• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Sejarah FIFA, Induk Organisasi Bola Internasional Penyelenggara Piala Dunia

Share

Sejarah FIFA, Induk Organisasi Bola Internasional Penyelenggara Piala Dunia

Ketahui sejarah lengkap FIFA, induk organisasi bola internasional penyelenggara piala dunia. Yuk, simak artikel berikut!


FIFA adalah kepanjangan dari Federation Internationale de Football Association, yang menjadi induk organisasi sepak bola Internasional. Sebagai induk yang memayungi segala organisasi sepak bola di dunia, FIFA memiliki sejarah panjang yang sekaligus memiliki tugas yang mempengaruhi persepakbolaan dunia.

Organisasi yang berdiri di Paris pada 21 Mei 1904 ini didirikan oleh 7 asosiasi sepak bola negara Eropa, yaitu Belgia, Denmark, Perancis, Belanda, Spanyol, Swedia, dan Swiss. Sementara itu, saat ini FIFA memiliki 21 asosiasi nasional sebagai anggota dengan kantor utama di Zurich, Swiss.

Tujuan utama berdirinya FIFA adalah untuk mempromosikan permainan sepak bola, membina hubungan persahabatan antar asosiasi nasional, menyusun peraturan dan ketentuan sekaligus memastikan penegakannya, serta mengatur sepak bola profesional yang bersifat global.

Lalu, bagaimana sejarah berdirinya FIFA hingga bisa menjadi organisasi internasional penyelenggara Piala Dunia? Simak informasi selengkapnya berikut ini!

Baca Juga: Deretan Pencetak Gol Terbanyak di Piala Dunia Sepanjang Masa

Sejarah FIFA, Organisasi Sepak Bola Internasional

Penggemar sepak bola pasti sudah tidak asing lagi dengan nama FIFA. Organisasi sepak bola internasional ini menaungi 200 asosiasi sepak bola di seluruh penjuru dunia. Penasaran dengan sejarahnya? Simak penjelasannya berikut!

Sejarah Berdirinya FIFA

FIFA

Sumber Gambar: The Japan Times

FIFA resmi didirikan pada 21 Mei 1904 di Paris, yang dipelopori oleh wartawan olahraga Robert Guerin. Ia juga terpilih menjadi presiden FIFA pertama yang menjabat selama 2 tahun, pada 1904-1906.

Mulanya, Robert Guerin saat itu sering terlibat dalam aktivitas sepak bola karena profesinya. Lalu ia mengumpulkan 7 asosiasi sepak bola di Eropa untuk membuat Undang-Undang Dasar dan statuta FIFA. Ketujuh asosiasi tersebut adalah Belgia, Denmark, Perancis, Belanda, Spanyol, Swedia, dan Swiss.

Mereka menyepakati Undang-Undang Dasar Organisasi, dan statuta FIFA yang pertama. Hal inilah yang diperlukan untuk mewadahi banyaknya pertandingan sepak bola internasional yang mulai populer pada tahun 1920-an.

Selain itu, FIFA juga bertanggungjawab untuk mengembangkan sport sain dan menyelenggarakan kompetisi sepak bola internasional. Salah satunya adalah Piala Dunia yang FIFA adakan secara rutin setiap 4 tahun sekali sejak tahun 1930.

Baca Juga: Fakta Unik Trofi Piala Dunia: Pernah Dicuri, Harganya Selangit!

Sejarah Piala Dunia yang Diadakan FIFA

FIFA

Sumber Gambar: SkySports

Pertandingan sepak bola dalam Piala Dunia pertama kali digelar oleh FIFA pada tahun 1930 di Uruguay. Pada edisi pertama, hanya ada 13 tim yang berpartisipasi. Selain itu, sejumlah tim kuat pada masanya menolak untuk berpartisipasi karena kondisi ekonomi di Eropa yang terpuruk setelah Perang Dunia 1.

Piala Dunia pertama ini diprakarsai oleh Jules Rimet, presiden FIFA ketiga. Ia terinspirasi untuk membuat pertandingan Piala Dunia setelah kesuksesan kompetisi sepak bola di Olimpiade.

Sejak saat itulah, Piala Dunia rutin diselenggarakan oleh FIFA setiap 4 tahun sekali. Kecuali pada tahun 1942 dan 1946 karena adanya dampak dari Perang Dunia 2. Lalu sampai saat ini, FIFA memegang mandat sebagai badan penyelenggara permainan sepak bola secara global dan bertanggungjawab untuk menggelar Piala Dunia.

Baca Juga: Negara yang Lolos Piala Dunia 2022: Rekam Jejak, Pemain Kunci, dan Pelatihnya

Itulah sejarah mengenai FIFA, sebagai organisasi sepak bola internasional yang menaungi Piala Dunia. Tak hanya menjadi induk dari Piala Dunia saja, tapi FIFA juga bertanggung jawab akan kebijakan sepak bola di seluruh dunia.

Jangan lupa untuk menyaksikan Piala Dunia 2022 dengan Qatar sebagai tuan rumah secara legal, kamu bisa berlangganan Vidio di Tokopedia! Lengkapi juga dengan jersey bola dari tim bola favorit kamu agar acara menonton Piala Dunia semakin seru.

Penuhi berbagai kebutuhanmu di Tokopedia, jangan lewatkan promo 10.10 Tokopedia hanya di bulan Oktober dan promo minggu ini. Kamu bisa dapatkan berbagai diskon menarik setiap harinya, tunggu apa lagi? Cek Tokopedia sekarang juga!

Penulis: Nabilah Muhamad

Share

Rizfa Putri KhainayyaRizfa Putri Khainayya

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia