Microwave memiliki peran penting selain menghangatkan makanan. Simak rekomendasi microwave terbaik yang multifungsi dan low watt berikut!
Microwave adalah salah satu peralatan memasak yang wajib dimiliki di dalam dapur. Sebab, saat mengoperasikannya kamu tidak memerlukan daya listrik yang tinggi. Oleh karena itu, hal ini juga membuat energinya jauh lebih hemat, jika digunakan untuk sehari-hari.
Microwave memiliki fungsi tidak hanya untuk menghangatkan makanan saja, melainkan untuk menghilangkan bekuan es, memanggang, serta fitur-fitur lainnya. Seiring perkembangan zaman teknologi, microwave kini dilengkapi dengan fitur tambahan, yakni low watt, sehingga tiap pemakaian microwave tidak akan memakan daya listrik yang banyak.
Pada umumnya, microwave hanya digunakan untuk memanaskan makanan yang sudah matang dengan menggunakan gelombang elektromagnetik. Kini, microwave juga hadir dengan pilihan oven, sehingga kamu dapat memanaskan dan memasak makanan dari awal hingga matang. Kami merampungkan 7 rekomendasi microwave terbaik untuk dapur yang cepat dan efisien!
Baca Juga: 11 Merk Air Fryer Terbaik, Low Watt & Masak Lebih Sehat!
Rekomendasi Microwave Terbaik
Berbeda dengan microwave pada beberapa tahun lalu, pengoperasiannya terbilang cukup rumit dan memakan daya listrik cukup banyak. Kini, pengoperasian masing-masing fitur microwave terbilang cukup mudah dan tidak memakan banyak daya listrik. Microwave menjadi salah satu produk yang banyak diminati oleh keluarga dikarenakan fungsinya yang efisien.
Simak 7 microwave terbaik untuk dapur, cepat dan efisien berikut ini!
1. SAMSUNG - COUNTER TOP MICROWAVE MS23K3515AS/SE

Merek asal Korea, Samsung, juga hadir dengan opsi microwave microwave terbaik dan canggih, yaitu tipe Samsung Counter Top Microve MS23K3515AS/SE. Microwave ini hadir dengan satu pilihan warna, yakni hitam. Untuk fiturnya, microwave ini dirancang menggunakan bahan ceramic enamel.
Kapasitasnya terbilang cukup luas hingga 23L dan daya pemakaiannya 1150 watt.. Microwave ini pun dilengkapi dengan berbagai mode memasak, eco mode, serta child safety lock yang membuat proses memasak kamu jauh lebih mudah dan aman.
Rentang harga: Rp1.229.000-Rp1.750.000
Beli Samsung-Counter Top Microwave MS23K3515AS/SE di sini
2. LG - MICROWAVE MH6565DIS

Opsi microwave terbaik selanjutnya datang dari merek LG. Microwave ini dilengkapi dengan fitur NeoChef yang berfungsi untuk menghangatkan memasak hidangan secara merata tanpa ada yang tersisa. Hal ini tentunya menjaga kualitas makanan yang tengah dihangatkan.
Tidak hanya itu, bagian dalam microwave ini pun terbilang cukup mudah dibersihkan, ketika kamu sudah selesai menggunakan. Masing-masing simbol dan tombol yang tertera sangat mudah dipahami untuk kamu yang baru saja menambahkan produk microwave di dalam rumah.
Rentang harga: Rp2.180.000-Rp2.190.000
Beli LG-Microwave MH6565DIS di sini
3. SHARP Microwave 20 Liter R-220MA

Merek Sharp hadir dengan microwave terbaik tipe R-220MA. Microwave ini hadir dengan fitur unggulan desainnya yang minimalis dan futuristik. Tiap microwave dirancang dengan ruang pemanggang yang cukup luas, sehingga microwave ini memiliki daya tampung hingga 20 liter. Cocok, untuk kamu yang suka menyajikan makanan dalam jumlah yang besar.
Untuk tampilan depan dirancang minimalis, sehingga kamu dapat melihat hidangan dari kaca transparan. Selain itu, microwave ini dilengkapi dengan fitur cooking signal, di mana microwave akan berbunyi ketika proses memasak telah selesai.
Rentang harga: Rp699.000-Rp839.000
Beli SHARP Microwave 20 Liter R-220MA di sini
Baca Juga: 7 Kulkas Mini Terbaik, Solusi Hemat Ruang untuk Kamar Kos
4. SHARP Microwave Grill 25 Liter R-728(K)IN

Untuk pilihan microwave terbaik selanjutnya hadir dari SHARP dengan lini Microwave Grill 25 Liter R-728(K)IN. Microwave ini hadir dengan desain yang terbilang cukup modern dan minimalis. Hadir dengan warna hitam dan balutan warna silver di gagang produknya, microwave ini terlihat memiliki desain yang elegan.
Selain berfungsi layaknya microwave pada umumnya, microwave tipe R-728-IN ini juga dapat digunakan untuk memanggang berbagai hidangan, seperti ayam, daging, roti, dan kue. Dengan kapasitas 25 L, kamu dapat menggunakan microwave ini untuk memanggang dengan porsi yang besar dalam satu waktu.
Rentang harga: Rp1.299.000-Rp1.469.000
Beli SHARP Microwave Grill 25 Liter R-728(K)IN di sini
5. Panasonic Microwave Oven Low Watt NN ST32

Untuk rekomendasi microwave terbaik selanjutnya datang dari merek Panasonic dengan lini Microwave Oven Low Watt NNST32/NN-ST32HM. Untuk desainnya, microwave ini hadir dengan satu pilihan warna, yakni hitam yang memberikan kesan elegan. Daya tampungnya terbilang luas hingga 25 liter.
Merek Panasonic menyematkan berbagai fitur canggih, mulai dari sembilan auto menus, panel LED 4 digit, hingga interior oven yang mudah untuk dibersihkan. Untuk daya listriknya hanya 450 watt saja.
Rentang harga: Rp1.729.000-Rp1.899.000
Beli Panasonic Microwave Oven Low Watt NNST32 di sini
6. Toshiba Oven Microwave Grill MM-EG24P(BM)

Opsi microwave terbaik selanjutnya datang dari merek Toshiba dengan tipe Toshiba Oven Microwave Grill MM-EG24P (BM). Microwave canggih ini hadir dengan satu pilihan warna, yaitu hitam. Untuk fitur yang disematkan pun bermacam-macam, yakni mulai dari 8 auto menus, termasuk grill.
Selain itu, microwave ini pun dilengkapi dengan grill rack yang berfungsi untuk membuat makanan menjadi lebih crispy, membrane control yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masak kamu, hingga child lock untuk menjaga keamanan saat proses memasak berlangsung. Untuk daya listrik, hanya memakan 800 watt saja untuk menghangatkan dan 1000 watt untuk memanggang.
Rentang harga: Rp1.199.000-Rp1.299.000
Beli Toshiba Oven Microwave Grill MM-EG24P(BM) di sini
7. Toshiba Microwave Oven Low Watt 24 Liter MW2-MM24C(BK)

Untuk opsi microwave yang terakhir, masih datang dari merek Toshiba dengan tipe Toshiba Microwave Oven Low Watt 24 Liter MW2-MM24C(BK). Microwave ini hadir dengan satu pilihan warna, yakni hitam yang mudah untuk kamu bersihkan setelah penggunaan.
Untuk fiturnya terdapat lima power levels dan dilengkapi dengan sinyal pemberitahuaan ketika sesi masak telah selesai. Untuk kapasitasnya, microwave ini mencapai 24 liter. Dan daya pemakaian listriknya terbilang cukup rendah, hanya 450 watt saja.
Rentang harga: Rp975.000-Rp989.000
Beli Toshiba Microwave Oven Low Watt 24 Liter MW-MM24C(BK) di sini
Baca Juga: 5 Chopper Terbaik 2025 Masak Cepat, Mudah, dan Serba Bisa!
Berikut 7 rekomendasi microwave terbaik untuk dapur, cepat dan efisien yang dapat kamu pertimbangkan sebagai opsi. Pastikan, microwave yang dipilih tidak hanya praktis, namun juga efisien dan ramah daya listrik, ya.
Temukan pilihan microwave terbaik dan terlengkap dengan harga yang lebih murah di Tokopedia!