• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Rekomendasi Merk Lunch Box dan Botol Minum Terbaik, Desain Kekinian dan Berkualitas!

27 November 2023

Share

Rekomendasi Merk Lunch Box dan Botol Minum Terbaik, Desain Kekinian dan Berkualitas!

Lunch box dan botol minum terbaik ini bisa jadi referensi untuk bawa bekal ke sekolah atau ke kantor. Yuk, ketahui apa saja rekomendasi kotak bekal dan botol minum berikut!


Ingin lebih hemat dan memulai hidup sehat? Yuk, mulai sekarang bawa bekal dan air minum sendiri saat ke kantor atau sekolah! Dengan membawa bekal sendiri, kebersihan lebih terjamin dan kamu pun tak perlu beli lagi di luar.

Kini, sudah banyak inspirasi resep bekal makanan yang bisa kamu ikuti, mulai dari tampilan bento yang kreatif hingga simple. Tak hanya isinya, memilih lunch box atau kotak bekal juga bisa menjadi kesenangan tersendiri, lho!

Berbagai brand ternama pun berlomba mengeluarkan series lunch box dan botol minum yang menarik dengan aneka model. Tak hanya untuk anak sekolah, pastinya cocok juga untuk Toppers yang ingin bawa bekal ke kantor.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Gelas Mug Terbaik, Desain Elegan & Berkualitas!

article

Belanja peralatan dapur, dapat diskon makmur! Yuk, berburu promo di Home Living Inspiration Tokopedia untuk lengkapi alat masak, alat makan, hingga tempat bekal kekinian dan dapatkan diskon spesial hingga 90%.

Rekomendasi Kotak Bekal Terbaik dan Berkualitas

Dalam memilih kotak bekal, penting untuk memperhatikan dari segi material, ukuran, hingga banyaknya kompartmen. Pilihan kotak makan yang tersedia di pasaran biasanya mulai dari bahan plastik, kaca, stainless steel, hingga kombinasi kayu seperti bento box ala Jepang.

Agar semakin semangat bawa bekal, intip rekomendasi lunch box terbaik berikut ini, yuk, Toppers!

1. Ecentio

rekomendasi lunch box terbaik  kotak makan ecentio

Sumber Gambar: Tokopedia

Siapa yang tak tahu merk kotak makan satu ini? Memiliki series set lunch box yang lengkap, Ecentio kerap jadi pilihan kotak makan, baik untuk anak-anak hingga orang dewasa.

Dalam satu setnya, kamu sudah bisa mendapatkan kotak makan, alat makan, tempat sup, hingga botol minum. Perlengkapan bekalmu tak muat masuk ke dalam tas? Tenang saja, lunch box set Ecentio sudah termasuk dengan tas bekal, lho!

Ukuran dan jenis kotak makan Ecentio juga cukup beragam. Ingin bekal makanan tetap hangat? Kamu bisa pilih lunch box Ecentio berlapis stainless steel yang pastinya sudah food grade dan aman.

Yuk, Beli Lunch Box Ecentio Original di Sini!

2. Let Yeah

kotak bekal let yeah lunch box terbaik

Sumber Gambar: Tokopedia

Untukmu yang suka bawa tas bekal, Let Yeah lunch box juga bisa jadi pilihan! Rekomendasi lunch box terbaik satu ini memiliki set yang lengkap, terdiri dari kotak makan, alat makan, tempat sup, botol minum, dan tentunya tas bekal.

Kotak makan Let Yeah juga aman jika dimasukkan ke dalam microwave jika kamu ingin menghangatkan bekal. Selain itu, setiap produknya dilengkapi segel karet yang bisa dilepas pasang sehingga mudah untuk dibersihkan.

Yuk, Beli Lunch Box Let Yeah Original di Sini!

3. Lock n Lock

kotak makan lock n lock

Sumber Gambar: Tokopedia

Merk food storage yang satu ini juga nggak kalah populer! Lock & Lock sudah terkenal dengan kualitas dan produknya yang bervariasi.

Kamu bisa memilih berbagai jenis dan ukuran lunch box sesuai kebutuhan. Lunch box Lock & Lock juga memiliki desain yang minimalis sehingga cocok untuk digunakan anak sekolah ataupun orang dewasa.

Tak perlu khawatir soal keamanan karena sudah bebas BPA. Mau memanaskan makanan di microwave pun bisa karena terbuat dari polypropylene yang tahan panas dan paparan kimia.

Yuk, Beli Lunch Box Lock n Lock Original di Sini!

Baca Juga: 9 Merk Tumbler Stainless Terbaik, Bisa Tahan Suhu 24 Jam!

4. Monbento

lunch box monbento

Sumber Gambar: Tokopedia

Rekomendasi lunch box terbaik ini pasti jadi favoritmu yang suka bawa bekal ala bento Jepang! Ciri khas kotak bekal Monbento adalah bentuknya yang seperti kotak bento Jepang dengan desain lebih modern dan minimalis.

Jenisnya pun beragam, ada terdiri dari dua tingkat, memiliki sekat, hingga berukuran lebih besar dengan beberapa kompartemen. Jika ingin menjaga hangatnya makanan, tersedia juga jenis kotak makan dengan material stainless steel yang juga aman dimasukkan ke oven atau microwave.

Yuk, Beli Lunch Box Monbento Original di Sini!

Rekomendasi Merk Botol Minum Terbaik, Anti Bocor!

Bawa bekal makanan rasanya tidak lengkap tanpa botol minum, bukan? Agar lebih hemat dan teratur memenuhi kebutuhan air setiap hari, intip rekomendasi botol minum terbaik di bawah ini, yuk!

1. Corkcicle

tumbler corkcicle

Sumber Gambar: Tokopedia

Beberapa waktu lalu, merk botol minum ini sempat viral, nih! Yap, Corkcicle patut diperhitungkan jadi salah satu merk botol minum terbaik. Walau harganya cenderung tinggi, tapi kualitasnya tak perlu diragukan lagi.

Tumbler atau botol minum Corkcicle terbuat dari bahan stainless steel berkualitas tinggi dengan tiga lapisan yang dapat menjaga suhu minuman. Kamu bisa menyimpan air dingin selama 24 jam dan hangat selama 12 jam selama beraktivitas di luar rumah.

Pilihan yang ideal banget, nih, untuk Toppers yang suka bekal es kopi dingin di tumbler dari rumah untuk ke kantor!

Yuk, Beli Tumbler Corkcicle Original di Sini!

2. Hydro Flask

merk botol minum terbaik hydro flask

Sumber Gambar: Tokopedia

Hydro Flask juga bisa menjadi pilihan untuk Toppers yan gingin menjaga suhu minuman lebih lama. Botol minum Hydro Flask terbuat dari stainless berkualitas tinggi dengan lapisan ganda vacuum-sealed sehingga air dingin dapat bertahan 24 jam dan air panas selama 8 jam.

Botol minum Hydro Flask hadir dalam berbagai ukuran dan desain yang cocok untuk berbagai kegiatan, baik ke sekolah, kantor, hingga aktivitas lainnya seperti olahraga, traveling, ataupun camping. Pilihan tutupnya juga beragam, ada yang flip cap, straw lid, dan sport cap.

Menariknya, Hydro Flask juga dikenal sebagai merk yang peduli lingkungan. Merk botol minum terbaik ini menggunakan bahan-bahan ramah lingkungan dan pembuatannya.

Yuk, Beli Botol Minum Hydro Flask Original di Sini!

3. Quifit

botol minum quifit

Sumber Gambar: Tokopedia

Merk botol minum terbaik selanjutnya adalah Quifit. Botol minum terbuat dari bahan plastik berkualitas tinggi yang bebas BPA, pastinya aman dan awet digunakan.

Selain memiliki tutup yang mudah dibuka dan dikunci, terdapat juga sabuk yang dapat dilepas. Hal ini pastinya memudahkanmu dalam membawa botol minum saat olahraga atau beraktivitas di luar ruangan.

Botol minum Quifit dilengkapi skala pengukuran volume di sisi botol sehingga kamu bisa mengukur jumlah air yang diminum setiap harinya. Kebutuhan air per hari bakal terpenuhi, deh, Toppers!

Yuk, Beli Botol Minum Quifit di Sini!

4. Lund London

botol minum lund london skettle

Sumber Gambar:: Tokopedia

Untukmu yang suka botol minum dengan tampilan menarik, Lund London bakal jadi favorit! Botol minum Lund London identik dengan desain kontemporer unik dan fresh, serta warnanya yang cenderung soft atau pastel.

Merk botol minum terbaik ini hadir dalam berbagai jenis bentuk dan ukuran yang pastinya ergonomis serta nyaman dibawa bepergian. Salah satunya yang menarik adalah Lund London Collapsible, yaitu tempat minum berbentuk cup yang dapat dilipat. Traveling friendly banget!

Yuk, Beli Botol Minum Lund London Original di Sini!

5. Klean Kanteen

botol minum klean kanteen - merk botol minum terbaik

Sumber Gambar: Tokopedia

Klean Kanteen adalah botol minum dengan lapisan material klean coat yang membuatnya lebih tahan lama. Dilengkapi juga dengan insulasi vakum dan teknologi climate lock yang mampu menyimpan minuman dingin hingga 41 jam dan minuman panas 16 jam.

Tak perlu takut bocor karena botol minum Klean Kanteen pastinya sudah leak proof. Desainnya pun beragam dengan berbagai warna, ukuran, dan jenisnya.

Yuk, Beli Botol Minum Klean Kanteen Original di Sini!

6. Thermos

tumbler thermos

Sumber Gambar: Tokopedia

Bicara tentang rekomendasi botol minum terbaik, Thermos tak boleh ketinggalan! Thermos sudah berdiri sejak 1904 dengan teknologi vakum pertama pada botol minum. Sudah pasti terbuat dari bahan berkualitas tinggi, seperti kaca atau stainless steel yang mampu menjaga suhu minuman dalam waktu lama.

Ukuran, bentuk, dan aksesorisnya pun beragam sehingga kamu bisa pilih sesuai kebutuhan. Jenis tutupnya ada yang dapat diputar, flip-top, hingga tutup sedotan. Botol minum Thermos juga dilengkapi fitur lapisan anti gores, anti slip, anti bocor, dan tahan karat.

Yuk, Beli Botol Minum Thermos Original di Sini!

7. Tumbler Starbucks 

tumbler starbucks x blackpink

Rekomendasi botol minum yang terakhir ini juga tak kalah menarik, lho! Seperti yang kamu tahu, selain menyajikan varian minuman kopi yang nikmat, Starbucks juga selalu berinovasi dalam menghadirkan merchandise. Tumbler Starbucks adalah salah satu produknya yang digemari banyak orang. 

Selain memiliki desain menarik dalam aneka ukuran, Starbucks juga kerap mengeluarkan merchandise edisi spesial, salah satunya yang paling dinantikan adalah Starbucks x Blackpink! Dalam kolaborasi ini, merchandise berupa tumbler atau botol minumnya menjadi favorit. 

Bagi kamu yang ketinggalan exclusive launch Starbucks x Blackpink, jangan sedih! Kamu masih bisa beli di Starbucks Official Store di Tokopedia, lho. Jangan lewatkan juga harga spesial tumbler Starbucks x Blackpink di WAR Diskon Tokopedia yang pastinya bakal lebih hemat!

Yuk, Beli Tumbler Starbucks x Blackpink di Sini!

Itulah beberapa rekomendasi lunch box dan botol minum terbaik untukmu. Setiap merk tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, pilihlah sesuai kebutuhanmu, ya, Toppers.

Yuk, beli perlengkapan bekal mulai dari kotak makan, botol minum, tas bekal, dan lainnya di Tokopedia! Belanja kebutuhan dapur dan rumah tangga di Tokopedia dijamin lebih hemat karena ada berbagai promo, cashback, cicilan 0%, Gopaylater, hingga bebas ongkir.

  • Penulis: Qonita Chairunnisa
© 2009-2025, PT Tokopedia