Nikmati liburan akhir pekan dengan orang tersayang dengan staycation di hotel-hotel nyaman dan instagramable berikut ini.
Bagi warga Jakarta, momen Lebaran kali ini mungkin terasa berbeda. Sebab, kesempatan liburan tidak bisa kamu habiskan dengan mengunjungi kampung halaman.
Namun, terjebak di Jakarta tak selamanya buruk, Toppers! Kamu masih dapat melakukan staycation alias menghabiskan waktu dengan menginap di hotel-hotel pilihan. Tentunya makin asyik jika dilakukan dengan orang-orang terdekat.
Dengan pembatasan mudik yang berlaku, staycation menjadi pilihan liburan singkat dari masyarakat urban. Menikmati fasilitas hotel dengan berengan, gym hingga breakfast in bed dapat menyegarkan kembali pikiran.
Nah, untuk kamu yang ingin staycation di Jakarta, Simak rekomendasi hotel-hotel bagus di Jakarta untuk staycation berikut ini!

Hotel Staycation Jakarta Terbaik
1. Yello Hotel Harmoni

- Alamat: Jl. Hayam Wuruk No.6, RW.2, Kb. Klp., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10120
- Rentang Harga: Rp306.000 – Rp1.443.769
Hotel ini dapat menjadi pilihanmu jika kamu ingin memilih hotel yang mudah diakses dengan transportasi umum.
Hotel ini memiliki banyak spot menarik seperti mural artsy yang dapat kamu jadikan spot untuk tempat berfoto.
Ketika kamu memasuki hotel ini, kamu akan disuguhi dengan konsep modern dengan nuansa terang yang dilengkapi dengan warna mencolok yang unik.
Baca Juga: Objek Wisata di Bogor yang Sedang Hits dan Wajib Dikunjungi
2. Hotel Kurotakeso

- Alamat: Jl. Bangka Raya No.7 A, RT.2/RW.7, Pela Mampang, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
- Rentang Harga: Rp426.774 – Rp550.000
Apakah Jepang menjadi wishlist negara yang ingin kamu kunjungi? Jika iya, mungkin kamu perlu mencoba melakukan staycation di Hotel Kurotakeso.
Hotel ini menawarkan pengalaman menginap khas Jepang. Hotel ini memiliki kamar “Japanese Tatami” yang memiliki tatami tradisional ala jepang.
Tak hanya mendapatkan nuansa Jepang, di sini, kamu juga dapat menikmati fasilitas pemandian air hangat.
3. DoubleTree by Hilton

- Alamat: Jl. Pegangsaan Timur No.17, RT.10/RW.1, Cikini, Jakarta, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310
- Rentang Harga: Rp832.844 – Rp998.250
Apakah kamu menginginkan hotel dengan kolam renang yang seru? Kalau begitu, DoubleTree by Hilton adalah jawabannya.
Hotel ini merupakan salah satu hotel dengan fasilitas kolam renang terbesar di Jakarta. Kolam renang bernuansa laguna ini akan memberikanmu pengalaman berenang ala resort.
Tak hanya itu, hotel ini juga ramah anak karena memiliki Kids Club untuk bermain khusus anak-anak.
4. Rumanami

- Alamat: Jl. Benda Jl. H. Sainin No.39, RT.5/RW.4, Kemang, Cilandak Tim., Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12560
- Rentang Harga: Rp294.462 – Rp398.214
Hotel Rumanami memiliki bangunan bundar dengan desain menarik dari penggunaan batu bata. Kamu akan menemukan kamar yang minimalis dengan sentuhan desain berbahan kayu yang cantik.
Hotel ini dilengkapi dengan fasilitas rooftop yang dapat kamu gunakan untuk menghabiskan waktu luang sambil melihat pemandangan Jakarta.
5. La Boheme

- Alamat: Jl. Setia Budi Barat No.18, RT.3/RW.3, Kuningan, Setia Budi, Kecamatan Setiabudi, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12910
- Rentang Harga: Rp390.000 – Rp456.501
Jika kamu ingin mencari suasana baru namun tetap homey, kamu dapat memilih La Boheme sebagai pilihan hotelmu.
Kamar ini memiliki nuansa vintage dari perpaduan warna hijau, putih, dan furniture dengan aksen kayu yang minimalis.
La Boheme tidak menyediakan minuman dengan kemasan plastik karena hotel ini merupakan salah satu hotel yang menggunakan konsep eco-living.
Kamu dapat menggunakan fasilitas cafe yang terletak di rooftop untuk bersantai. Tak hanya itu, rooftop ini memiliki spot menarik untuk melakukan swafoto.
6. Alila SCBD Jakarta

