Membersihkan wajah merupakan langkah dasar untuk merawat kulit wajah kamu. Pilihan cleanser terbaik yang dapat memberikan perbedaan baik bagi kesehatan kulit kamu, terutama jika kamu memilih pembersih dengan pH rendah. Low pH cleanser dirancang untuk menjaga keseimbangan alami kulit sehingga kulit tetap sehat, lembab, dan bebas dari iritasi. Namun memilih cleanser low pH saat ini memiliki tantangan tersendiri karena begitu banyak pilihan di pasaran. Berikut 10 rekomendasi cleanser dengan pH rendah yang dapat menjaga kesehatan kulit wajahmu.
Baca Juga: 10 Pelembap Wajah untuk Remaja: Kulit Terhidrasi Secara Optimal
Hindari Wajah Kusam dengan Cleanser Terbaik Berikut Ini
Di bawah ini adalah 10 rekomendasi low PH cleanser yang tidak hanya efektif membersihkan, tapi juga dapat melembutkan kulitmu. Yuk, simak rekomendasinya dan temukan low PH cleanser yang paling cocok untuk kamu!
1. SOMETHINC Low pH Gentle Jelly Cleanser

Ini merupakan pilihan tepat bagi kamu yang mencari low PH cleanser terbaik untuk perawatan kulit harian. Dengan formula pH rendah dapat membersihkan secara efektif tanpa mengganggu keseimbangan alami pH, menjadikannya cocok untuk semua jenis kulit termasuk yang sensitif. Tekstur gel ringan memberikan sensasi segar yang mampu mengangkat kotoran, minyak, dan sisa makeup tanpa menyebabkan kulit menjadi kering atau tertarik. Kandungan bahan alami seperti centella asiatica dan aloe vera berfungsi untuk menghidrasi, menenangkan kulit, dan mengurangi kemerahan. Produk ini cocok untuk kamu yang sering terkena polusi atau rutin menggunakan makeup, sehingga dapat diandalkan sebagai cleanser terbaik dalam menjaga kebersihan, kelembaban, dan kesehatan kulit.
Rentang Harga: Rp35.000 - Rp39.000
2. SKINTIFIC 5X Ceramide Low pH Cleanser Facial Wash

Cleanser ini adalah pilihan ideal bagi kamu yang membutuhkan low PH cleanser terbaik dengan manfaat perlindungan kulit yang optimal. Dengan kandungan 5 jenis ceramide menyebabkannya dapat membersihkan kulit dari kotoran, minyak berlebih, memperkuat lapisan pelindung kulit, dan menjaga kelembapan. Dengan pH rendah yang lembut, cleanser ini cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan kering.
Rentang Harga: Rp93.000 - Rp100.000
3. SOMETHINC ACNEDOT Treatment Low pH Cleanser

Produk ini bisa menjadi low PH cleanser terbaik untuk mengatasi kulit berjerawat. Dengan pH rendah dan bahan aktif seperti salicylic acid, produk ini secara efektif membersihkan pori-pori dari kotoran dan minyak berlebih serta mengurangi kemerahan dan peradangan akibat jerawat. Cleanser ini membantu mengontrol produksi sebum dan mencegah timbulnya jerawat baru, menjadikannya pilihan tepat untuk kulit yang rentan berjerawat.
Rentang Harga: Rp89.000 - Rp105.000
4. YOU AcnePlus Low pH Calming Cleanser

Low PH cleanser terbaik untuk mengatasi kulit berjerawat dengan memberikan efek menenangkan. Dengan pH rendah yang lembut dan kandungan bahan aktif seperti tea tree oil dan niacinamide menjadikannya efektif membersihkan kotoran dan minyak berlebih tanpa menyebabkan iritasi serta meredakan kemerahan dan peradangan, menjadikannya pilihan ideal bagi kulit yang rentan jerawat. Dengan rutin menggunakan YOU AcnePlus Low pH Calming Cleanser, kulit kamu akan terlihat lebih tenang, bebas dari jerawat, dan terjaga kesehatannya.
Rentang Harga: Rp35.000 - Rp46.000
5. COSRX Low pH Good Morning Cleanser

