• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

11 Dehumidifier Terbaik 2021: Pastikan Kelembapan Normal

Share

11 Dehumidifier Terbaik 2021: Pastikan Kelembapan Normal

Merk dehumidifier terbaik 2021 untuk pastikan kelembapan dalam batas wajar. Hindari jamur, lumut dan jaga kesehatan pernapasan.


Dehumidifier Terbaik – Mungkin humidifier lebih populer, di mana perangkat ini berfungsi untuk memberikan kelembapan di lingkungan atau ruangan dengan tingkat kelembapan yang kurang atau terbilang kering. Sementara itu, ada alat yang punya fungsi sebaliknya, yaitu dehumidifier.

Dehumidifier berfungsi menjaga kelembapan udara dalam ruangan agar tetap dalam batas normal. Sehingga dapat mencegah pertumbuhan jamur, lumut juga baik untuk kesehatan kulit dan pernapasan.

Udara lembap dapat memicu pertumbuhan jamur, lumut dan dampak kurang baik lainnya. Memasang dehumidifier di rumah saat ini menjadi suatu tren gaya hidup sehat yang diikuti oleh orang banyak karena selain menjaga kelembapan juga baik untuk kesehatan.

Baca Juga: Hal yang Membedakan Air Purifier, Air Humidifier dan Air Diffuser

Rekomendasi Dehumidifier Terbaik 2021

Sebelum memutuskan membeli suatu produk, sebaiknya pastikan perangkat itu dapat bekerja dengan efisien sesuai dengan kebutuhan. Masing-masing dehumidifier memiliki spesifikasi dan daya jangkau berbeda. Agar tidak salah pilih, simak rekomendasi berikut:


1. Honest Dehumidifier SEL 251D


dehumidifier

Mesin ini efisien melembapkan udara pada ruangan sebesar 25-35 meter persegi dengan tampilan otomatis dan kontrol kelembapan sangat akurat mencapai 1%.

Pengawalembap yang satu ini dilengkapi dengan kompresor putar terbaik dengan mode penundaan untuk perlindungan tiga menit.

Honest Dehumidifier SEL 251D memiliki water full indicator, mode shutdown otomatis, sehingga memungkinkan kamu untuk melakukan pengaturan waktu.

Ia juga punya tampilan jendela LCD layar besar yang mudah dioperasikan membuat produk ini menjadi salah satu dehumidifier terbaik di pasaran.

Rentang Harga: Rp 8.068.000 – Rp 10.699.000


2. Chkawai Dehumidifier DH-222B


dehumidifier

Dehumidifier terbaik selanjutnya adalah Chkawai Dehumidifier DH-222B. Produk ini dibuat dari material plastik yang ringan dan portable, sehingga mudah dipindahkan ke mana saja.

Terdapat dua mode pengering pakaian dan dilengkapi dengan teknologi intelligent micro-computer yang cerdas.

Chkawai Dehumidifier DH-222B juga memiliki fitur auto defrosting atau pencairan otomatis saat suhu disekitar berada di bawah 18 derajat Celcius.

Terdapat juga sensor pengukur air yang akan otomatis berhenti bekerja apabila keranjang air penuh.

Rentang Harga: Rp 4.500.000 – Rp 6.300.000


3. Gea OJ-902E


dehumidifier

Mesin pengatur kelembaban Gea OJ-902E cocok digunakan pada ruangan berukuran 1.5 sampai 2,2 meter persegi, memiliki keunggulan mudah dipasang dan dipindah-pindahkan karena terdapat dua roda kecil pada bagian bawah.

Perangkat ini memiliki sensor Automatic Defrosting atau bisa mencairkan es yang menumpuk dalam mesin secara otomatis.

Gea OJ-902E juga dilengkapi dengan fitur lainnya seperti Error Indicator, Start-up Time set, perlindungan listrik, dan sistem pembuangan air.

Rentang Harga: Rp 9.600.000 – Rp 11.900.000


4. Drytech Shoes Mini Reusable Dehumidifier


dehumidifier terbaik

Jika kamu mencari pelembap udara yang ramah untuk lingkungan rumah maka Drytech Dehumidifier bisa menjadi salah satu alternatif pilihan kamu. Ini juga efektif untuk menghilangkan bau sepatu yang lembap.

Unit ini tidak memakan banyak ruang karena berukuran sangat kecil dan bisa ditempel di tembok rumah. Meskipun ukuranya mini, Drytech mampu melindungi area tertutup seperti kamar tidur seluas 4 meter persegi dan daya jangkau hingga 1,5 meter.

Drytech Dehumidifier tidak mengandung senyawa kimia berbahaya, sehingga sangat aman untuk anak-anak dan hewan peliharaan.

Rentang Harga: Rp 209.000 – Rp 375.000


5. Finether AX3 Air Dryer Dehumidifier


dehumidifier terbaik

Merk dehumidifier satu ini memiliki tampilan yang simpel dan stylish. Finether AX3 Air Dryer Dehumidifier mampu menyedot kelembaban dan mencegah munculnya bau dan jamur pada ruangan seluas 20 meter persegi.

Unit ini dilengkapi dengan fitur silent mode untuk mencegah bising, sehingga kamu bisa tidur nyenyak pada malam hari.

Selain itu, Finether AX3 Air Dryer Dehumidifier memiliki tangki air sebanyak 3 liter dan terdapat level indicator untuk mengetahui jumlah air dalam mesin.

Rentang Harga: Rp 1.300.000 – Rp 4.333.000

Baca Juga: Fungsi & Manfaat Air Humidifier dan Pengaruhnya bagi Kesehatan

humidifier
Terlalu sering di ruangan ber-AC? Jangan sampai kulit kering! Gunakan humidifier di sini!

6. Stadler Form Albert


dehumidifier terbaik

Salah satu merk dehumidifier untuk di rumah dan kantor adalah Stadler Form Albert. Perangkat ini bekerja sangat baik melindungi ruangan dari jamur dan bau tidak sedap hingga 40 meter persegi dan mampu menampung air hingga 5 liter.

Stadler Form Albert bekerja sangat tenang (33 dB sampai 44 dB), sehingga tidak akan menganggu.

Jika kamu tidak mau bolak-balik membuang air pada mesin bisa menggunakan selang karena unit ini dilengkapi dengan dual opsi pengertian air yang fleksibel.

Rentang Harga: Rp 5.937.000 – Rp 7.600.000


7. Kris Dehumidifier 16L


dehumidifier terbaik

Kris Dehumidifier 16L sangat populer karena mudah digunakan dan tidak memakan banyak ruang untuk menyimpanya.

Dehumidifier ini menjaga kualitas udara agar tetap sehat dan mencegah tumbuhnya jamur di dalam ruangan tertutup.

Kris 16L memiliki tampilan yang simpel dan minimalis, perangkat ini sangat ideal untuk ruangan besar seperti ruang tamu. Mampu menampung air hingga 16 liter dan menggunakan daya sebesar 266 W.

Rentang Harga: Rp 2.999.000 – Rp 3.159.000


8. Perfect Aire Dehumidifier 50L


merk dehumidifier

Perfect Aire Dehumidifier 50L dapat mengontrol kelembapan berdasarkan suhu ruangan, memiliki akses langsung ke selang pembuangan, dan filter yang mudah dicuci.

Produk ini sangat cocok digunakan pada ruangan berukuran besar seperti toko atau kantor dengan hingga 278,7 meter persegi.

Ada juga fitur unggulan lainnya seperti auto shut-off and restart, kontrol pencairan otomatis, dan indikator jika tangki air sudah penuh.

Rentang Harga: Rp 6.150.000 – Rp 7.999.900


9. Refrigerated Dehumidifier Double Turbine Fan CFZ-7/S


merk dehumidifier

Unit ini memiliki kapasitas penampungan air sebanyak 168 liter per harinya dengan penggunaan daya sebesar 2.000 Watt.

Turbine Fan CFZ-7/S merupakan pelembab udara untuk ruangan besar seperti ruang aula dan kantor. Menggunakan double turbine fan dan humidistat, sehingga bekerja otomatis mengatur kelembaban berdasarkan suhu di sekitar.

Terdapat pelindung listrik, indikator error, pengaturan waktu, dan mode Drainase. Selain itu Turbine Fan CFZ-7/S dapat mencairkan es otomatis berkat fitur Automatic Defrosting.

Rentang Harga: Rp 18.328.000 – Rp 23.730.000


10. Perfect Aire Dehumidifier 40L


merk dehumidifier

Tempat yang lembap dapat sangat berbahaya untuk kesehatan. Merk Perfect Aire Dehumidifier 40L cocok digunakan untuk rumah, lobi hotel hingga restoran.

Perangkat ini sangat efektif menyerap udara lembap dan merubahnya menjadi air hingga menjangkau ruangan 80-95 meter persegi. Perfect Aire Dehumidifier 40L membutuhkan daya penggunaan 560 Watt.

Memiliki desain yang simpel, perangkat ini sangat mudah digunakan bagi para pemula.

Rentang Harga: Rp 5.999.600 – Rp 9.000.000


11. Xiaomi Deerma Mini Dehumidifier DEM CS50M


merk dehumidifier

Tidak hanya efektif menyerap udara lembap, dehumidifier buatan Xiaomi ini juga memiliki desain yang elegan dan modern, serta ringkas.

Perangkat rumah tangga modern yang dibangun dengan material ABS ini mudah dipindahkan ke bagian ruangan mana pun, irit konsumsi daya listrik dan dibekali fitur untuk memudahkan pengguna dalam memantau situasi kelembapan di sekitar ruangan.

Satu lagi yang menjadi kelebihan produk-produk Xiaomi, yakni tentunya banderol harga yang terjangkau. Namun, kualitasnya tetap bisa diandalkan untuk penggunaan sehari-hari.

Rentang Harga: Rp 159.000 – Rp 275.000

Baca Juga: Humidifier Terbaik, Pastikan Udara Lembap di Lingkungan Kering

Dehumidifier tidak dapat bekerja dengan baik jika kotor. Oleh sebab itu, jangan lupa untuk selalu membersihkan filter setidaknya satu kali seminggu. Patikan juga untuk selalu mencabut kabel ketika membersihkan atau mengosongkan wadah.

Cari berbagai produk dehumidifier dan keperluan rumah sekarang lebih mudah di Tokopedia, jangan sampai terlewat promo menarik setiap harinya ya, Toppers!

jual aromaterapi
Temukan produk-produk aromatherapy pilihan dan rasakan manfaatnya bagi tubuh!

Penulis: Andina Naza Apriliani

© 2009-2025, PT Tokopedia