• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Tips dan Cara Mengatur Budget Liburan Hemat

Share

Tips dan Cara Mengatur Budget Liburan Hemat

Cara Mengatur Budget Liburan Hemat – Saat libur tiba, banyak yang takut tak bisa mengatur budget sehingga overspending. Tak perlu khawatir, liburan dengan budget bukan berarti Toppers tak bisa bersenang-senang. Yuk, intip rencana pengaturan budget liburan di bawah ini untuk liburan makin maksimal!

Baca juga: 7 Negara yang Wajib Dikunjungi saat Liburan Musim Dingin

  • Buat Daftar Itinerary
Mengatur Budget Liburan

Sumber: freepik

Daftar itinerary adalah jenis daftar dimana Toppers menjabarkan tempat apa saja yang akan dikunjungi selama liburan. Dengan daftar itinerary di tangan, Toppers tak akan terpikir untuk pergi ke tempat-tempat yang tak diperlukan seperti club atau restoran mahal sehingga mengeluarkan uang di atas budget. Memang sederhana, tapi jangan remehkan kepentingan itinerary, ya.

  • Hindari Keluarkan Uang di Tempat Sarat Turis
Mengatur Budget Liburan

Sumber: nycgo.com

Di seluruh kota dunia, pasti ada setidaknya satu tempat yang dipenuhi turis seperti Myeong-dong di Seoul atau Times Square di New York. Nah, lokasi-lokasi ini biasanya bisa disebut “ikonik” sehingga banyak turis mancanegara yang datang, dan ini memberi kesempatan bagi para oknum untuk menaikkan harga barang jajaan mereka secara gila-gilaan di bawah asumsi bahwa semua turis pasti bawa uang banyak. Memang banyak penjual jujur di luar sana, namun Toppers juga harus berhati-hati dalam memilah-milih apa saja yang ingin dibeli di tempat tersebut. Jangan sampai menyesal karena ketemu barang persis sama dengan harga lebih miring di kemudian hari.

  • Cari Tahu Tentang Makanan Lokal atau Street Food
Mengatur Budget Liburan

Sumber: Koreaboo

Sisi kuliner dari suatu kota atau negara patut dijelajahi oleh turis. Makanan lokal atau street food asli pastinya akan buat liburanmu makin berkesan. Makanan lokal yang dijual di kios-kios kecil cenderung lebih terjangkau harganya dibanding restoran mewah bertema sama, dan di sinilah budget-mu bisa bernapas lega karena biasanya, rasa makanan street food dan versi mahalnya di restoran hampir sama!

  • Pakai Cash, Hindari Kartu Kredit
Mengatur Budget Liburan

Sumber: freepik

Salah satu kunci dari menghemat selama liburan adalah menghindar sepenuhnya dari kartu kredit. Mengapa? Karena kartu kredit memberi “godaan” bagi Toppers untuk membeli yang tak perlu, dan akan terus berkelanjutan dari sana sampai-sampai ketika pulang tagihan langsung selangit. Mudah saja menghindari peliknya kartu kredit, yakni dengan pakai cash selama liburan. Keuangan akan dimonitor lebih mudah dengan cash, dan saat sisa uang bisa dilihat langsung, kecenderungan untuk hambur-hamburkan uang pun berkurang.

  • Ikuti Aktivitas Low-budget

Sumber: freepik

Aktivitas low-budget ini bukan berarti hanya tidur di hotel selama liburan, lho. Jika menginap di hotel, coba mampir ke lobi dan lihat-lihat pamflet atau brosur. Biasanya tur-tur yang ditawarkan di situ harganya lebih miring, dan terkadang turis berkewarganegaraan tertentu diberi diskon. Jika tak ada brosur, cek situs seperti Airbnb untuk aktivitas seru yang diselenggarakan oleh penghuni lokal, dengan harga super terjangkau tentunya. Contoh aktivitas low-budget yang dapat kamu ikuti contohnya berkendara dengan sepeda sewaan keliling kota, berkunjung ke pasar tradisional, atau ikut kelas-kelas gratis. Walaupun tak se-glamor traveler beken, memori yang didapat akan lebih dari sekedar post Instagram saja.

Baca juga: 8 Destinasi Liburan Tahun Baru Dengan Festival Kembang Api Terbaik

Itulah beberapa tips untuk atur budgetmu di musim liburan ini. Jangan lupa untuk selalu buat memori baru di periode spesial ini, ya! Selamat berlibur, Toppers! Psst, kamu bisa beli tiket kereta di Tokopedia, lho! Super praktis, dan tak perlu meninggalkan rumah. Dicoba, yuk!

travel charger

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia