• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Merk Handy Talky Terbaik untuk Komunikasi Tanpa Henti

Share

10 Merk Handy Talky Terbaik untuk Komunikasi Tanpa Henti

Agar pekerjaan efektif, komunikasi yang lancar sangat dibutuhkan. Untuk itu, cek rekomendasi merk handy talky terbaik berikut ini!


Merk HT Terbaik – Ketika menyelenggarakan event baik dalam skala kecil maupun besar, alat komunikasi merupakan kunci utama kelancaran acara. Untuk itu, biasanya panitia atau pengurus acara akan menggunakan walkie talkie atau handy talky (HT) sebagai sarana komunikasi saat acara sedang berlangsung.

Alat ini juga seringkali digunakan sebagai perangkat penting untuk komunikasi petugas keamanan gedung, kawasan maupun di lingkungan perumahan. Pada fungsi yang seperti ini lah, daya jangkau dan kualitas suara yang bisa diterima jadi pertimbangan utama.

Cara kerja HT adalah menggunakan gelombang radio, yaitu VHF (Very High Frequency) dan UHF (Ultra High Frequency). Perbedaan kedua gelombang radio ini adalah VHF jangkauan pancarnya lebih luas.

Tetapi tidak begitu bagus jika digunakan di wilayah yang banyak penghalang seperti pohon, dinding, atau gedung bertingkat, dan begitu juga sebaliknya.

HT juga dapat digunakan untuk kegiatan yang melibatkan banyak pihak seperti outbond, road trip bersama keluarga besar, dan masih banyak lagi. Daripada menggunakan satu pengeras suara, penggunaan HT membuat komunikasi menjadi lebih lancar dan efektif.

Permasalahan ketika menggunakan HT dengan kualitas yang tidak begitu baik adalah terkadang baterainya cepat habis, menyasar ke channel orang lain atau bahkan radio, dan juga suara yang tidak begitu jelas.

Untuk mengatasi masalah tersebut, kamu bisa menggunakan merk HT kualitas terbaik yang direkomendasikan di bawah ini!

Baca Juga: Cara Mengecek Kecepatan Internet di HP dan Laptop Kamu

Merk Handy Talky / HT Terbaik


1. Handy Talky Baofeng


handy talky terbaik, merk ht terbaik

Baofeng menyediakan Handy Talky dengan banyak keunggulan. Handy Talky Baofeng memiliki fitur VOX, sehingga dapat digunakan tanpa perlu menekan tombol setiap ingin berbicara.

Selain itu, HT ini juga memiliki level volume yang bisa disesuaikan, scan function, busy channel lockout function, low battery alarm, dan juga lampu LED yang bisa dijadikan senter pada malam hari.

Kamu bisa dengan mudah mengisi tenaga HT Baofeng menggunakan charger dengan kapasitas baterai 1.500 mAh.

Rentang Harga: Rp 130.000 – Rp 4.940.000
Cek Handy Talky Baofeng Selengkapnya


2. Handy Talky Motorola


handy talky terbaik, merk ht terbaik

Sebagai merk perangkat elektronik yang sudah memiliki reputasi tinggi, Motorola juga mengeluarkan produk Handy Talky dengan kualitas terbaik.

Terdapat beberapa tipe HT Motorola yang baterainya bisa diisi menggunakan charger biasa dan menggunakan adapter yang disambungkan ke komputer, laptop, atau bahkan power bank. Fitur ini sangat menguntungkan.

Karena jika sedang dalam perjalanan dan baterai HT habis, kamu tetap bisa mencharge menggunakan gadget yang sedang dibawa.

Motorola menawarkan banyak variasi Handy Talky dengan jenis frekuensi VHF dan juga UHF. Jadi, kamu bisa memilih yang sesuai dengan kebutuhan.

Rentang Harga: Rp 910.000 – Rp 9.900.000
Cek Handy Talky Motorola Selengkapnya


3. Handy Talky SPC


handy talky terbaik, merk ht terbaik

SPC menawarkan produk Handy Talky yang ringan dan kecil, sehingga memudahkan mobilitas ketika sedang mengadakan acara. Dengan baterai Lithium-ion, penggunaan jadi lebih tahan lama dan juga dapat dengan mudah diganti jika terjadi kerusakan.

Handy Talky SPC sangat cocok untuk digunakan di acara besar, karena jangkauan hingga 5 km dan kapasitas komunikasi 16 channel.

Bahkan, kamu bisa menghubungi pengguna beberapa tipe HT Baofeng jika menyambungkan dalam frekuensi yang sama.

Biasanya HT SPC dapat dibeli dalam satu paket yang berisi 6 HT atau lebih, sehingga jadi lebih hemat.

Rentang Harga: Rp 130.000 – Rp 4.940.000
Cek Handy Talky SPC Selengkapnya


4. Handy Talky Alinco


handy talky terbaik, merk ht terbaik

Handy Talky merk Alinco memiliki baterai dengan kapasitas 1.700 mAh, jadi waktu pemakaiannya lebih tahan lama dan cocok untuk digunakan sebagai sarana berkomunikasi di berbagai acara. Produk HT Alinco memiliki garansi hingga jangka waktu 1 tahun.

HT Alinco memiliki banyak tipe dengan frekuensi UHF dan VHF, dan juga fitur VOX sehingga dapat digunakan tanpa perlu menekan tombol Push to Talk (PTT)  terus-menerus.

Rentang Harga: Rp 250.000 – Rp 19.162.950
Cek Handy Talky Alinco Selengkapnya


5. Handy Talky Weierwei


handy talky terbaik, merk ht terbaik

Handy Talky Weierwei merupakan salah satu merk HT terbaik di pasaran dengan harga terjangkau.

Mulai dari Rp 500 ribuan, kamu sudah bisa mendapatkan HT dengan dual band VHF dan UHF, kapasitas baterai 2.200 mAh, power 10 Watt, dan juga crossband reception yang memungkinkan kamu untuk menerima gelombang dari mana saja.

Kamu juga bisa memilih gelombang lebar dan pendek, juga penggunaan daya tinggi dan rendah.

Weierwei juga mengeluarkan tipe HT yang tahan air (waterproof) dan LED berwarna yang memudahkan kamu untuk melihat menu di HT karena tampilan digitalnya yang seperti handphone. 

Rentang Harga: Rp 510.000 – Rp 5.000.000
Cek Handy Talky Weierwei Selengkapnya

jual telepon satelit
Dengan telepon satelit, kamu jangan khawatir tidak bisa menelepon karena enggak ada sinyal. Bahkan saat di daerah terpencil sekalipun!

Baca Juga: Serunya Film dan Musik di Rumah dengan 10 Merk Soundbar Terbaik


6. Handy Talky iCom


merk ht yang bagus, merk ht terbaik 2019

Handy Talky iCom merupakan perangkat komunikasi kualitas terbaik. Dengan daya tahan hingga 10 jam dan baterai yang juga sudah waterproof, HT iCom sangat cocok untuk digunakan di acara atau kegiatan outdoor di alam yang terdapat kemungkinan akan terkena air.

Produk ini juga bisa dilengkapi dengan headset tambahan untuk memudahkan mobilitas di acara.

Selain itu, terdapat juga fitur auto power off, yang akan lebih menghemat baterai HT kamu karena akan mati secara otomatis ketika tidak digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama.

Rentang Harga: Rp 650.000 – Rp 28.750.000
Cek Handy Talky iCom Selengkapnya


7. Handy Talky Kenwood


merk ht yang bagus, merk ht terbaik 2019

Handy Talky Kenwood memiliki desain produk yang compact, tipis, sehingga nyaman untuk digenggam dan mudah dibawa ke mana-mana. Dengan baterai Li-Ion dan charger portable, HT Kenwood dapat bertahan lama dan mudah untuk dicharge.

Keunggulan dari HT Kenwood adalah produk ini dapat diprogram di komputer menggunakan MCP-5A, terdapat fitur CTCSS (Continuous Tone Coded Squelch System) dan DCS (Digital Code Squelch).

Fitur tersebut berguna untuk menandakan panggilan masuk, dan juga layar serta keypad backlight yang memudahkan pengoperasian produk pada malam hari.

Rentang Harga: Rp 650.000 – Rp 4.900.000
Cek Handy Talky Kenwood Selengkapnya


8. Handy Talky Yaesu


merk ht yang bagus, merk ht terbaik 2019

Handy Talky Yaesu menawarkan berbagai tipe HT dengan kualitas terbaik dan fitur-fitur canggih. Terdapat tipe HT Yaesu dengan fitur touchscreen, anti debu, dan anti air. Produk yang dilengkapi dengan baterai Lithium-Ion ini dapat digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama.

Kamu bahkan bisa memilih daya yang digunakan, mulai dari 0.5, 2.5, sampai 5 Watt. Penggunaan baterai jadi lebih hemat dan efektif karena bisa dipilih langsung oleh masing-masing pengguna HT.

Harga HT Yaesu sangat sepadan dengan kualitas dan fitur canggih yang ditawarkan.

Rentang Harga: Rp 500.000 – Rp 24.300.000
Cek Handy Talky Yaesu Selengkapnya


9. Handy Talky Firstcom


merk ht yang bagus, merk ht terbaik 2019

Handy Talky Firstcom hadir dengan variasi tipe HT, baik dengan frekuensi VHF maupun UHF, fitur VOX yang memudahkan komunikasi tanpa perlu menekan tombol keika berbicara, dan juga sudah dilengkapi Radio FM.

Selain itu, terdapat juga tipe HT yang sudah waterproof sehingga masih dapat digunakan meskipun terkena hujan atau percikan air.

Sama seperti produk unggulan lainnya, daya penggunaan HT Firstcom dapat disesuaikan sesuai keinginan. Harga produk ini juga sangat terjangkau, sehingga bisa menjadi alternatif HT untuk acara anak sekolahan seperti pentas seni dan study trip.

Rentang Harga: Rp 300.000 – Rp 1.320.000
Cek Handy Talky Firstcom Selengkapnya


10. Handy Talky Pxton


merk ht yang bagus, merk ht terbaik 2019

Terakhir, Handy Talky Pxton. Merk satu ini merupakan salah satu yang terbaik, dengan fitur waterproof hingga 30 m di bawah air, speaker yang sangat jernih dan jelas, dan juga LCD Matrix serta interface yang sangat memudahkan penggunaan.

Keunggulan lain dari HT Pxton adalah dapat digunakan secara maksimal dengan daya 8 Watt, bertahan hingga 4 hari penggunaan, dan jarak mencapai 8 km.

Dengan kualitas yang tidak perlu diragukan, HT Pxton memberi garansi 5 tahun. Jika terjadi kerusakan, perusahaan akan menggantikannya dengan yang baru.

Rentang Harga: Rp 200.000 – Rp 26.400.000
Cek Handy Talky Pxton Selengkapnya


Baca Juga: 12 Home Theater Terbaik, Rasakan Hiburan dengan Sensasi Nyata!

Itu dia, rekomendasi merk handy talky yang direkomendasikan untuk berbagai acara kamu. Jika kamu ingin menggunakan HT untuk acara pemerintahan, disarankan untuk memilih HT dengan frekuensi UHF, karena membutuhkan izin penggunaan gelombang radio terlebih dahulu.

Untuk acara besar seperti pentas seni dan gathering keluarga besar, direkomendasikan menggunakan HT dengan frekuensi VHF.

Yuk, penuhi kebutuhan antena, headset, mic tambahan, charger, atau baterai HT cadangan. Belanja aman dan cermat untuk berbagai kebutuhan, hanya di Tokopedia!

jual handphone dan tablet
Temukan smartphone, tablet hingga smartwatch terbaru dan tercanggih dengan harga termurah hanya di sini!

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia