Rekomendasi HP 4G di bawah 1 juta dengan RAM 3 GB berbasis Android. Harga murah, bisa diandalkan untuk keseharian.
Jika kamu berpikir handphone (HP) berbasis Android akan memiliki harga mahal, kini kamu tidak perlu khawatir lagi. Banyak vendor smartphone yang terus berinovasi untuk mengeluarkan produk terjangkau bagi berbagai kalangan.
Dengan harga yang ramah di kantong, HP di bawah satu jutaan bisa memiliki RAM yang lega, mendukung jaringan 4G yang sudah cukup cepat, bahkan fitur kamera terbilang lengkap dan kekinian.
Chipset kelas menengah juga akan mengoptimalkan kinerja ponsel untuk aktivitas multitasking bahkan bermain game.
HP 4G di Bawah 1 Juta RAM 3GB Terbaik
Seringkali kita menganggap remeh ponsel yang dibanderol cukup murah karena ragu akan kualitas dan keawetannya. Namun, daftar berikut ini bisa menjadi andalan:
1. Xiaomi Redmi Note 5A
Seri Redmi Note Xiaomi telah menjadi salah satu andalan di antara smartphone entry-level lainnya karena memiliki harga terjangkau dengan spesifikasi yang unggul.
Xiaomi Redmi Note 5A dilengkapi dengan chipset Snapdragon 435 yang performanya bisa diandalkan termasuk untuk bermain game-game populer dengan layar 5.5 inci yang cukup lebar.
Desain yang ramping dan bobot yang ringan membuat ponsel ini nyaman dipakai dalam satu genggaman.
Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 5A:
- Layar: IPS LCD 5.5 inci, 720 x 1280 piksel
- Chipset: Qualcomm MSM8940 Snapdragon 435 (28 nm)
- Prosesor: Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Kamera Belakang: 13 MP (f/2.2, PDAF)
- Kamera Depan: 16 MP (f/2.0, wide)
- Baterai: 3080 mAh
Rentang Harga: Rp825.000 – Rp988.000
2. Maxtron S8 2020
Vendor smartphone Indonesia Maxtron tak mau kalah saing dengan vendor lainnya yang merilis ponsel berkualitas dengan harga terjangkau.
Maxtron S8 2020 mengusung layar yang lebar dan luas mencapai 6 inci dan sudah mendukung jaringan 4G.
Meskipun hanya memiliki memori internal 16 GB kamu bisa memanfaatkan slot kartu memori yang bisa kamu pakai hingga 64 GB.
Dengan hanya 700 ribuan, kamu akan mendapatkan sebuah ponsel yang memiliki desain elegan dengan kombinasi warna biru dan ungu yang cantik.
Spesifikasi Maxtron S8 2020:
- Layar: IPS 6 inci
- Chipset: Mtk6737
- Prosesor: Quad Core 1.3GHz
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 16 GB
- Kamera Belakang: 8 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: 3000 mAh
Rentang Harga: Rp744.900 – Rp899.000
3. Xiaomi Redmi Note 4
Xiaomi Redmi Note 4 mengikuti jejak pendahulunya Redmi Note 3 dan Redmi 3S yang memiliki penjualan teratas setelah peluncurannya.
Bodi belakang ponsel ini memiliki finishing metal glossy yang tidak begitu licin dibalut dengan warna gold atau silver yang menawan dan nyaman digenggam.
Tak lupa, tersedia fitur fingerprint yang berbentuk bulat untuk meningkatkan keamanan penggunanya.
Dengan chipset Snapdragon 635 dan RAM 3GB, kamu bisa bebas bermain game populer tanpa takut nge-frame. Harganya pun sangat terjangkau, apakah kamu tertarik, Toppers?
Spesifikasi Redmi Note 4:
- Layar: IPS LCD 5.5 inci, 1080 x 1920 piksel
- Chipset: Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 (14 nm)
- Prosesor: Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 64 GB
- Kamera Belakang: 13 MP (f/2.0, PDAF)
- Kamera Depan: 5 MP (f/2.0)
- Baterai: 4100 mAh
Rentang Harga: Rp809.000 – Rp999.000
4. Xiaomi Redmi 4X
Perilisan Xiaomi Redmi 4X memiliki waktu yang hampir bersamaan dengan Redmi Note 4 dengan desain yang hampir mirip.
Kesamaan terdapat pada warna ponsel yang berwarna gold dengan fingerprint bulat di bagian belakang dengan body metal. \
Namun, letak kamera Xiaomi Redmi 4X terdapat di bagian kiri atas.
Ponsel ini dilengkapi dengan IR Remote yang merupakan fitur “khas” Xiaomi yang berfungsi untuk mengatur berbagai perangkat elektronik, seperti TV atau AC.
Selain itu, dapur pacunya memakai yang terbaik di kelasnya, yaitu chipset Snapdragon 435, RAM 3 GB dengan kapasitas memori 64 GB.
Spesifikasi Xiaomi Redmi 4X:
- Layar: IPS LCD 5 inci, 720 x 1280 piksel
- Chipset: Qualcomm MSM8940 Snapdragon 435 (28 nm)
- Prosesor: Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 64 GB
- Kamera Belakang: 13 MP (f/2.0, PDAF)
- Kamera Depan: 5 MP (f/2.2)
- Baterai: 4100 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp640.000
5. Oppo F1S
Mengusung tagline “Selfie Expert” Oppo sangat terkenal dengan keunggulannya di bagian selfie.
Jika biasanya, ponsel mengunggulkan kualitas kamera belakang untuk memotret, Oppo F1S mengutamakan kualitas kamera depan dengan resolusi 16 MP yang nyaman dipakai untuk selfie.
Kapasitas memori yang tersedia bisa diekspansi hingga 256 GB, sehingga pengguna leluasa untuk menyimpan berbagai macam foto dan file dengan jumlah yang sangat banyak.
Ponsel ini benar-benar bisa diandalkan untuk berswafoto, terdapat juga fitur Beautification yang bisa mengatur kadar efek wajah, mulai dari tone kulit, kemulusan, dan efek yang lainnya.
Screen flash kamera depannya pun dapat memudahkan kamu saat berfoto di ruangan cukup gelap.
Spesifikasi Oppo F1S:
- Layar: IPS LCD 5.5 inci, 720 x 1280 piksel
- Chipset: Mediatek MT6755 (28 nm) or MTK7650 (28 nm)
- Prosesor: Octa-core 1.5 GHz Cortex-A53
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Kamera Belakang: 13 MP (f/2.2, PDAF)
- Kamera Depan: 16 MP (f/2.0, wide)
- Baterai: 3075 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp850.000
Baca Juga: HP NFC Murah: Koneksi Lengkap, Tak Melulu Premium

6. Maxtron S11
Vendor asal Indonesia ini lagi-lagi merilis smartphone dengan harga terjangkau dengan RAM 3 GB yang cukup besar yang dibanderol 800 ribuan.
Hampir mirip dengan seri Maxtron S8 2020, Maxtron S11 juga memiliki dengan desain ponsel yang unik dengan warna kombinasi biru-ungu, dan kombinasi merah muda-biru layaknya galaxy.
Dilengkapi layar 6.26 inci, kamu bisa membuka sosial media atau bermain game dengan layar yang luas untuk melihat objek dalam ponsel secara jelas.
Spesifikasi Maxtron S11:
- Layar: 6.26 inci
- Chipset: –
- Prosesor: Quad Core 1.3 GHz
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 16 GB
- Kamera Belakang: 8 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: 3000 mAh
Rentang Harga: Rp849.000 – Rp969.000
7. Oppo A39
Setelah Oppo F1 rilis, hadir ponsel Oppo A39 yang masih menjagokan kamera untuk selfie yang dijual dengan harga di bawah satu jutaan.
Desain layar ponsel menggunakan tampilan 2,5D dengan panel kaca yang memiliki sedikit lengkungan di tepian atau yang disebut juga tepi berkontur yang cukup kekinian.
Ada pula perlindungan Corning Gorilla Glass 4 membuat ponsel ini tahan akan goresan.
Sama seperti pendahulunya Oppo F1S, ponsel ini juga menyediakan fitur screen flash yang memudahkan kamu berswafoto di tempat gelap untuk mendapatkan cahaya yang maksimal.
Spesifikasi Oppo A39:
- Layar: IPS LCD 5.2 inci, 720 x 1280 piksel
- Chipset: Mediatek MT6750 (28 nm)
- Prosesor: Octa-core (4×1.5 GHz Cortex-A53 & 4×1.0 GHz Cortex-A53)
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Kamera Belakang: 13 MP (f/2.2, AF)
- Kamera Depan: 5 MP (f/2.4)
- Baterai: 2900 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp900.000
8. Hotwav M6
Nama Hotwav mungkin masih asing di telinga masyarakat Indonesia.
