Tuntaskan masalah komedo di wajah dengan Biore Pore Pack! Simak review lengkapnya, dari manfaat, varian, cara penggunaan dan efeknya.
Biore Pore Pack – Komedo merupakan salah satu permasalahan kulit wajah yang paling umum dialami. Sel kulit mati dan minyak di wajah yang menumpuk dan menyumbat pori-pori menjadi penyebab terbentuknya komedo.
Banyak sekali berbagai macam produk yang mengklaim dapat menyiasati masalah kulit yang satu ini, dan salah satu jenis produk yang paling terkenal, terjangkau dan mudah didapat adalah Biore Pore Pack. Biore Pore Pack punya beberapa varian, nih. Ada Biore Pore Pack Black, Biore Pore Pack Cherry Blossom, Biore Pore Pack Heritage Batik Motif, dan Men’s Biore Pore Pack Black.
Apakah produk ini bisa menjadi jalan keluar bagi kamu untuk memiliki kulit mulus bebas komedo? Yuk, simak lebih lanjut untuk mengetahui lebih banyak tentang varian produk ini!
baca juga: 10 Manfaat Masker Charcoal untuk Wajah, Jadi Bersih Maksimal!
Varian Biore Pore Pack dan Review Kandungannya
Ada baiknya sebelum membeli, kamu kenalan dulu, nih, dengan kandungan, manfaat, cara pemakaian dan harga dari Biore Pore Pack. Penasaran? Berikut penjelasan lebih lengkap tentang varian Biore Pore Pack.
1. Biore Pore Pack Black

Pore pack yang mengandung bamboo charcoal ini berwarna hitam, sehingga Toppers bisa lebih puas saat memakainya. Kenapa lebih puas? Karena warnanya yang hitam, komedo yang terangkat jadi lebih terlihat. Jadi, Toppers bisa melihat sendiri dengan lebih jelas seberapa banyak komedo yang berhasil terangkat oleh pore pack yang satu ini.
Kandungan: Polyquaternium-37, Silica, Water (Aqua), Glycerin, Polysilicone-13, PEG-12 Dimethicone, Menthol, Charcoal Powder, Styrene/Stearyl Methacrylate Crosspolymer, Tocopherol, Methylparaben, CI 77499
Rentang Harga: Rp12.200 – Rp78.720
2. Biore Pore Pack Heritage Batik

Desainnya unik dan lucu banget, bermotif batik! Motif batik di produk ini adalah motif batik Parang dan Megamendung. Kreatif banget ya, bisa memasukkan unsur budaya lokal ke dalam skincare!
Kandungan: Polyquaternium37, Silica, Water(Aqua), Glycerin, Polysilicone13, PEG12, Dimethicone Aluminium Hydroxide, Butylene Glycol, Tocopherol, Stearyl Glycyrrhetinate, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Methylparaben, CI 77891
Rentang Harga: Rp9.900 – Rp37.975
3. Biore Pore Pack Cherry Blossom

Nah, kalau yang suka wangi-wangian, nih, Biore Pore Pack Cherry Blossom pilihan yang pas. Ada Fragrance Sensation wangi Cherry Blossom yang konon bisa memberi sensasi menenangkan. Cocok sama motifnya yang juga bunga-bunga!
Kandungan: Polyquaternium-37, Silica, Water, Glycerin, Polysilicone-13, PEG-12 Dimethicone, Fragrance, Titanium Dioxide, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Extract, Butylene Glycol, Methylparaben
Rentang Harga: Rp11.500 – Rp39.000
4. Men’s Biore Pore Pack

Varian yang ini ditujukan untuk para lelaki, karena ukurannya yang disesuaikan dengan hidung laki-laki. Cowok-cowok, cus, check it out!
Kandungan: Polyquaternium-37, Silica, Water (Aqua), Glycerin, Polysilicone-13, PEG-12 Dimethicone, Menthol, Charcoal Powder, Styrene/ Stearyl Methacrylate Crosspolymer, Tocopherol, Methylparaben, Cl 77499
Rentang Harga: Rp27.200 – Rp37.795
Manfaat Biore Pore Pack
Biore Pore Pack memiliki manfaat untuk membantu permasalahan kulit yaitu komedo. Produk ini berfungsi seperti plester yang mengangkat komedo di area sekitar hidung. Hasilnya bisa terlihat sejak 1 kali pemakaian saja. Produk ini memiliki kandungan Oil Absorbing Powder yang dapat menyerap minyak pada wajah. Jika digunakan secara teratur, lama kelamaan pori-pori akan terlihat mengecil karena komedo yang terangkat, dan wajah pun bersih dan berseri.
Cara memakai Biore Pore Pack

Dengan tangan kering, lekukan pore pack sampai potongan-potongannya terbuka. Basahi hidung yang sudah dibersihkan. Dengan tangan kering, kelupas plastik yang menempel di pore pack. Lalu, tempel pore pack di hidung, dan tekan perlahan sehingga menempel sempurna. Diamkan 10-15 menit, lalu perlahan kelupas plester dari kedua ujung ke arah tengah. Pore pack yang sudah dibuka harus segera digunakan.
Efek samping Biore Pore Pack
Toppers pasti sering dengan nasihat, semua yang berlebihan itu tidak baik? Begitu juga dengan pemakaian pore pack. Jika dipakai secara berlebihan, pemakaian pore pack dapat menyebabkan kulit menjadi lebih sensitif atau mudah terluka. Pore pack juga tidak boleh digunakan saat kondisi kulit Toppers sedang terluka atau sensitif, ya. Karena itu, penting sekali untuk Toppers mengenali kondisi kulit sebelum memakai produk.
baca juga: 12 Cara Menghilangkan Bruntusan di Wajah Secara Alami, Ampuh!
Itu dia Toppers review Biore Pore Pack dan berbagai macam variannya. Jangan lupa untuk lengkapi produk perawatan wajah dan kecantikan lainnya agar kulit wajah sehat maksimal. Kamu bisa lengkapi rangkaian skincare seperti face wash, toner, dan masih banyak lagi!

Penulis: Talitha Gati