Antena TV terbaik yang dapat diandalkan di dalam maupun luar rumah. Tingkatkan kenyamanan menonton dengan antena TV pilihan!
Untuk menonton siaran televisi (TV) dengan nyaman, kamu membutuhkan antena TV.
TV membutuhkan antena sebagai penangkap sinyal agar dapat menampilkan audio dan visual dalam bentuk gambar dan video bergerak. Tanpa adanya antena, TV tidak bisa menampilkan tayangan dengan audio dan visual terbaik.
Berdasarkan penempatannya, antena televisi terbagi menjadi dua macam, yaitu antena TV outdoor dan antena TV indoor.
Antena televisi outdoor biasanya dipasang di atas atap atau di dinding luar rumah. Sementara, antena TV indoor dipasang di dalam rumah dan diletakkan di atas televisi ataupun di dekatnya.
Cek Promo TV Paling Murah di Tokopedia, Gratis Kirim dan Cashback s.d 300 Ribu!
Baca Juga: Tukar Tambah TV Tokopedia, Potongan Harga hingga Rp1,9 Juta!
Rekomendasi Antena TV terbaik
Sangatlah penting memilih antena TV terbaik agar tetap bisa nyaman menonton TV walaupun hujan deras dan petir menghadang. Simak daftar antena TV indoor dan outdoor berikut ini yang bisa membuat pengalaman menonton nyaman dan menyenangkan tanpa gangguan sinyal:
1. PX DA-5120 (Indoor/Outdoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Brand asal Taiwan ini menyediakan antena PX DA – 5120 yang bisa difungsikan sebagai antena TV indoor dan outdoor. Antena ini didesain spesial untuk sistem HD Digital TV di Indonesia.
Antena ini menggunakan fitur eco friendly dan power saving dengan penerimaan sinyal yang baik dengan tingkat sensitivitas yang tinggi. Mudah dipasang baik secara horizontal maupun vertikal.
Dengan fitur yang lengkap, harga antena ini dibanderol harga hanya Rp 100 ribuan dengan masa garansi 1 tahun.
Rentang Harga: Rp123.000 – Rp185.000
Beli Antena TV PX DA-5120 di Sini
2. PF HDU-25 (Outdoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Antena PF HDU – 25 memiliki ukuran yang cukup besar sehingga ideal nya diletakkan di luar rumah atau di atas atap.
Antena ini mempunyai rentang frekuensi UHF yang cukup tinggi yaitu 470MHz hingga 770MHz. Hanya dengan menggunakan antena ini saja, kamu sudah dibekali hingga 69 channel TV yang bisa ditonton dengan hasil yang sangat jernih.
PF HDU-25 merupakan antena yang lebih cocok digunakan pada televisi digital. Hasilnya akan kurang jernih bagi kamu yang memiliki TV analog.
Rentang Harga: Rp147.000 – Rp597.000
Beli Antena TV PF HDU-25 di Sini
3. Toyosaki AIO 200 (Indoor/Outdoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Jika kamu mencari antena TV indoor atau outdoor berukuran kecil dengan kinerja maksimal, Toyosaki AIO 200 bisa menjadi pilihan.
Antena Toyosaki AIO 200 ini mampu menangkap frekuensi UHF dan VHF mulai dari 70 Mhz hingga 860 Mhz. Antena ini juga mampu menangkap semua sinyal digital dan analog.
Selain itu, antena TV ini juga dilengkapi dengan fitur booster dan gain control yang berfungsi untuk membantu memperkuat sinyal agar gambar yang dihasilkan lebih jernih.
Rentang Harga: Rp104.000 – Rp196.000
Beli Antena TV Toyosaki AIO 200 di Sini
4. Krisbow UVR-AV209 (Indoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Krisbow UVR – AV209 merupakan antena TV indoor yang bisa menangkap sinyal UHF dan VHF secara baik sehingga membuat kualitas layar menjadi tajam dan jernih.
Bentuknya yang kecil dan ramping membuat antena ini dapat ditempatkan dengan mudah di atas televisi atau di dekatnya. Antena ini juga dilengkapi dengan kontrol penguat sinyal untuk mendapatkan siaran TV lokal favorit kamu.
Antenanya dibuat dari besi yang tebal dengan ketinggian yang fleksibel, sehingga antena nya kokoh dan tidak akan cepat rusak.
Rentang Harga: Rp216.000 – Rp698.000
Beli Antena TV Krisbow UVR-AV209 di Sini
5. Intra INT-555 DGT (Outdoor)

Sumber Gambar: MerkBagus.id
Antena TV Intra INT-555 ini berkualitas tinggi, sangat mudah dan praktis dipasang untuk memperkuat dan memperjelas gambar pada layar televisi.
Antena ini efektif digunakan pada tipe TV LED, Digital, dan analog yang akan mempermudah kamu mendapatkan channel UHF/VHF TV.
Dilengkapi dengan remote control, ini akan memudahkan kamu dalam mengontrol gerakan antena dengan rotasi 360 derajat.
Kamu tidak perlu lagi repot-repot naik ke atas genting untuk membenarkan posisi antena untuk mengatur sinyal.
Rentang Harga: Rp110.000 – Rp266.000
Beli Antena TV Intra INT-555 DGT di Sini
Baca Juga: Rekomendasi TV LED Terbaik, Manjakan Mata dengan Kualitas Nyata

Sebel acara nonton kamu jadi terganggu gara-gara remote TV rusak atau hilang? Ini solusinya!
6. Philips SDV8622T (Indoor/Outdoor)

Sumber Gambar: Philips
Meskipun harganya yang cenderung lebih mahal, kualitas Philips SDV8622T tidak perlu diragukan lagi.
Dengan desain yang modern dan elegan yang tahan air dan juga panas sinar ultraviolet, antena ini dapat dipasang di dalam atau di luar ruangan.
Antena ini mampu menangkap frekuensi UHF dan VHF, serta dibekali fitur penyaring suara yang dapat meredam suara bising ketika tayangan sedang tidak jernih.
Harga: Rp878.000
Beli Antena TV Philips SDV8622T di Sini
7. Toyosaki TYS-468AW (Indoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Didesain dengan bentuk yang bentuk yang simpel dan ukuran yang kecil, antena ini dapat dibawa ke mana-mana.
Meskipun ukurannya kecil, antena ini memiliki fitur yang lengkap. Dibekali dengan tiga jenis frekuensi, yaitu VHF, UHF hingga FM membuatnya mempunyai rentang kekuatan sinyal yang cukup kuat yaitu 20db hingga 30db.
Toyosaki TYS – 468AW juga sudah dilengkapi dengan booster dan antipetir. Sehingga walaupun hujan lebat disertai petir menghadang, antena ini akan tetap aman untuk digunakan.
Rentang Harga: Rp112.000 – Rp272.000
Beli Antena TV Toyosaki TYS-468AW di Sini
8. PX HDA-5000 (Indoor/Outdoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Menjadi best seller di Taiwan, antena TV ini merupakan antena hybrid yang bisa digunakan didalam maupun diluar ruangan.
PX HDA-5000 dapat meningkatkan kualitas sinyal sampai dengan 20 dB. Dengan gabungan STB, antena ini dapat menghilangkan gambar semut pada siaran analog.
Antena ini sudah didesain anti air dengan kerangka anti UV sehingga menghasilkan antena yang tahan panas dan kedap air.
Rentang Harga: Rp143.000 – Rp270.000
Beli Antena TV PX HDA-5000 di Sini
9. Sanex WA-850 TG (Outdoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
Antena produksi lokal ini merupakan antena outdoor dengan kualitas yang mumpuni. Penangkapan sinyal TV dari antena ini sangat bagus dimana gambar dapat diterima dengan jernih.
Antena ini sudah dilengkapi dengan remote control jarak jauh, sehingga memudahkan kamu untuk mengatur posisi antena dari dalam rumah.
Antena ini juga dilengkapi dengan kabel sepanjang 10 meter, sehingga kamu tidak akan membutuhkan kabel TV tambahan.
Rentang Harga: Rp110.000 – Rp228.000
10. PX DA-5700 (Indoor/Outdoor)

Sumber Gambar: Tokopedia
PX Antena TV 5700 menggunakan teknologi dan sirkuit yang membuatnya rendah terhadap gangguan sinya. Sehingga akan memberikan daya terima sinyal yang baik.
Dilengkapi dengan model anti air dan tahan sinar UV, antena ini dapat dipasang di dalam maupun di luar ruangan. Jika dipasang di luar ruangan, kamu bisa memasangnya pada dinding, jendela, atau tiang.
Kelebihan antena PX DA-5700 adalah mampu meningkatkan sinyal 20±3dB. Antena ini juga dilengkapi dengan teknologi amplifier dengan kebisingan yang rendah.
Rentang Harga:Rp129.000 – Rp308.000
Beli Antena TV PX DA-5700 di Sini
Baca Juga: Rekomendasi Smart TV Terbaik, Hiburan Melimpah dalam Rumah
Sekarang, Toppers tidak perlu khawatir lagi jika tampilan TV kamu kurang jernih yang membuat kamu tidak bisa menikmati siaran favorit dengan nyaman.
Kamu bisa mengganti antena kamu dengan rekomendasi di atas yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan dan preferensi kamu. Yuk, temukan antena TV berkualitas dengan promo menarik hanya di Tokopedia!
Penulis: Naura Az-Zahra