Berikut ini rekomendasi obat diare untuk ibu hamil yang aman bagi kandungan dan ampuh membunuh bakteri penyebab diare.
Diare merupakan gangguan pencernaan yang menyebabkan feses menjadi lebih cair saat buang air besar. Gejalanya kadang cukup mengganggu aktivitas sehari-hari, seperti perut melilit, nyeri hingga lemas.
Pada ibu hamil, pengobatan diare tentu tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Alasannya, obat yang dikonsumsi dapat mempengaruhi janin yang sedang dikandung. Salah meminum obat, bisa berujung pada perdarahan janin.
Bila gejala diare terasa sangat mengganggu, kamu harus berkonsultasi langsung dengan dokter.
Selain itu, terdapat beberapa obat dari apotik yang dapat dikonsumsi bagi ibu hamil dalam keadaan mendesak. Berikut ini rekomendasinya.
Merk Obat Diare untuk Ibu Hamil
1. Nifural

Sumber Gambar: Tokopedia
Nifural merupakan obat antibiotik dengan kandungan Nifuroxazid 250 mg/5 ml sirup yang berfungsi untuk mengobati infeksi pada saluran cerna yang disebabkan oleh E.Coli atau Staphylococcus.
Obat ini merupakan sebuah terapi efektif untuk diare akut dan dapat diresepkan untuk diare tak akut tanpa harus menunggu hasil pengecekan feses yang mungkin terlambat atau negatif.
Selain itu, obat ini bisa dipakai untuk terapi kolitis (infeksi pada lapisan usus besar) yang disebabkan oleh bakteri Escherichia coli atau Staphylococcus.
Dosis yang dianjurkan dalam penggunaan obat Nifural adalah Dewasa: 3 x sehari 1-2 sendok takar (5 ml - 10 ml), Anak dan bayi > 6 bulan : 3 x sehari 1 sendok takar (5 ml), dan Bayi < 6 bulan : 2 x sehari 1 sendok takar (5 ml).
Rentang Harga: Rp70.000 - Rp80.000
2. Tay Pin San

Sumber Gambar: Tay Pin San
Tay Pin San adalah obat herbal yang cukup populer di Indonesia. Obat ini dapat membantu kamu meredakan sakit perut dan perut kembung, Toppers. Selain itu, Tay Pin San dapat mengurangi frekuensi buang air besar dan memadatkan feses.
Aturan pakai obat ini, yakni diseduh dengan 100 ml air hangat, diaduk, lalu diminum. Untuk dewasa, minum obat ini 3 x sehari 1 sachet. Dalam penyimpanannya, simpan Tay Pin San di tempat yang sejuk dan kering.
Rentang Harga: Rp3.500 - Rp35.000
3. Neo Entrostop

Neo Entrostop memiliki kandungan attapulgite dan pektin yang dikenal cukup aman bagi ibu hamil. Kandungan tersebut dapat menghentikan bakteri penyebab diare.
Obat ini akan membantu mengurangi frekuensi buang air besar menjadi normal, serta memperbaiki bentuk feses yang sebelumnya cair akibat diare.
Obat ini berbentuk tablet dengan aturan makan 2 tablet sehari setiap selesai buang air besar bagi orang dewasa.
Rentang Harga: Rp 8.000 – Rp 25.000
Baca Juga: Nama Bayi Laki-Laki Islami dan Modern, Keren & Tidak Pasaran
4. Norit

Norit diproduksi oleh Cap Lang, obat ini dikenal mampu mengatasi diare dan gangguan pencernaan lainnya.
Norit memiliki kandungan activated carbon didalamnya, kandungan tersebut membantu mengembalikan bentuk feses menjadi padat.
Obat ini dapat digunakan pada ibu hamil dalam pengawasan dokter sesuai anjuran yang diberikan. hentikan pemakaian jika terjadi masalah pencernaan yang lebih serius dan segera berkonsultasi dengan dokter
Rentang Harga: Rp 15.000 – Rp 20.000
5. Diatabs

Diatabs memiliki kandungan activated attapulgite, kandungan ini telah dipercaya sejak lama dapat meringankan gejala diare. Diatabs juga mengandung magnesium aluminium phyllosilicate yang dapat membantu untuk mengembalikan konsistensi feses menjadi normal.
Diatabs juga dapat membantu meredakan kehilangan cairan yang berlebihan akibat diare. Obat ini dapat ditemukan dengan mudah di apotik terdekat.
Rentang Harga: Rp 3.000 – Rp 10.000
6. Diapet NR

Diapet NR diproduksi oleh Soho, obat ini berfungsi meredakan gejala diare yang dialami.
Ekstrak jambu biji di dalamnya menjadi keunggulan obat ini, karena menggunakan bahan alami yang telah dipercaya sejak lama.
Diapet NR secara efektif dapat meredakan rasa nyeri dan mengurangi frekuensi buang air besar yang berlebihan.
Tidak lupa, obat ini juga dapat memperbaiki konsistensi feses menjadi lebih padat.
Rentang Harga: Rp 2.999 – Rp 15.000
7. Oralit

Oralit merupakan salah satu obat andalan bagi para penderita diare, selain mudah ditemukan, obat ini juga memiliki khasiat yang efektif.
Obat ini dapat diseduh dalam air hangat, takaran yang digunakan bagi orang dewasa adalah 50-100 ml. Efek obat akan terasa setelah 8 hingga 12 jam setelah dikonsumsi.
Pastikan mengonsumsi oralit dalam takaran yang tepat sesuai anjuran dokter, terutama bagi para ibu hamil agar tidak membahayakan janin.
Rentang Harga: Rp 800 – Rp 15.000
8. Loperamide

Loperamide merupakan obat generik yang dapat ditemukan pada berbagai apotik, obat ini dipercaya sejak lama dapat mengatasi diare dan cukup aman bagi ibu hamil.
Loperamide dapat ditemukan di apotik dengan beberapa merk dagang, termasuk Diadium. Perhatikan efek yang muncul akibat obat tersebut, jika terasa cukup mengganggu, sebaiknya langsung hentikan pemakaian dan berkonsultasi dengan dokter.
Rentang Harga: Rp 10.500 – Rp 17.000
9. Guanistrep Syrup

Guanistrep syrup mengandung kaolin dan pektin. Kandungan ini cukup aman bagi ibu hamil dalam dosis yang dianjurkan.
Kaolin merupakan sejenis mineral alami dan pektin adalah sumber serat yang mudah larut.
Obat ini biasanya akan diberikan apabila diare pada ibu hamil cukup parah, obat ini juga berfungsi mencegah dehidrasi yang parah.
Pastikan kamu berkonsultasi langsung dengan dokter bila gejala diare yang dialami tidak kunjung membaik.
Rentang Harga: Rp 6.000 – Rp 25.000
10. Imodium

Imodium adalah salah satu obat diare yang juga dapat digunakan bagi ibu hamil, obat ini tersedia juga dalam bentuk cair dengan resep dokter.
Dosis yang digunakan tidak lebih dari 16 mg dalam 24 jam, obat ini juga tersedia dalam bentuk tablet dan kapsul. Mengonsumsi obat ini perlu dilakukan dalam pengawasan dokter.
Rentang Harga: Rp 9.000 – Rp 20.000
11. Antidia

Antidia berfungsi mengurangi dan memperlambat kontraksi usus, obat ini dapat bekerja dalam 48 jam setelah dikonsumsi. Obat ini tidak boleh dikonsumsi dalam jangka waktu panjang.
Bila terjadi efek samping yang berlebihan serta gejala diare tidak kunjung mereda. Segera konsultasikan pada dokter untuk mendapatkan penangan yang paling tepat.
Rentang Harga: Rp 5.000 – Rp 30.000
12. Neo Kaolana Syrup

Obat diare satu ini mengandung kaolin dan pectin yang dinyatakan cukup aman bagi ibu hamil dalam dosis pemakaian sesuai anjuran dokter.
Obat ini secara aktif dapat mengurangi rasa nyeri saat diare, serta mengembalikan bentuk feses menjadi normal. Kamu bisa menyimpan obat ini untuk digunakan dalam keadaan mendesak.
Rentang Harga: Rp 15.600 – Rp 20.000
Beli Neo Kaolana Syrup di Sini
Baca Juga: Perkembangan Janin dari Minggu ke Minggu, Pembuahan hingga Lahir
Itu dia beberapa obat diare yang aman bagi ibu hamil, Toppers! Jangan lupa untuk menggunakan obat sesuai dosis dan anjuran dokter.
Bila gejala tidak juga mereda segera konsultasikan secara langsung dengan dokte, agar mendapatkan penanganan yang tepat. Kamu juga bisa membeli berbagai obat diare secara mudah dan cepat hanya di Tokopedia.

Penulis: Claudia Angelista, Zihan.