Brand Korea ini bisa jadi low PH cleanser terbaik untuk memulai hari dengan segar dan bersih. Dirancang dengan pH rendah yang lembut sehingga dapat membersihkan kulit dengan efektif tanpa menghilangkan kelembaban alami. Cleanser ini mengandung bahan tea tree oil dan ekstrak buah, yang dapat mengangkat kotoran, minyak berlebih, menenangkan dan menyegarkan kulit kamu.
Rentang Harga: Rp55.000 - Rp131.000
Baca Juga: 9 Rekomendasi Acne Patch Terbaik 2024, Ampuh Hempaskan Jerawat!
6. TRUEVE Gentle Low pH Facial Cleanser

Low PH cleanser terbaik ini cocok untuk perawatan harian yang lembut dan efektif. Dengan formula pH rendah yang dirancang untuk menjaga keseimbangan alami kulit, membersihkan kotoran dan minyak berlebih tanpa menghilangkan kelembaban atau menyebabkan iritasi pada wajah. Kandungan bahan alami memberikan sensasi menyegarkan dan menenangkan, ideal untuk semua jenis kulit, termasuk yang sensitif. Teksturnya yang ringan dan busa yang lembut membuat kulit terasa bersih dan nyaman setelah digunakan. Cleanser ini membantu menjaga kulit tetap sehat dan terhidrasi, menjadikannya pilihan tepat untuk rutinitas perawatan kulit harian.
Rentang Harga: Rp32.000 - Rp38.000
7. Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Low pH Gel Cleanser

Low PH cleanser ini adalah cleanser terbaik untuk perawatan kulit yang membutuhkan perbaikan dan hidrasi ekstra dengan kombinasi dari lendir siput dan bahan menenangkan. Produk ini membantu memperbaiki dan meregenerasi kulit serta membersihkan kotoran, minyak berlebih, dan meredakan kemerahan. Dengan pH rendah dan tekstur gel yang ringan, cleanser ini memberikan pembersihan menyeluruh tanpa mengganggu keseimbangan alami kulit. Dengan kemampuannya cleanser ini cocok untuk kulit yang mengalami masalah atau iritasi.
Rentang Harga: Rp145.000 - Rp165.000
8. Glad2Glow Blueberry Ceramide Low pH Gel Cleanser

Cleanser gel ini adalah cleanser terbaik yang merawat dengan kombinasi unik dari ceramide dan blueberry extract. Diformulasikan untuk menjadi low PH cleanser, produk ini membersihkan kulit tanpa mengganggu keseimbangan alami pH, sehingga cocok untuk semua jenis kulit. Ekstrak blueberry kaya akan antioksidan membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas, sementara ceramide memperkuat lapisan pelindung kulit dan menjaga kelembapan.
Rentang Harga: Rp34.000 - Rp43.000
9. ELFORMULA Daily Gentle Low pH Facial Cleanser

Cleanser Elformula yang satu ini adalah cleanser terbaik untuk perawatan kulit harian. Sebagai low PH cleanser, produk ini mampu membersihkan kulit secara menyeluruh tanpa mengganggu keseimbangan alami atau menyebabkan kekeringan. Formula yang ringan dan busa yang lembut membantu mengangkat kotoran, minyak, dan sisa makeup dengan lembut, menjadikan kulit terasa segar dan bersih setiap hari.
Rentang Harga: Rp85.000 - Rp92.000
10. YOU Amino Low pH Cleansing Mousse

Ini adalah low PH cleanser terbaik yang bisa kamu coba. Produk ini dapat menjaga keseimbangan alami kulit, mengangkat kotoran dan minyak tanpa mengeringkan atau menyebabkan iritasi. Formula yang mengandung asam amino membantu merawat dan memperkuat lapisan pelindung kulit, menjadikannya ideal untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.
Rentang Harga: Rp105.000 - Rp115.000
Baca Juga: 10 Rekomendasi Sunscreen/Sunblock Terbaik, Lindungi Kulit Maksimal dari UV
Cleanser dengan pH rendah mampu membersihkan wajah secara efektif tanpa merusak lapisan pelindung kulit, sehingga kulit lembab dan terhindar dari iritasi. Dengan berbagai pilihan yang telah direkomendasikan, kamu dapat memilih yang paling sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhanmu dan membelinya di Tokopedia! Jangan lupa untuk dapatkan promo-promo menarik untuk membeli cleanser favoritmu ya.