Hotel Alila ini memiliki banyak cabang di banyak daerah, dari Jakarta, Solo, Seminyak. Bahkan, Alila memiliki resort juga di Kamboja dan Malaysia.
Jadi, tidak diragukan lagi fasilitasnya dan pelayanan yang sangat memuaskan ini. Berlokasi di SCBD, Jakarta Selatan ini, hotel Alila sangat strategis untuk kamu yang ingin menghabiskan weekend kamu di Jakarta Selatan dengan banyak pilihan hiburannya.
Fasilitas yang ditawarkan terdapat restoran yang tersedia untuk sarapan, makan siang, dan makan malam yang disajikan dengan elegan dan mewah. Selain itu terdapat laundry, salon kecantikan, toko hadiah, hingga supermarket.
- Alamat: SCBD Lot 11. Jalan Jenderal Sudirman Kavling 52 – 53, SCBD, Jakarta Selatan
- Rentang harga: Rp 4.365.000 – Rp 7.699.000
BACA JUGA: Rekomendasi Hotel Bagus di Bandung, Cocok untuk Staycation
7. Sampit Residence

- Alamat: Jalan Sampit 2 No. 5 – 9 Kramat Pela, Kebayoran Baru, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta, Indonesia, 12130
- Rentang harga: Rp 455.000 – Rp 605.000
Hotel bintang tiga ini cantik, rapi, dan yang paling penting, harganya terjangkau.
Walaupun tidak banyak fasilitas yang ditawarkan, namun desain kamar yang disediakan patut diacungi jempol.
Di hotel ini, Toppers dapat menikmati Wifi, patio di balkon luar untuk bersantai, AC, sarapan gratis, kulkas, dan TV kabel.
Selain itu, tersedia pilihan kamar dengan bathtub yang dapat memberikan kenyamanan ekstra dan nuansa liburan mewah. Perabotan di hotel ini juga berkualitas dan sangat terawat.

8. Little Amaroossa Residence

- Alamat: Jalan Cipete Raya No. 5, Cilandak, Cipete Selatan, Jakarta
- Rentang harga: Rp 535.000 – Rp 565.000
Hotel bintang tiga ini sering dikunjungi warga Jakarta. Tidak hanya sebagai tempat nongkrong atau untuk berwisata malam, banyak juga yang berkunjung ke hotel little Amaroossa untuk staycation. Dengan harga yang terjangkau, fasilitasnya cukup keren, lho, Toppers.
Fasilitas yang ditawarkan adalah ruang rapat, kafe, AC, TV kabel, mesin kopi, dan masih banyak lagi.
Kamu dapat memilih beragam kamar dari yang superior hingga suite, yang pastinya fasilitasnya juga berbeda.
Selain itu, akses kamu untuk nongkrong sangat mudah karena dekat dengan tempat nongkrong di Jakarta Selatan.
9. Morrissey Hotel Residences

- Alamat: Jalan KH Wahid Hasyim No. 70, Menteng, Menteng, Jaksa Street, Jakarta
- Rentang harga: Rp 1.618.000 – Rp 1.923.000
Hotel Morrissey memiliki elemen minimalis yang bertujuan untuk memberikan kenyamanan pada pengunjungnya.
Dengan harga yang cukup on-budget, kamu dapat menikmati suasana unik dan menarik, juga cocok jika kamu ingin berfoto-foto ria.
Dengan fasilitas lengkap seperti kolam renang, restoran dengan dekorasi yang minimalis dan unik, dan banyak perlengkapan yang disediakan, kamu dapat menikmati liburan pendek kamu dengan tenang.
Bagi kamu yang sudah berkeluarga dan punya anak kecil, Hotel Morrissey juga menyediakan fasilitas untuk anak-anak seperti taman bermain.
10. Keraton at The Plaza

- Alamat: Jl. M.H. Thamrin No. Kav. 15, RT.9/RW.5, Gondangdia, Jakarta
- Rentang harga: Rp 2.413.000 – Rp 9.019.000
Hotel bintang 5 ini memiliki dekorasi indah dengan sentuhan tradisional melalui corak-corak batik, arca, dan lukisan tradisional.
Lokasinya juga strategis karena memiliki akses langsung ke Grand Indonesia, 10 menit menuju Monas, dan 30 km menuju airport.
Fasilitas yang ditawarkan adalah kolam renang indoor, gym, restoran fine-dining, dan bar. Selain itu, terdapat komplimentari untuk early check in dan late check out. Layanan yang lain terdapat fasilitas spa dan massage untuk kamu yang ingin rileks.
11. The Dharmawangsa Jakarta

- Alamat: Jalan Brawijaya No. 26, Kebayoran Baru, Kebayoran Baru, Dharmawangsa
- Rentang harga: Rp 3.756.000 – Rp 6.807.000
Hotel ini memiliki dekorasi yang sangat terpengaruh oleh desain tradisional Jawa, Toppers. Dengan bentuk bangunan yang simetris dan tone warna yang monoton dari putih dan coklat, hotel ini akan membuat staycationmu jadi berkesan.
Fasilitas yang ditawarkan dari hotel ini adalah restoran, face, kolam renang indoor dan outdoor, fitness, dan spa. Jika kamu ingin staycation yang tenang dan rileks, maka hotel ini adalah pilihan kamu.
BACA JUGA: Rekomendasi Wisata Jogja yang Bakal Bikin Kamu Kangen Suasana Jogja
12. Raffles Jakarta

Hotel yang berlokasi di Kuningan, Setiabudi ini dekat dari pusat perkantoran, jadi jika kamu pulang kantor dan langsung ingin refreshing dengan staycation, kamu dapat langsung menginap di hotel ini.
Fasilitas yang ditawarkan juga lengkap, dari cafe, sauna, gym, perpustakaan, kolam renang, hingga taman untuk bersantai.
Walaupun harganya cenderung mahal, tetapi pelayanan dan fasilitas yang dinikmati tentu saja memuaskan.
- Alamat: Ciputra World 1, Jl. Prof. DR. Satrio No.Kav 3 5, Jakarta
- Rentang harga: Rp 5.808.000 – Rp 13.922.000
13. Mandarin Oriental Jakarta

- Alamat: Jalan MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat, Jakarta
- Rentang harga: Rp 4.251.000 – Rp Rp 8.685.000
Hotel ini sudah tidak perlu dipertanyakan lagi dari segi pelayanan, fasilitas, dan lokasinya yang strategis.
Hotel ini sudah memiliki reputasi yang tinggi sejak dulu, sehingga tidak banyak orang yang dikecewakan dengan hotel ini.
Fasilitas yang dapat kamu lakukan adalah bar, bar kolam renang, klub malam, spa, dan lainnya. Banyak sekali fasilitas yang dapat kamu nikmati dari hotel ini dengan harga yang layak juga.
14. The Gunawarman

- Alamat: Jl. Gunawarman No. 3, Kebayoran Baru, Selong, Jakarta
- Rentang harga: Rp 2.758.000 – Rp 7.000.000
Hotel ini memiliki desain klasik Perancis yang indah dan elegan. Dengan fasilitas yang lengkap, dari spa, gym, restoran bistro, sarapan di kamar, dan laundry, kamu juga dapat menikmati pelayanannya di salon kecantikan. Semua pelayanan lengkap dan disediakan dengan kepuasan.
Dengan harga yang mahal, kamu dapat menikmati banyak fasilitas dan pelayanan yang memuaskan.
Belum lagi, dekorasi kamarnya yang luas, mewah, dan cantik. Selain itu, lokasinya strategis karena berlokasi di Barito, Jakarta Selatan dan dekat dari banyak tempat wisata yang hits.
15. Four Seasons Hotel Jakarta

- Alamat: Capital Place, Jalan Jend. Gatot Subroto Kav. 18, Gatot Subroto, Jakarta Selatan
- Rentang harga: Rp 4.259.000 – Rp 9.357.000
Four Seasons Hotels and Resorts, adalah perusahaan perhotelan mewah internasional yang berkantor pusat di Toronto, Ontario, Kanada.
Four Seasons mengoperasikan lebih dari 100 hotel di seluruh dunia. Salah satunya berada di Jakarta dan menjadi salah satu tempat staycation yang direkomendasi. Tentu saja karena fasilitas dan pelayanan yang lengkap dan memuaskan.
Untuk fasilitas, terdapat salon kecantikan, supermarket, gerai ATM, kolam renang outdoor, gym, spa, dan bar.
Selain itu, kamu tidak usah repot untuk memesan makanan dari luar, karena juga dilengkapi dengan restoran yang melayani sarapan, makan siang, dan malam dengan mewah.
Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Semarang dan Sekitarnya
Itulah kumpulan rekomendasi hotel atau penginapan untuk staycation di Jakarta. Mencari hiburan tidak perlu repot-repot karena cukup dengan bermalam di hotel mewah dan indah, kamu dapat menikmati akhir pekan atau short getaway kamu, Toppers.
Nah, jika kamu ingin booking hotel untuk staycation, kamu dapat melakukannya dengan mudah lewat Tokopedia.
Dapatkan juga promo menarik untuk booking hotel hanya di bulan ini, Toppers. Yuk, berlibur untuk menghilangkan penat dengan Tokopedia!

Penulis: Nabila Khaerunnisa