• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

12 Merk Foundation Terbaik: Wajah Tampak Flawless Seketika!

Share

12 Merk Foundation Terbaik: Wajah Tampak Flawless Seketika!

Cari foundation untuk riasan wajah yang flawless tanpa perlu reapply? Berikut adalah rekomendasi merk foundation terbaik yang bisa jadi referensi riasanmu!


Foundation TerbaikFoundation adalah alas bedak yang memegang peranan penting dalam riasan wajah. Dengan menggunakan produk satu ini, segala kekurangan kulit seperti flek hitam, garis halus, warna kulit tidak merata, dan bekas jerawat bisa tertutupi dengan baik.

Terlebih lagi, jika kamu ingin tampil ke acara yang penting. Mengaplikasikan foundation dapat membuat hasil makeup tampak lebih sempurna dan flawless. Di pasaran, terdapat berbagai jenis foundation yang ditawarkan. Mulai dari liquid, powder, cream, stick, dan masih banyak lagi.

Setiap jenis alas bedak ini memiliki keunggulannya masing-masing. Lantas, apa sajakah merk foundation terbaik? Simak selengkapnya di bawah ini, Toppers!

Baca Juga: 8 Makanan & Minuman yang Mengandung Kolagen, Bagus untuk Kulit

Rekomendasi Merk Foundation Terbaik

Cari merk foundation yang bagus dan buat riasan wajah flawless seharian? Ini dia pilihannya!

1. Maybelline Fit Me Foundation

Maybelline Fit Me Foundation

Siapa sih yang tidak tahu merk Maybelline? Pasalnya, merk satu memiliki produk make up yang tidak perlu diragukan lagi soal kualitasnya, tak terkecuali Maybelline Fit Me Foundation.

Foundation dari Maybelline ini bertekstur cair, ringan, dan mudah di-blend. Pelanggan pun diberi kebebasan untuk memilih foundation sesuai jenis kulitnya. Jika memiliki kulit normal cenderung berminyak, maka pilihlah varian Maybelline Fit Me! Matte + Poreless Foundation. Sementara, jika jenis kulit normal cenderung kering, pilihlah Maybelline Fit Me! Dewy & Smooth.

Tak hanya itu, kamu juga bisa memilih berbagai warna foundation sesuai dengan tone kulitmu, Toppers!

Harga Mulai Dari: Rp77.500,-


2. Make Over Ultra Cover Liquid Matt Foundation

Make Over Ultra Cover Liquid Matt Foundation

Selain Maybelline, ada juga rekomendasi foundation terbaik dari merk lokal, yakni Make Over Ultra Cover Liquid Matt Foundation. Foundation ini hadir dengan 8 varian warna, yakni Ochre, Pink Shade, Nude Silk, Amber Rose, Velvet Nude, Beige Blast, Caramel, dan Pearl.

Tak hanya sekedar untuk menutupi ketidaksempurnaan kulit, produk satu ini juga memiliki berbagai kandungan yang baik untuk kesehatan kulit, termasuk salah satunya adalah Jojoba Oil.

Berbagai kandungan inilah yang berguna sebagai moisturizer, sunscreen, dan soft-focus agent untuk menyamarkan tampilan garis-garis halus.

Harga Mulai Dari: Rp108.000,-


3. Estée Lauder Double Wear Foundation

Estée Lauder Double Wear Foundation

Produk foundation terbaik lainnya yang tidak boleh dilewati adalah Estee Lauder Double Wear Foundation. Diformulasikan dengan oil free, sweatproof, dan waterproof, menjadikannya cocok untuk digunakan oleh kamu yang bertipe oily skin.

Ketahanan foundation ini juga diklaim mampu mencapai hingga 15 jam tanpa perlu touch up. Meskipun harga yang dibanderol tergolong mahal, tapi kualitas yang ditawarkan produk satu ini sebanding dengan harganya baik dari segi formula maupun coverage-nya.

Harga Mulai Dari: Rp515.000,-


4. Revlon Colorstay Liquid Combination/Oily Skin

Revlon Colorstay Liquid Combination/Oily Skin


Mudah diaplikasikan dan tersedia dalam berbagai pilihan shade, sehingga mempermudah kamu untuk memilih warna foundation yang cocok dengan warna kulit. Tahan lama dan dapat mengontrol minyak berlebih sehingga make up tak bergeser dan kulit tampak lebih matte.

Selain itu, foundation Revlon ini juga memiliki coverage yang baik sehingga dapat menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat.

Harga Mulai Dari: Rp120.000,-


5. Dear Me Beauty Airy Poreless Fluid Foundation

Revlon Colorstay Liquid Combination/Oily Skin

Dear Me Beauty Airy Poreless Fluid Foundation adalah foundation yang memiliki formula ringan dan memberikan hasil matte yang natural pada wajah. Foundation ini juga memiliki efek poreless, sehingga mampu menyamarkan tampilan pori-pori pada wajah.

Tahan lama sepanjang hari, sehingga tidak perlu khawatir akan luntur atau memudar saat digunakan dalam waktu yang lama. Tersedia dalam berbagai pilihan shade, sehingga dapat disesuaikan dengan warna kulit pengguna dan memberikan hasil yang natural pada wajah.

Harga Mulai Dari: Rp89.500,-


6. Make Over Powerstay Matte Powder Foundation

Make Over Powerstay Matte Powder Foundation

Kembali dengan merk Make Over. Berbeda dengan rekomendasi jenis foundation sebelumnya, Make Over Powerstay Matte Powder Foundation ini memiliki jenis yang lebih compact atau pressed powder. Cocok bagi kamu yang memiliki kulit cenderung berminyak dan berjerawat, karena memiliki kandungan glycyrrhiza glabra (Licorice) Root Extract yaitu ekstrak kayu manis yang bagus untuk melawan jerawat dan juga mencerahkan kulit.

Memberikan hasil matte dan natural pada wajah, sehingga cocok digunakan untuk riasan sehari-hari! Hal ini dikarenakan adanya Microfine Color-Rich Pigment Technology dan Fade-Resistant yang dapat membuat warna lebih menyatu dengan tone kulit wajahmu!

Harga Mulai Dari Rp135.000,-

Baca Juga: 6 Macam Foundation Make Over Terbaik Tahun 2023


7. Luxcrime Ultra Cover Foundation Balm

Luxcrime Ultra Cover Foundation Balm

Salah satu keunggulan dari Luxcrime Ultra Cover Foundation Balm adalah kemampuannya dalam memberikan coverage yang tinggi pada wajah. Produk ini mampu menutupi semua ketidaksempurnaan pada wajah seperti bekas jerawat, noda hitam, dan pori-pori yang besar. Selain itu, produk ini juga memiliki kemampuan untuk melembabkan kulit wajah sehingga tidak menimbulkan rasa kering dan pecah-pecah.

Produk ini mengandung vitamin E yang berfungsi untuk menjaga kelembapan dan elastisitas kulit. Selain itu, kandungan aloe vera pada produk ini juga dapat membantu meredakan peradangan pada kulit dan menghilangkan kemerahan pada wajah. Produk ini juga mengandung SPF 35, sehingga dapat melindungi kulit dari sinar UV yang berbahaya.

Selain itu, Luxcrime Ultra Cover Foundation Balm memiliki formula yang ringan dan mudah diaplikasikan pada kulit wajah. Produk ini juga dapat bertahan lama di wajah sehingga tidak perlu sering-sering touch up saat menggunakannya.

Harga Mulai Dari Rp62.000,-


8. Mizzu Glam Rock Aqua Foundation

Mizzu Glam Rock Aqua Foundation

Salah satu foundation lokal yang tidak kalah bagusnya dengan foundation internasional adalah Mizzu. Dikemas dalam bentuk layaknya cushion, menjadikan produk satu ini mudah untuk dibawa kemana-mana.

