pedagang kaki lima yang terkenal akan hidangan laut-nya.

Populer akan menu kerang darah rebusnya, yang menjadikan kuliner khas Lhokseumawe ini adalah sambal nanas yang mendampingi hidangan ini. Gurihnya kerang ditambah segarnya sambal nanas dijamin akan memanjakan lidahmu.

Mie Aceh

Mie Aceh
Sumber gambar: Tokopedia

Salah satu kuliner khas Aceh yang bisa juga Toppers temukan di Kota Lhoksumawe adalah Mie Aceh. Berbicara soal kuliner Mie Aceh di Lhoksumawe, ada satu tempat makan kuliner tradisional mie Aceh yang sangat populer di Lhoksumawe yaitu Mie Bangladesh.

Tempat makan mie Aceh yang telah berdiri puluhan tahun ini menawarkan kenikmatan Mie Aceh rebus ataupun goreng yang kaya akan rempah-rempah Nusantara yang lezat.

Kombinasi Lezat Kari Kambing dan Roti Cane

Makanan Khas Lhokseumawe
Sumber gambar: Wikipedia

Pilihan kuliner khas Kota Lhoksumawe selanjutnya adalah kombinasi antara gurihnya kari Kambing dan juga Roti Cane. Cita rasa khas Timur Tengah yang ditawarkan oleh makanan khas Lhoksumawe satu ini dijamin mampu memuaskan rasa laparmu.

Kopi Pancung

Aceh memang terkenal akan biji Kopi-nya. Kenikmatan Kopi Aceh bahkan telah diakui hingga penjuru dunia. Berkunjung ke Lhoksumawe, Toppers juga bisa mencicipi Kopi Pancung yang khas dari Kota Lhoksumawe. Kopi Pancung memiliki rasa yang kuat sehingga sering dijuluki Espresso Aceh.

Makanan Tradisional Khas Lhokseumawe
Sumber gambar: Disbudpar

Sanger

Jika Kopi Pancung memiliki rasa yang terlalu kuat untukmu, Sanger bisa jadi minuman khas Lhoksumawe yang bisa jadi alternatif Toppers. Dengan tambahan susu kental manis, cita rasa khas Kopi Aceh menjadi terasa lebih manis dan nikmat.

Kopi Aceh Gayo
Temukan salah satu kopi terbaik di dunia produksi lokal dengan harga termurah di sini!

Manisan Buah Pala

Kuliner khas Kota Lhokseumawe satu ini merupakan pilihan yang tepat untuk dijadikan oleh-oleh saat berkunjung ke Lhokseumawe. Pohon Pala memang merupakan komoditas yang mudah ditemui di Aceh Selatan sehingga ada banyak sekali panganan olahan Pala, salah satunya adalah manisan buah Pala yang lezat ini.

Promo Hotel Tokopedia

Mie Caluek

Makanan Khas Lhokeumawe
Sumber

Rekomendasi kuliner khas Lhokseumawe selanjutnya adalah Mie Caleuk. Berbeda dengan mie Aceh sebelumnya, makanan khas Lhokseumawe ini ditumis dengan rempah dan ditaburi dengan bumbu kacang lengkap dengan renyahnya kerupuk.

Perpaduan mie dan bumbu kacang memberikan cita rasa khas yang hanya bisa Toppers temui di Lhokseumawe.

Baca juga: 29 Destinasi Wisata Kuliner Lezat di Jogjakarta

Itulah ragam kuliner khas Lhokseumawe yang tak boleh sampai terlewatkan saat berkunjung ke Lhoksumawe. Untuk buat perjalanan makin maksimal, reservasi tiket pesawat lebih mudah di aplikasi Tokopedia. Selain itu, berbagai perlengkapan traveling dari jutaan toko online juga tersedia di Tokopedia, lho!

Banner Tiket Pesawat
© 2009-2025, PT Tokopedia