• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Speaker Portable Terbaik & Terbaru 2025, Audio Bass Paling Mantap!

03 July 2024

Share

10 Speaker Portable Terbaik & Terbaru 2025, Audio Bass Paling Mantap!

Inilah rekomendasi speaker portable terbaik dengan spesifikasi unggulan. Pengalaman mendengarkan musik semakin maksimal!


Mendengarkan musik di mana saja kini semakin mudah dengan adanya speaker portable. Speaker ini tidak hanya menawarkan kualitas suara yang jernih, tetapi juga mobilitas yang tinggi.

Speaker portable dirancang untuk memberikan kualitas suara yang superior dengan fleksibilitas yang memungkinkan kamu mendengarkan musik di mana saja. Kamu bisa menyambungkan speaker portable ke perangkat komputer, laptop, tablet, smartphone, atau bahkan smart TV.

Dengan speaker portable yang tepat, kamu bisa menikmati musik favoritmu dengan kualitas terbaik di manapun dan kapanpun!

Baca Juga: Rekomendasi Headset/Earphone Bluetooth Terbaik, Temani dan Warnai Hari

Kriteria Memilih Speaker Portable yang Tepat

Sebelum menentukan speaker portable yang tepat, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih speaker portable, antara lain:

  • Kualitas suara: Pastikan speaker memiliki suara yang jernih dan bass yang kuat.
  • Daya tahan baterai: Pilih speaker dengan baterai yang tahan lama untuk penggunaan yang lebih panjang.
  • Tahan air dan debu: Untuk penggunaan di luar ruangan, fitur tahan air dan debu sangat penting.
  • Portabilitas: Ukuran dan berat yang ringan memudahkan kamu untuk membawa speaker ke mana saja.
  • Konektivitas: Speaker dengan Bluetooth dan fitur tambahan lainnya seperti NFC atau Wi-Fi memberikan fleksibilitas lebih.

Rekomendasi Speaker Portable Terbaik 2025

Speaker portable umumnya dilengkapi dengan teknologi terbaru, seperti konektivitas Bluetooth, tahan air, dan baterai tahan lama. Untukmu yang sedang mencari speaker portable terbaik sesuai kebutuhan dan anggaran, cek rekomendasi berikut ini!

1. Sony SRS-XB100

speaker portable terbaik - Sony SRS-XB100

Rekomendasi speaker portable terbaik yang pertama ada Sony SRS-XB100. Produk Sony ini menjadi pilihan tepat bagi kamu yang mencari speaker portabel dengan suara bass yang kuat. Dengan dimensi kompak dan berat hanya 243 gram, tentunya sangat portabel dan nyaman dibawa ke manapun.

Daya tahan baterai hingga 16 jam ditambah kemampuan tahan air dan debu menjadikanya pilihan terbaik untuk penggunaan di berbagai lingkungan, termasuk pantai dan kolam renang. Tersedia juga tali pengikat yang menambah kenyamanan dalam membawanya ke mana saja.

  • Dimensi: 10.4 x 8.7 x 8.7 cm
  • Berat: 243 gram
  • Daya tahan baterai: Hingga 16 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 5.0
  • Fitur: Tahan air IP67, tali pengikat, suara bass yang ditingkatkan

Rentang Harga Sony SRS-XB100: Rp650.000 - Rp680.000

Beli Sony SRS-XB100 di Sini!

2. Tribit StormBox Micro 2

speaker portable terbaik - Tribit StormBox Micro 2

Masih dengan ukuran yang sangat kompak, Tribit StormBox Micro 2 hadir dengan ukuran 295 gram. Walaupun mungil, salah satu speaker portable terbaik ini akan mengesankanmu dengan suara yagn kuat!

Daya tahan baterai hingga 12 jam akan menemanimu memutar musik dalam waktu lama. Fitur tahan air dan debu membuatnya cocok untuk berbagai aktivitas luar ruangan. Dilengkapi juga dengan mode outdoor khusus yang memastikan kualitas audio optimal di lingkungan terbuka.

  • Dimensi: 9.8 x 9.8 x 3.5 cm
  • Berat: 295 gram
  • Daya tahan baterai: Hingga 12 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 5.3
  • Fitur: Tahan air dan debu IP67, suara 360 derajat, mode outdoor

Rentang Harga Tribit StormBox Micro 2: Rp820.000 - Rp1.000.000

Beli Tribit StormBox Micro 2 di Sini!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Speaker Aktif Terbaik 2024, Kualitas Audio Mantap!

3. JBL Flip 6

merk speaker portable terbaik - JBL Flip 6

Rekomendasi speaker portable terbaik selanjutnya adalah JBL Flip 6. Dengan berat 550 gram, JBL Flip 6 menawarkan kualitas suara yang luar biasa dengan bass yang kuat.

Desainnya yang tahan air dan debu dengan sertifikasi IP67 membuatnya cocok untuk berbagai aktivitas di luar ruangan. Daya tahan baterai hingga 12 jam memastikan kamu bisa menikmati musik sepanjang hari.

Spesifikasi JBL Flip 6:

  • Dimensi: 17.8 x 6.8 x 7.2 cm
  • Berat: 550 gram
  • Daya tahan baterai: 12 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 5.1
  • Fitur: Tahan air IP67

Rentang Harga JBL Flip 6: Rp1.300.000 - Rp1.450.000

Beli JBL Flip 6 di Sini!

4. Marshall Emberton

Marshall Emberton speaker portable.

Bicara soal rekomendasi speaker portable terbaik, Marshall tak boleh ketinggalan! Marshall Emberton menawarkan suara multi-directional yang jernih dan kuat.

Dengan daya tahan baterai hingga 20 jam dan desain tahan air IPX7, speaker ini cocok untuk digunakan di dalam maupun luar ruangan. Selain itu, desain klasik Marshall tentunya menambah daya tarik visual speaker ini.

Spesifikasi Marshall Emberton:

  • Dimensi: 16 x 6.8 x 7.6 cm
  • Berat: 700 gram
  • Daya tahan baterai: 20 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 5.0
  • Fitur: Tahan air IPX7, Multi-directional sound

Rentang Harga Marshall Emberton: Rp2.600.000 - Rp2.700.000

Beli Marshall Emberton di Sini!

5. Harman Kardon Onyx Studio 7

speaker bluetooth Harman Kardon Onyx Studio 7

Rekomendasi speaker portable terbaik selanjutnya adalah Harman Kardon Onyx Studio 7. Harman Kardon Onyx Studio 7 menyuguhkan kualitas suara premium dengan dual tweeters yang memberikan pengalaman audio yang mendalam.

Daya tahan baterai hingga 8 jam dan desain premium membuatnya ideal untuk penggunaan di rumah. Speaker ini juga dilengkapi dengan pegangan aluminium untuk portabilitas yang mudah.

Spesifikasi Harman Kardon Onyx Studio 7:

  • Dimensi: 26.8 x 30.2 x 15.9 cm
  • Berat: 3.295 kg
  • Daya tahan baterai: 8 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 4.2
  • Fitur: Dual tweeters, Premium design

Rentang Harga Harman Kardon Onyx Studio 7: Rp2.800.000 - Rp3.000.000

Beli Harman Kardon Onyx Studio 7 di Sini!

Baca Juga: Rekomendasi Speaker Bluetooth Terbaik, Suara & Bass Jernih!

6. JBL Charge 5

speaker bluetooth JBL Charge 5

Performa bass yang kuat dan optimal bisa kamu rasakan dengan speaker portable JBL Charge 5. Daya tahan baterai hingga 20 jam dan desain tahan air serta debu IP67 sangat cocok untuk penggunaan di luar ruangan.

Dilengkapi juga Fitur powerbank yang memungkinkan kamu untuk mengisi daya perangkat lain menggunakan speaker ini, benar-benar multifungsi! Sangat cocok untuk menemani hari-harimu saat traveling.

Spesifikasi JBL Charge 5:

  • Dimensi: 22.3 x 9.7 x 9.4 cm
  • Berat: 960 gram
  • Daya tahan baterai: 20 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 5.1
  • Fitur: Tahan air dan debu IP67, Powerbank function

Rentang Harga JBL Charge 5: Rp2.400.000 - Rp2.600.000

Beli JBL Charge 5 di Sini!

7. Sonos Roam

speaker  Sonos Roam

Jika kamu mencari speaker portable dengan ukuran yang lebih mungil, Sonos Roam adalah pilihan ideal! Di balik desainnya yang sangat portabel, Sonos Roam menghadirkan kualitas suara yang luar biasa.

Daya tahan baterianya mencapai 10 jam dan tahan air serta debu, sehingga cocok untuk penggunaan di dalam maupun luar ruangan. Selain itu, konektivitas Bluetooth dan Wi-Fi memberikan fleksibilitas yang lebih.

Terdapat juga voice control yang memudahkan kamu untuk mengontrol musik dengan suara. Pilihan warnanya pun cukup beragam, lho!

Spesifikasi Sonos Roam:

  • Dimensi: 16.8 x 6.2 x 6 cm
  • Berat: 430 gram
  • Daya tahan baterai: 10 jam
  • Konektivitas: Bluetooth, Wi-Fi
  • Fitur: Tahan air dan debu IP67, Voice control

Rentang Harga Sonos Roam: Rp3.300.000 - Rp3.900.000

Beli Sonos Roam di Sini!

8. Bose SoundLink Flex

Bose SoundLink Flex

Rekomendasi speaker portable yang satu ini menawarkan suara yang kaya dan desain rugged yang tahan lama. Dengan berat 600 gram dan dimensi yang cukup kompak, Bose SoundLink Flex mudah dibawa ke mana saja.

Daya tahan baterai hingga 12 serta fitur tahan air dan debu membuatnya ideal untuk penggunaan di luar ruangan. Dibekali juga dengan teknologi PositionIQ yang secara otomatis menyesuaikan output audio berdasarkan orientasi speaker untuk memastikan kualitas suara terbaik.

Spesifikasi Bose SoundLink Flex:

  • Dimensi: 20.1 x 9 x 5.2 cm 
  • Berat: 600 gram 
  • Daya tahan baterai: Hingga 12 jam 
  • Konektivitas: Bluetooth 5.1 
  • Fitur: Tahan air dan debu IP67, desain rugged, teknologi PositionIQ

Rentang Harga Bose SoundLink Flex: Rp3.000.000 - Rp3.200.000

Beli Bose SoundLink Flex di Sini!

9. JBL Boombox 3

speaker bluetooth JBL Boombox 3

Kembali pada brand JBL, kali ini ada JBL Boombox 3 dengan spesifikasi tak kalah canggih. Kualitas suara bass yang tak main-main ditambah daya tahan baterain hingga 24 jam membuatnya menjadi pilihan unggul untuk mendengarkan musik hingga berpesta.

Dengan desain tahan air IPX7, Boombox 3 mampu bertahan dalam berbagai kondisi cuaca, menjadikannya sempurna ntuk aktivitas luar ruangan. Speaker ini juga memiliki fitur power bank untuk mengisi daya perangkat lain dan fitur PartyBoost yang dapat menghubungkan beberapa speaker JBL untuk pengalaman audio yang lebih mendalam.

Spesifikasi JBL Boombox 3:

  • Dimensi: 48.5 x 20.1 x 25.7 cm
  • Berat: 6.7 kg
  • Daya tahan baterai: Hingga 24 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 5.1
  • Fitur: Tahan air IPX7, power bank, PartyBoost

Rentang Harga JBL Boombox 3: Rp6.900.000 - Rp7.200.000

Beli JBL Boombox 3 di Sini!

10. Bose SoundLink Revolve+ II

Bose SoundLink Revolve+ II

Bose SoundLink Revolve+ II memberikan pengalaman mendengarkan musik optimal dengan suara 360 derajat yang merata ke seluruh ruangan.

Dengan daya tahan baterai hingga 17 jam dan desain tahan air IP55, speaker ini sangat cocok untuk digunakan di berbagai kondisi. Dilengkapi juga dengan pegangan fleksibel yang membuatnya mudah dibawa ke mana saja.

Spesifikasi Bose SoundLink Revolve+ II:

  • Dimensi: 18.4 x 10.5 x 10.5 cm
  • Berat: 900 gram
  • Daya tahan baterai: 17 jam
  • Konektivitas: Bluetooth 4.1
  • Fitur: Tahan air IP55, 360-degree sound

Rentang Harga Bose SoundLink Revolve+ II: Rp6.300.000 - Rp6.700.000

Beli Bose SoundLink Revolve+ II di Sini!

Baca Juga: Rekomendasi Mouse Gaming Terbaik 2025, Gamer Sejati Wajib Punya!

Itulah rekomendasi speaker portable terbaik 2025 dengan masing-masing spesifikasi serta harganya yang sepadan. Dengan berbagai pilihan speaker portable terbaik di tahun 2024 ini, kamu bisa menemukan speaker yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensimu.

Setiap speaker memiliki keunggulannya masing-masing, mulai dari kualitas suara yang superior, daya tahan baterai yang lama, hingga fitur tambahan seperti tahan air dan debu. Pastikan kamu memilih speaker yang tepat untuk meningkatkan pengalaman mendengarkan musikmu, ya, Toppers!

  • Penulis: Qonita Chairunnisa
© 2009-2025, PT Tokopedia