Tidak hanya itu, Mizzu Glam Rock Aqua Foundation telah diformulasikan water based sehingga sangat ringan ketika digunakan. Produk ini juga cocok untuk digunakan kulit kering maupun berminyak, Toppers. Kemampuan coverage-nya juga tidak mengecewakan, lho!

Harga Mulai Dari: Rp102.375,-


9. Emina Bare With Me Mineral Mild Foundation

Emina Bare With Me Mineral Mild Foundation

Rekomendasi foundation terbaik selanjutnya juga berasal dari merk Indonesia, Toppers. Emina Bare With Me Mineral Mild Foundation merupakan alas bedak lokal dengan SPF 25 PA+++ yang dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau.

Dikemas dengan packaging yang lucu, membuat siapapun yang melihat menjadi penasaran. Produk ini hadir dengan lima varian warna, jadi kamu bisa memilih shade yang sesuai dengan tone kulitmu, Toppers.

Hasil dari foundation ini juga memuaskan, yakni semi-matte dengan natural coverage. Formulanya juga ringan, halus, dan mudah untuk di-blend.

Harga Mulai Dari: Rp48.000,-

10. L’Oreal Paris Infallible 24H Stay Fresh Liquid Foundation

L’Oreal Paris Infallible 24H Stay Fresh Liquid Foundation

Sesuai dengan namanya, foundation dari Lóreal ini dapat tahan lama hingga 24 jam. Meskipun coverage yang ditawarkan tinggi, tapi produk ini tetap memberikan kesan make up yang natural.

Formulasi produknya juga telah dirancang breathable sehingga terasa ringan dan mudah diaplikasikan. Kamu juga tidak perlu khawatir mengenai warnanya, sebab L’oreal telah menyediakan tujuh pilihan warna, Toppers!

Harga Mulai Dari: Rp126.000,-


11. MAC Pro Longwear Foundation

MAC Pro Longwear Foundation


Produk foundation dari MAC satu ini sudah banyak diakui kualitasnya oleh para pecinta makeup sehingga sangat mustahil untuk berpaling dan mengabaikannya.

Hasil akhir dari produk satu ini adalah natural matte dan diklaim mampu bertahan hingga 15 jam. Formulanya juga bersifat light-weight sehingga terasa ringan saat diaplikasikan di wajah.

Tak hanya itu, keunggulan dari produk ini adalah tidak mudah luntur dan memberikan efek wajah yang tampak lebih flawless.

Harga Mulai Dari: Rp550.000,-


12. PIXY UV Whitening 4 Beauty Benefits Concealing Base

PIXY UV Whitening 4 Beauty Benefits Concealing Base

Dirancang khusus untuk memberikan beberapa manfaat bagi kulit. Produk ini berfungsi sebagai dasar untuk makeup, memberikan coverage dan menutupi noda dan ketidaksempurnaan pada kulit.

Formulanya mengandung perlindungan sinar UV untuk melindungi kulit dari sinar matahari yang berbahaya, yang merupakan fitur penting untuk menjaga kesehatan kulit. Selain itu, produk ini juga mengandung bahan-bahan yang membantu mencerahkan kulit dan membuatnya terlihat lebih bersinar.

Dengan menggunakan PIXY UV Whitening 4 Beauty Benefits Concealing Base, pengguna dapat memiliki kulit yang lebih halus, lebih cerah, dan terlindungi dari bahaya sinar UV.

Harga Mulai Dari: Rp24.400,-

Baca Juga: Sulam Alis Apakah Aman Dilakukan? Simak Penjelasannya!


Itulah, berbagai rekomendasi merk foundation terbaik yang bisa kamu pertimbangkan, Toppers. Dari deretan rekomendasi di atas, mana yang paling kamu sukai? Jangan lupa untuk pilih foundation yang sesuai dengan jenis dan tone kulitmu, ya!

Kamu juga bisa menemukan berbagai foundation dan produk make up lainnya dengan mudah hanya melalui Tokopedia.

© 2009-2025, PT Tokopedia