• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

7 Antena TV Digital Indoor Terbaik untuk Kualitas Gambar Tajam

12 August 2024

Share

7 Antena TV Digital Indoor Terbaik untuk Kualitas Gambar Tajam

Nikmatilah waktu menonton TV dengan kualitas gambar yang tajam dengan rekomendasi antena TV Digital Indoor terbaik berikut!


Di era sekarang, gambar berkualitas HD atau High Definition yang jernih dan tajam sudah menjadi bagian wajib dari media. Kini untuk menikmati acara TV di rumah, kualitas gambar yang menjadi faktor penting yang tidak bisa diabaikan. Tanpa antena TV digital yang mumpuni, hal itu bisa saja tidak tercapai karena adanya gangguan pada sinyal. Dengan demikian, memiliki antena TV digital indoor terbaik bisa menjadi solusi ideal.

Namun bagaimana caranya untuk menentukan antena mana yang harus dipilih? Kamu bisa mulai dengan membandingkan beberapa contoh antena TV digital indoor terbaik yang ada di pasaran berdasarkan teknologi yang digunakan, proses pemasangan, dan harganya. 

Yuk, simak 7 rekomendasi antena TV digital indoor terbaik berikut sebagai langkah awal pencarianmu!

Baca Juga: 13 Smart TV Terbaik 2025 dari Berbagai Merek Terkenal

Antena TV Digital Indoor Terbaik untuk Gambar Lebih Tajam

Untuk mendapatkan gambar berkualitas bagus dan tajam, kamu harus selalu mempertimbangkan teknologi yang digunakan dan kecocokan dengan TVmu. Segera simak 7 rekomendasi antena TV digital indoor terbaik di bawah ini.

1. Taffware DVB-T2 TFL-D139

rekomendasi antena tv digital indoor

Antena TV TFL-D139 dari Taffware ini bisa menjadi antena TV digital indoor terbaik pertamamu. Dirancang khusus untuk menangkap sinyal DVB-T2, antena ini cocok bagi kamu yang ingin menikmati siaran televisi digital dengan kualitas gambar yang tajam. DVB-T2 sendiri merupakan standar terbaru dalam penayangan TV digital, sehingga kamu bisa menikmati konten 4K dengan nyaman.

Selain itu, tipe TFL-D139 memiliki desain yang ringkas sehingga mudah dipasang di berbagai jenis ruangan. Cukup letakkan di dekat TV, kamu bisa langsung menikmati gambar berkualitas HD tanpa ribet.

Rentang Harga: Rp14.000 – Rp30.000

Beli Taffware DVB-T2 TFL-D139 di sini

2. Toyosaki AIO-220 DVB T2

antena tv digital indoor terbaik - Toyosaki AIO-220 DVB T2

Memiliki teknologi sirkuit tingkat kebisingan rendah menjadikan antena dari Toyosaki ini sebagai salah satu antena TV digital indoor terbaik. Kamu akan memiliki antena dengan daya terima sinyal baik plus dilengkapi dengan smart chip yang menerima siaran analog dan digital (DVB).

Model AIO-220 ini sendiri sudah memiliki kabel antena 10 meter yang anti air dan tahan terhadap sinar UV. Antena ini juga menyediakan aksesoris kunci pada tiang, sehingga kamu bisa memasangnya pada tiang kayu atau tiang besi. Berkat mekanisme tiang antena yang multi arah, kamu juga bisa mengatur arahnya agar mendapatkan sinyal terbaik.

Rentang Harga: Rp120.000 – Rp150.000

Toyosaki AIO-220 DVB T2 di sini

3. PX HDA-5600

antena tv digital indoor terbaik - PX HDA-5600

Antena HDA-5600 dari PX telah dirancang secara khusus untuk dapat menerima siaran digital dan analog. Jika kamu adalah pelanggan PX, antena model HDA-5600 ini bisa menjadi antena TV digital indoor terbaik versimu. Keunggulan dari produk ini adalah adanya power inserter atau booster yang dapat meningkatkan penangkapan sinyal tv sampai dengan 20 dB.

Untuk mencegah adanya gangguan noise dari sinyal seluler, PX telah memberikan low noise amplifier dan LTE filter pada antena ini sehingga sinyal TV mu akan selalu jernih. Antena ini juga aman dari sambaran petir karena berbahan fiber yang keras sebagai perlindungan sirkuit.

Rentang Harga: Rp180.000 – Rp325.000

Beli PX HDA-5600 di sini

4. INTRA INT-119

INTRA INT-119

Dilengkapi dengan smart chip terbaru, Intra INT-119 bisa menjadi salah satu antena TV digital indoor terbaik untukmu. Antena tipe ini mampu mendistribusikan sinyal ke dua televisi sekaligus, sehingga kamu bisa menikmati siaran TV digital dengan kualitas gambar yang sama baiknya di kedua perangkat, baik itu STB atau TV tabung. Antena dengan kabel 10 meter ini juga sudah dilengkapi dengan fungsi splitter dan power supply yang lebih kuat.

Rentang Harga: Rp90.000 – Rp100.000

Beli ⁠INTRA INT-119 di sini

Baca Juga: 15 Merk TV LED Terbaik 2025 : Manjakan Mata dengan Kualitas Nyata

5. PX DA-1301NP

Antena-TV-Digital-Indoor-PX-DA-1301NP

PX DA 1301Np adalah antena indoor dengan desain minimalis yang mudah dipasang di berbagai posisi. Meskipun memiliki ukuran yang kecil, DA-1301NP ini bisa menjadi salah satu antena TV digital indoor terbaik karena mampu menangkap sinyal digital dengan baik, sehingga gambar yang dihasilkan menjadi tajam tanpa gangguan.

Rentang Harga: Rp65.000 – Rp80.000

Beli PX DA-1301NP di sini

6. PX DA-1201NP

PX-DA-1201NP

Jika rumahmu berada di area dengan sinyal lemah, DA-1201NP adalah antena TV digital indoor terbaik yang bisa jadi solusi dari masalah sinyalmu. Antena ini dirancang untuk menangkap sinyal TV digital dan digunakan di dalam ruangan.

 Tipe ini menawarkan penerimaan sinyal yang optimal bahkan di area dengan sinyal lemah. Keunggulan lainnya yang bisa kamu pertimbangkan adalah penggunaan energinya yang lebih hemat dan kemudahan pemasangannya di berbagai posisi.

Rentang Harga: Rp90.000 – Rp150.000

Beli PX DA-1201 NP di sini

7. PX UDA-3100A DVBT2 + Booster

PX-UDA-3100A-DVBT2-+-Booster

PX UDA-3100A merupakan upgrade dari produk sebelumnya Antena Digital UDA-3000A. Salah satu keunggulan unik dari antena ini adalah warna desain yang bersifat double side abu dan putih. Jika kamu mencari antena yang tidak akan mengganggu nilai estetika rumah, UDA-3100A ini akan jadi antena TV digital indoor terbaik favoritmu. 

Didukung dengan teknologi New IC Booster Technology, jangkauan sinyal antena ini pun menjadi 2.5 kali lebih besar, dapat menerima sinyal secara stabil. Dengan memiliki PX tipe ini, kamu juga akan dapat menikmati 48 siaran digital Indonesia tanpa biaya bulanan.

Rentang Harga: Rp180.000 – Rp200.000

Beli PX UDA-3100A DVBT2 + Booster di sini

Baca Juga: 8 Air Purifier Terbaik 2025 , Jernihkan Udara Ruangan Lebih Sehat!

Memilih antena TV digital indoor terbaik sangatlah penting untuk memastikan kamu mendapatkan kualitas gambar yang tajam dan jernih ketika menonton TV. Berdasarkan 7 rekomendasi di atas, kamu bisa menyesuaikan kebutuhan berdasarkan fitur, desain, performa, dan harga masing-masing antena.

Selain memilih antena yang tepat, kamu juga harus berbelanja di tempat yang tepat. Tidak usah bingung, Tokopedia adalah tempat yang tepat untuk belanja kebutuhan elektronikmu! Dapatkan antena TV digital indoor terbaikmu di sini dengan berbagai penawaran menarik. Temukan juga berbagai barang elektronik canggih lainnya.

Share

Qonita ChairunnisaQonita Chairunnisa

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia