• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Rekomendasi Novel Romantis Indonesia Best Seller, Hati-hati Baper!

01 December 2023

Share

10 Rekomendasi Novel Romantis Indonesia Best Seller, Hati-hati Baper!

Rekomendasi novel romantis Indonesia best seller ini dijamin menyentuh hati. Siap-siap baper dengan kisah cinta dan segala emosi di dalamnya!


Salah satu cara menghibur diri dan mengisi waktu luang yang seru adalah dengan membaca buku. Bagi kamu anak muda yang tengah dimabuk asmara, kamu bisa jatuh ke dalam perasaan yang lebih mendalam dengan membaca novel cinta romantis yang menyentuh hati.

Novel bertema romantis selalu memiliki tempat spesial di hati para book lovers. Novel romantis Indonesia pun mempunyai pesona tersendiri dengan cerita cinta yang memikat sekaligus mengangkat nilai budaya dan kehidupan sehari-hari.

Untuk Toppers yang mengaku pecinta novel romantis, rekomendasi novel romantis best seller Indonesia di bawah ini wajib masuk daftar bacamu!

Baca Juga: 10 Novel Indonesia Terbaik, Cerita Cinta hingga Kisah Inspiratif

article

Jelajahi koleksi buku original karya penulis populer Indonesia di Festival Pustaka Sastra. Yuk, Bangga Baca Buku Asli bersama Tokopedia!

Best Seller Novel Romantis Indonesia

Berikut ini, kumpulan novel cinta romantis Indonesia terbaik yang wajib kamu baca. Selain menyentuh hati dan bikin baper, daftar novel romantis ini akan memberikanmu pandangan baru tentang perjuangan cinta dan kasih sayang.

Yuk, intip rekomendasi novel romantis Indonesia best seller berikut!

1. Dilan – Pidi Baiq

novel dilan - rekomendasi novel romantis indonesia best seller.

Sumber Gambar: Tokopedia

Siapa yang tak kenal sosok Dilan? Salah satu novel terlaris karya Pidi Baiq ini bahkan juga memecahkan rekor jumlah penonton saat diangkat menjadi film layar lebar dengan judul sama. Meski telah dijadikan film, membaca novel tentu akan lebih seru dan memberikan sensasi tersendiri, serta imajinasi yang lebih luas.

Seperti diketahui, novel Dilan bercerita tentang seorang remaja sekolah menengah atas (SMA) dan anggota geng motor di Bandung yang memiliki cara unik dalam mengambil hati wanita yang disukainya.

2. Milea – Pidi Baiq

novel milea - rekomendasi novel romantis best seller

Sumber Gambar: Tokopedia

Sama seperti novel Dilan, buku Milea: Suara dari Dilan merupakan karangan Pidi Baiq yang fenomenal. Dalam novel ini, diceritakan tentang Dilan mulai dari kecil hingga pertemuannya dengan Milea. Cerita berlanjut hingga keduanya resmi berpacaran, kemudian putus, dan dipertemukan kembali dalam sebuah acara reuni setelah lulus sekolah dan menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

3. Rindu – Tere Liye

rekomendasi novel romantis best seller indonesia.

Sumber Gambar: Tokopedia

Rekomendasi novel romantis Indonesia yang satu ini juga tak kalah seru dan menyentuh. Rindu merupakan salah satu novel yang populer karya penulis Tere Liye. Novel ini berlatar perjalanan sebuah kapal yang akan berlayar dari Indonesia ke Jeddah, Arab Saudi.

Dalam buku ini, kamu akan menikmati cerita menarik tentang cinta dari pasangan-pasangan yang menaiki kapal tersebut. Selain itu, dalam novel ini juga kita diingatkan mengenai toleransi beragama dan tak ada kehidupan yang sempurna.

Baca Juga: Sinopsis Novel Gadis Kretek Lengkap, Karya Ratih Kumala

4. Untuk Matamu – Kharisma P. Lanang

rekomendasi novel romantis indonesia terbaik

Sumber Gambar: Tokopedia

Jika kamu mencari buku yang berisi kumpulan puisi romantis tentang cinta, maka Untuk Matamu karya penulis Kharisma P. Lanang bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu.

Kata-kata puisi yang terkumpul dalam novel dijamin bakal menyentuh hati dan mewakilkan perasaan kamu secara pribadi.

5. Architecture of Love – Ika Natassa

rekomendasi novel romantis best seller indonesia.

Sumber Gambar: Tokopedia

Rekomendasi novel romantis Indonesia selanjutnya adalah Architecture of Love yang berlatar cerita di kota New York, Amerika Serikat. Novel ini bercerita mengenai seorang penulis terkenal Indonesia bernama Raia. Ia pergi ke tempat yang berjuluk ‘kota yang tidak pernah tidur’ itu untuk melupakan mantan pasangannya, namun malah menemukan cinta baru dari seorang pria bernama River.

gramedia online book fair tokopedia

Jangan lewatkan Gramedia Online Book Fair, belanja buku idaman dengan harga terbaik, diskon hingga 90%!

6. Perahu Kertas - Dee Lestari

rekomendasi novel romantis indonesia best seller - perahu kertas

Sumber Gambar: Tokopedia

Perahu Kertas adalah salah satu novel romantis Indonesia best seller yang sukses diangkat sebagai film di layar lebar. Karya dari salah satu penulis ternama Indonesia, Dee Lestari ini menampilkan kisah romantis antara dua tokoh utamanya, Kugy dan Keenan.

Novel ini mengeksplorasi tema persahabatan, mimpi, dan perjuangan dalam mencari arti hidup. Latar musik dan puisi menjadi bagian penting dalam memperdalam alur cerita.

Baca Juga: 10 Buku Self-Improvement Terbaik, Memotivasi dan Membuka Pikiran

7. Ayat-ayat Cinta - Habiburrahman El Shirazy

ayat-ayat cinta

Sumber Gambar: TokopediaSumber Gambar: Tokopedia

Ayat-Ayat Cinta adalah sebuah novel romantis yang mengisahkan perjalanan hidup Fahri bin Abdillah, seorang mahasiswa Indonesia yang belajar di Kairo, Mesir. Fahri adalah seorang pria yang taat beragama dan menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman. Di tengah kesehariannya yang sibuk dengan studi dan aktivitas agama, Fahri secara tak terduga menjalin hubungan cinta dengan wanita yang berbeda, masing-masing mewakili karakter dan latar belakang beragam.

Kisah ini mengeksplorasi bagaimana Fahri berusaha memahami nilai-nilai cinta dan keyakinannya yang tulus. Dalam perjalanan yang membingkai agama, moral, dan hubungan manusia, novel ini mengajak pembaca merenung tentang kompleksitas cinta dan bagaimana setiap individu berurusan dengan tantangan hidup dalam konteks spiritual dan emosional.

8. Critical Eleven - Ika Natassa

novel critical eleven

Sumber Gambar: Tokopedia

Bicara tentang rekomendasi novel romantis best seller, Critical Eleven tak boleh ketinggalan! Novel karya Ika Natassa ini mengisahkan perjalanan cinta dan tragedi yang mengguncang dua tokoh utamanya, Ale dan Anya.

Dengan penuh emosi, Critical Eleven memperlihatkan bagaimana cinta bisa menjadi pendorong kebahagiaan dan kepedihan sekaligus. Melalui narasi yang intens, novel ini memaparkan bagaimana manusia berhadapan dengan rasa sakit yang mendalam, serta menggambarkan betapa rapuhnya kehidupan.

Kisah Ale dan Anya tidak hanya tentang cinta, tetapi juga tentang bagaimana seseorang belajar bangkit dan melanjutkan hidup setelah mengalami kehilangan yang tak tergantikan

9. Tenggelamnya Kapal van der Wijk - Abdul Malik Karim Amrullah

rekomendasi novel romantis best seller indonesia

Sumber Gambar: Tokopedia

Untukmu yang menggemari kisah cinta tragis dan menyayat hati, novel Tenggelamnya Kapal van der Wijk wajib masuk daftar baca! Novel karya Abdul Malik Karim Amrullah ini mengisahkan kisah cinta tragis antara pemuda Minang bernama Zainuddin dengan seorang wanita cantik keturunan Belanda, Hayati.

Cerita ini menggambarkan konflik internal Zainuddin dalam mengejar cinta yang dianggap tidak pantas oleh lingkungannya. Dalam suasana yang penuh dengan hambatan budaya, agama, dan kelas sosial, Zainuddin dan Hayati mencoba menjalani cinta yang terlarang, namun nasib tragis menghadang hubungan mereka.

Novel ini memaparkan perjuangan Zainuddin untuk menjaga cintanya terhadap Hayati, sekaligus menghadapi tekanan dan ketidaksetujuan dari orang-orang di sekitarnya. Dengan latar belakang budaya Minang yang kuat, Tenggelamnya Kapal van der Wijck menggambarkan tentang cinta, konflik, dan tragedi dalam sejarah dan budaya Indonesia

10. Winter in Tokyo - Ilana Tan

winter in tokyo - rekomendasi novel romantis indonesia best seller

Sumber Gambar: Tokopedia

Rekomendasi novel romantis Indonesia best seller yang terakhir ini juga menjadi favorit banyak orang. Winter in Tokyo mengisahkan tentang perjalanan dua tokoh utama, Keiko dan Ren, dalam mengatasi rasa sakit dan kesedihan yang membayangi masa lalu mereka.

Keiko, seorang perempuan asal Jakarta, datang ke Tokyo untuk melanjutkan studinya setelah mengalami peristiwa tragis dalam hidupnya. Di Tokyo, ia bertemu dengan Ren, seorang pemuda tampan yang memiliki latar belakang yang penuh misteri.

Melalui pertemuan mereka, Keiko dan Ren secara perlahan saling mendekat dan membantu satu sama lain dalam proses penyembuhan emosional.

Novel ini menggambarkan tentang bagaimana cinta dan persahabatan dapat memberikan harapan baru bagi mereka yang terluka. Dengan latar belakang kota Tokyo yang indah dan atmosfer musim dingin, kisah ini tidak hanya tentang romansa, tetapi juga mengangkat tema penyembuhan dan pembaharuan dalam menghadapi masa lalu yang sulit.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Novel Remaja Tema Romantis hingga Kesehatan Mental

Toppers, itulah rekomendasi novel romantis Indonesia terbaik yang bisa mengisi waktu luang. Cerita dalam kumpulan novel tersebut di atas dijamin akan membuat pikiran kamu terbuka lebih luas soal cinta!

Apaka kamu sudah membaca buku hari ini? Yuk, lengkapi koleksi buku kamu dengan belanja di Tokopedia! Mulai dari buku komik, buku self improvement, buku pendidikan, novel wattpad, dan banyak lagi. 

Belanja buku di Tokopedia dijamin lebih praktis dan hemat karena ada Cashback, Promo, Bebas Ongkir, hingga Cicilan 0%. Selamat membaca, Toppers!

Penulis: Qonita Chairunnisa

© 2009-2025, PT Tokopedia