• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Temukan Gaya Cantikmu dengan 15 Highlighter Terbaik!

Share

Temukan Gaya Cantikmu dengan 15 Highlighter Terbaik!

Inilah rekomendasi highlighter yang bagus untuk sempurnakan tampilan. Dapatkan wajah glowing dan berdimensi yang tahan lama!


Highlighter Terbaik – Pada era makeup saat ini, menggunakan highlighter sudah merupakan hal yang tidak dapat dilewati lagi. Untuk mendapatkan hasil yang bersinar dan cantik dengan menampilkan fitur wajah yang lebih tegas, ‘produk berkilau’ ini merupakan jawaban yang tepat untuk melengkapinya.

Terdapat dua macam aplikasi highlighter. Jika kamu ingin mendapatkan hasil yang bersinar, natural, dan dewy, kamu dapat menggunakan liquid highlighter yang dapat diaplikasikan dengan mudah dan dapat secara gampang kamu sesuaikan dengan jari-jarimu.

Yang satu lagi adalah powder highlighter, di mana kamu dapat mengaplikasikannya dengan kuas wajah yang khusus untuk highlighter. Biasanya, kamu dapat menggunakan jenis yang satu ini untuk mencapai hasil yang lebih formal, dan ingin mendapatkan gaya aplikasi yang disebut “blinding”.

Rekomendasi Highlighter Terbaik

Di antara jenis-jenis highlighter tersebut, manakah yang cocok dengan kebutuhanmu? Kamu harus memilih jenis highlighter yang sesuai dengan selera dan gayamu dalam merias wajah.

Selain jenis highlighter, kamu juga perlu memperhatikan merk highlighter yang akan kamu pakai. Jika kamu ingin mencari tahu highlighter mana yang paling cocok untukmu, simak rekomendasi highlighter yang bagus berikut ini!

Baca Juga: Review Pixy Lip Cream: Varian Warna Lengkap!


1. ELF Baked Highlighter


ELF Baked Highlighter

ELF terkenal dengan brand makeup yang cruelty free dan vegan. Kualitasnya juga tentu saja tidak diragukan lagi. Apalagi highlighter nya yang sudah terkenal digunakan oleh banyak orang di luar sana.

Highlighter ini menciptakan hasil yang bercahaya dengan sapuan tipis oleh warna yang berkilauan. Diresapi dengan vitamin E dan jojoba yang melembabkan, ekstrak mawar, bunga matahari, aprikot, dan minyak anggur untuk menyehatkan kulit kamu.

Rentang Harga: Rp 60.000 – Rp 126.000


2. Luxcrime Ultra Highlighter


Luxcrime Ultra Highlighter

Nah, produk yang satu ini sedang ramai dibicarakan para beauty enthusiast. Produk ini memiliki dua varian warna yaitu Thunderstorm dan Stardust. Jika kamu sedang mencari highlighter yang “blinding”, maka produk ini cocok untuk kamu.

Dengan pigmentasi yang tinggi dan ketahanan yang baik, produk Luxcrime sangat worth it untuk dicoba bagi kamu yang ingin tampil ‘beda’ dan memikat.

Rentang Harga: Rp 129.000 – Rp 475.000


3. Sorcha Highlighter


Sorcha Highlighter

Dua tipe highlighter yang dihadirkan Sorcha, adalah highlighter yang mengandung partikel shimmer dan yang tidak. Namun, walaupun memiliki shimmer, hasil pengaplikasiannya belum tentu besar sehingga kilau yang diberikan terlihat natural.

Teksturnya juga mudah untuk dibaurkan walaupun menggunakan jari. Highlighter dari Sorcha ini juga punya manfaat baik untuk kulit dengan kandungan UV filter yang dapat melindungi wajah dari sinar matahari dan vitamin E yang dapat menutrisi kulit.

Warnanya juga beragam apabila kamu memiliki warna tertentu yang sesuai dengan kulitmu.

Rentang Harga: Rp 185.000 – Rp 215.000


4. Wet n Wild Megaglo Highlighting Powder


Wet n Wild Megaglo Highlighting Powder

Produk kosmetik dari Wet n Wild ini terdapat kandungan ultra-reflektif dan pigmen micro-fine pearl. Selain itu, formulanya juga creamy yang merupakan campuran dari nylon untuk tekstur yang halus dengan aplikasi yang natural.

Ada beberapa shade yang bisa kamu jadikan pilihan, yaitu precious petals, crown of my canopy, blossom glow, boranic dream, hingga golden flower crown. Kamu tinggal pilih, kira-kira mana yang lebih mewakili karakter dan sifatmu.

Rentang Harga: Rp 60.000 – Rp 135.000


5. LT Pro Liquid Highlighter


LT Pro Liquid Highlighter

LT Pro Perfect Glow Liquid Highlighter adalah tipe highlighter bertekstur liquid dan ringan. Produk ini juga waterproof dengan kandungan glitter, sehingga cocok untuk kamu yang mudah berkeringat. Dengan begitu, hasilnya tidak mudah menghilang dari kulitmu.

Highlighter ini juga tersedia dengan dua pilihan warna, yaitu aurora untuk kulit terang dan illuminate untuk kulit yang lebih gelap.

Rentang Harga: Rp 127.000 – Rp 150.000

highlighter
Bingung mencari highlighter yang mewakili karakter dan sifatmu? Temukan pilihan terbaik di sini!

baca juga: Review Cushion Make Over: Untuk Kulit Kering dan Berminyak


6. Focallure Ultra Glow Beam Highlighter


Focallure Ultra Glow Beam Highlighter

Selanjutnya, rekomendasi highlighter yang bagus datang dari Focallure Ultra Glow Beam. Produk ini merupakan powder highlighter yang memiliki empat varian, yaitu Pink Steam, Sunray, Double Glam, dan Blossom.

Highlighter buatan Focallure ini sangat worth it untuk kamu yang sedang on-budget dan ingin mencari produk highlighter yang “blinding” dan dapat memberikan nuansa mewah pada riasan wajahmu.

Rentang Harga: Rp 33.500 – Rp 59.000


7. Maybelline Master Chrome Highlighter


Maybelline Master Chrome Highlighter

Highlighter ini berbeda, lho, dengan produk highlighter lain yang tersedia di pasaran. Selain hasil yang blinding dan natural, produk dari Maybelline ini memperkenalkan kamu ke hasil yang memiliki tekstur metalik.

Pigmennya memberikan hasil reflektif yang memberikan efek glowing. Dengan begitu, kamu akan tampak lebih percaya diri, tanpa harus terlihat terlalu eye catching.

Soal Maybelline, brand ini sendiri sudah sejak lebih dari satu abad lalu didirikan di New York dan menghasilkan produk-produk kosmetik berkualitas unggulan.

Rentang Harga: Rp 144.000 – Rp 197.000


8. Beauty Creations Angel Glow Highlighter


Beauty Creations Angel Glow Highlighter

Highlighter ini sudah terkenal disukai oleh banyak beauty influencers. Dari yang memiliki harga yang murah dan terjangkau, hingga hasil finishing yang “blinding”.

Selain itu, terdapat empat pilihan warna pada satu palette highlighter, sehingga kamu memiliki banyak pilihan untuk acaramu yang berbeda-beda. Pallette nya juga tersedia dua varian yaitu Angel Glow dan Scandalous Glow.

Rentang Harga: Rp 94.000 – Rp 150.000


9. Goban Bronze Nebula Highlighter


Goban Bronze Nebula Highlighter

Produk dari Goban ini memiliki fitur seperti highlighter liquid untuk membuat tampilan alami. Selain itu, kamu juga dapat menggunakannya pada badanmu, kamu bisa menggunakan spons basah atau brush.

Walaupun highlighter cair bisa menjadi masalah bagi mereka yang memiliki kulit berminyak, tapi Goban Bronze Nebula Highlighter bisa dengan sempurna menyeimbangkan formula powder dan highlighter liquid untuk melengkapi kulit kering dan berminyak.

Rentang Harga: Rp 180.000 – Rp 394.000


10. MAC Mineralize Skinfinish


MAC Mineralize Skinfinish

Hasil dari highlighter ini memberikan hasil finishing yang lembut, natural, dan bercahaya. Kamu dapat mendapatkan hasil wajah yang cerah dengan highlighter ini. Selain itu, fitur lainnya juga terdapat kandungan multi-mineral complex dan vitamin E yang menyehatkan kulit wajah.

Berbicara mengenai brand, MAC Cosmetics, yang berasal dari Toronto, Amerika Serikat, ini telah lama mengandalkan produk makeup berseni tinggi. Itulah mengapa mereka mengusung nama MAC yang merupakan singkatan dari Make-up Art.

Rentang Harga: Rp 300.000 – Rp 535.000

baca juga: 10 Kosmetik BLP Beauty Terbaik & Paling Diincar!


11. NYX Born to Glow Liquid Illuminator


NYX Born to Glow Liquid Illuminator

Nikmati highlighter bercahaya ini dengan Liquid Illuminator oleh NYX. Tersedia dalam empat warna yang menarik, formula multifungsi ini dapat digunakan sebagai alas bedak atau di atas tulang pipi, di atas bibirmu untuk cahaya tampak alami dan natural.

Biasanya, banyak yang menggunakannya dengan mencampurnya dengan foundation untuk seluruh wajah agar mendapatkan hasil kulit yang bercahaya. 

Rentang Harga: Rp 98.000 – Rp 130.000


12. Milani Strobelight Instant Glow Powder


Milani Strobelight Instant Glow Powder

Milani terkenal dengan produk yang cruelty free dan vegan, sehingga aman untuk kamu yang vegan juga. Terdapat tujuh varian warna yang dapat kamu sesuaikan dengan selera dan kulit kamu. Degan variasi warna yang kaya, kamu bisa lebih fleksibel dalam memilih highlighter andalan.

Selain itu, kamu juga dapat menggunakannya untuk acara apapun karena teksturnya yang buildable atau yang mudah disesuaikan. 

Rentang Harga: Rp 149.000 – Rp 300.000


13. BLP Beauty Sunset & Sunrise


BLP Beauty Sunset _ Sunrise

Highlighter sekaligus blush dalam satu produk tentu saja ide yang sangat bagus. Kombinasi dua produk ini akan mudah dibawa ke mana saja dan digunakan untuk touch up!

Formulanya yang buildable membuat highlighter ini bisa digunakan mulai dari look yang natural hingga glam atau bold. Highlighter BLP Beauty ini sangat pigmented dan cocok untuk semua warna kulit.

Rentang Harga: Rp159.000 – Rp287.000


14. Wardah Exclusive Glowing Highlighter


Wardah Exclusive Glowing Highlighter

Rekomendasi highlighter kali ini sangat terjangkau dan datang dari brand terkenal. Yup, apa lagi kalau bukan Wardah Exclusive Glowing Highlighter!

Highlighter Wardah ini memiliki kemasan yang compact dan mudah dibawa ke mana saja. Hasil dari pengaplikasian highlighter ini akan terlihat natural berkat tekstur yang creamy dan partikel shimmer yang halus.

Selain bisa memunculkan dimensi pada wajah, highlighter wardah bisa bertahan di wajah hingga 8 jam. Meski memiliki satu shade, highlighter ini akan cocok dengan berbagai warna kulit.

Rentang Harga: Rp52.000 – Rp68.000


15. ESQA The Goddess Cheek Palette Aphrodite


ESQA The Goddess Cheek Palette Aphrodite

Jika kamu baru mencoba make up atau ingin mendapatkan tiga kegunaan dalam satu produk, highlighter ini cocok untukmu. ESQA The Goddess Cheek Palette Aphrodite merupakan palette yang terdiri dari bronzer, blush on, dan highlighter sehingga kamu tak perlu membeli tiga produk terpisah.

Dengan menggunakan highlighter ini, kamu akan mendapatkan hasil look make up yang glowing natural seperti saat terkena cahaya matahari. Uniknya, highlighter palette yang satu ini vegan, lho!

Rentang harga: Rp169.000 – Rp236.000

Baca Juga: Review Focallure Eyeshadow Pallete: Natural hingga Smokey!


Nah, jadi itulah rekomendasi produk highlighter terbaik dan murah yang dapat kamu gunakan. Dengan banyak varian warna, kamu dapat memilih yang tepat untuk seleramu dan warna kulitmu. Bahkan, kamu juga dapat memilih tekstur yang sesuai juga dengan kondisi kulitmu dari yang berminyak hingga kering.

Semua highlighter di atas dapat kamu temukan dengan penawaran harga menarik dan berkualitas, serta tanpa repot hanya di Tokopedia! Temukan juga berbagai produk riasan wajah lainnya, seperti eyeshadow, eyeliner, bedak wajah, cushion, dan lain sebagainya!

jual produk kecantikan
Temukan berbagai kebutuhan perlengkapan kecantikan dari brand-brand terpercaya dan produk berkualitas terbaik di sini!
© 2009-2025, PT Tokopedia