Produsen ponsel ini berasal dari Tiongkok sama dengan Xiaomi, Oppo, Honor, dan lainnya yang memiliki kualitas baik dengan harga yang ramah di kantong.
Dengan prosesor MediaTek MT6739WW dan RAM 3 GB, performa ponsel ini nyaman untuk menyelesaikan beberapa tugas penting diselingi dengan membuka beberapa aplikasi dan game.
Untuk kapasitas, memiliki RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB yang dapat diperluas hingga 128 GB melalui kartu MicroSD.
Spesifikasi Hotwav M6:
- Layar: IPS 5.5 inci, 720 x 1440 piksel
- Chipset: MediaTek MT6739WW
- Prosesor: Quad Core
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Kamera Belakang: 13 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: 2950 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp900.000
9. Advan G5
Vendor ponsel lokal terus berinovasi untuk memproduksi produk ramah di kantong dengan kualitas yang cukup tinggi sesuai harganya.
Advan menghadirkan Advan G5 dengan desain yang elegan layaknya handphone yang dibanderol cukup mahal.
Baterai sebesar 4.000 mAh juga mendukung durasi pemakaian lebih lama dan bisa tahan sampai seharian.
Kamera belakang yang berjumlah tiga buah juga mempunyai hasil potret yang bisa diandalkan.
Spesifikasi Advan G5:
- Layar: 6.2 inci
- Chipset: Unisoc SC9863A (28 nm)
- Prosesor: Octa-core (4×1.6 GHz Cortex-A55 & 4×1.2 GHz Cortex-A55)
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 16 GB
- Kamera Belakang: 13MP + 0.3MP + 0.3MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: 4000 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp899.000
10. Xiaomi Redmi Note 3
Dibanderol dengan harga yang murah, kualitas Xiaomi Redmi Note 3 tidak murahan.
Ponsel pendahulu dari Redmi Note 4 ini memiliki desain dan bodi yang hampir sama dengan balutan warna gold, namun yang membedakan adalah kapasitas memori internalnya yang hanya 32 GB.
Kualitas baterai 4.050 mAh juga cukup ideal untuk dipakai seharian tanpa pengisian daya.
Meskipun tidak begitu memiliki spesifikasi yang menonjol, Redmi Note 3 cukup nyaman dipakai sehari-hari dan tentunya mendukung jaringan 4G.
Spesifikasi Redmi Note 3:
- Layar: IPS LCD 5.5 inci, 1080 x 1920 piksel
- Chipset: Qualcomm MSM8956 Snapdragon 650
- Prosesor: Hexa-core (4×1.4 GHz Cortex-A53 & 2×1.8 GHz Cortex-A72)
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Kamera Belakang: 16 MP (f2.0, PDAF)
- Kamera Depan: 5 MP (f/2.0)
- Baterai: 4050 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp625.000
11. Vivo Y66
Vivo juga tak mau kalah untuk mengeluarkan ponsel dengan harga yang ramah di kantong. Desain dan warna ponsel Vivo Y66 hampir mirip dengan ponsel-ponsel pesaingnya.
Namun, yang menjadi keunggulan adalah kamera depan beresolusi tinggi yang sangat mendukung aktivitas berswafoto dengan baik.
Chipset kelas menengah dipadukan dengan prosesor Octa Core 1.4 GHz membuat kinerja yang dihasilkan optimal untuk aktivitas multitasking.
Spesifikasi Vivo Y66:
- Layar: IPS LCD 5.5 inci, 720 x 1280 piksel
- Chipset: Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430
- Prosesor: Octa Core 1.4 GHz
- RAM: 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Kamera Belakang: 13 MP (f/2.2, AF)
- Kamera Depan: 16 MP (f/2.0, wide)
- Baterai: 3000 mAh
Rentang Harga: Mulai dari Rp831.000
Baca Juga: HP Gaming Murah: Andal Tak Harus Mahal
Nah, itu dia Toppers rekomendasi HP di bawah 1 juta RAM 3GB terbaik yang bisa jadi andalanmu untuk memenuhi berbagai kebutuhan termasuk selfie dengan kualitas yang baik.
Jangan lupa cek handphone terbaru dan aksesoris ponsel dengan di Tokopedia!

Penulis: Zihan Berliana Ram Ghani