Awalnya hadir sebagai ‘bintang’, kini dibanderol lebih ‘merakyat’. Simak kelebihan dan kekurangan, serta spesifikasi Samsung Galaxy A8 Star!
Review Samsung Galaxy A8 Star – Hadir sebagai smartphone kelas premium dengan harga yang juga lumayan tinggi, membuat Samsung Galaxy A8 Star ibaratkan sebagai ‘bintang’ yang baru naik daun saat itu. Spesifikasi dan fitur yang dibawanya terbilang gahar saat rilis pertama kali pada Juni 2018 lalu.
Setelah cukup lama sejak perilisannya, sekiranya apa yang dimiliki Galaxy A8 Star membuatnya masih terbilang layak untuk bisa diandalkan. Satu hal yang paling menarik darinya kini, yaitu harganya yang jauh lebih ‘merakyat’ dari harga awalnya.
Lalu selain harganya, apa saja faktor kelebihan dan kekurangan yang dimiliki mantan handphone high-end ini? Simak review selengkapnya!
Baca Juga: Review Samsung Galaxy A80: Pertama dengan Tiga Kamera Putar
Kelebihan Samsung Galaxy A8 Star
1. Layar Super AMOLED dengan Infinity Display

Selalu memperhatikan kualitas layar dengan desain terbaik, Kali ini Samsung juga memberikan kualitas bertipe Super AMOLED. Di mana jenis layar ini dipadukan dengan ukuran display 6,3 inci beresolusi Full HD+ yang memanjakan mata.
2. Desain Setara Galaxy S Series

Tak hanya memberikan fitur terbaik tapi samsung juga selalu memperhatikan desainnya yang terus mengikuti zaman. A8 Star dibalut dengan body berlapiskan kaca, yang akan membuat desain smartphone yang satu ini semakin terlihat mewah.
3. Spesifikasi Kamera Terbaik

Memiliki spesifikasi tinggi tentu fitur kamera yang diberikan oleh Samsung Galaxy A8 Star ini juga sangat mendukung. Galaxy A8 Star dilengkapi dengan kamera utama ganda, berkonfigurasi 16 MP (f/1,7) untuk lensa utama dan 24 MP (f/1,7) yang ditujukan untuk mengambil gambar di kondisi kurang cahaya.
Untuk kamera depannya, telah menggunakan kamera 24 MP (f/2.0).
4. Baterai Cukup Besar

Perangkat buatan Samsung ini telah mengikuti tren dimana pengguna smartphone lebih membutuhkan daya baterai yang besar karena untuk mendukung kebutuhan sehari-hari.
Samsung telah menggunakan baterai 3.700 mAh, sehingga satu hari kamu hanya cukup satu kali melakukan pengisian baterai. A8 Star bertahan selama hampir 22 jam dengan waktu layar 6,5 jam.
5. Memiliki Performa Tinggi

Bagi kamu yang membutuhkan smartphone dengan performa tinggi agar tak gampang lemot saat sedang bermain game atau menonton video. Samsung Galaxy A8 Star hadir dengan chipset Snapdragon 660 yang sangat mendukung kebutuhanmu.
Karena memiliki RAM 4 GB sangat mendukung kamu yang ingin memiliki smartphone multitasking agar tak lemot jika membuka aplikasi lain secara persamaan.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy Note 10: Compact, Powerful dan Kaya Fitur
6. Fitur yang Lengkap
Tak hanya memiliki kelebihan baterai dan kamera yang canggih, Fitur yang tersedia Samsung Galaxy A8 Star ini juga lengkap. Antara lain fitur Bixby, fitur AR dan masih banyak fitur unggulan lainnya.
Karena lengkapnya fitur dan performa yang tinggi produk ini adalah jawaban untuk kamu yang sedang mencari ponsel dengan kualitas yang tinggi.
Selain itu, ada satu fitur penting yang mendukung konektivitas atau pembayaran digital di masa kini. Yaitu adanya Near Field Communication (NFC). Fitur ini kini tak akan kamu temukan pada perangkat ponsel kelas menengah ke bawah.
7. Harga yang Kini Terjangkau
Saat dirilis pertama kali, Galaxy A8 Star dibanderol dengan harga tinggi, yakni Rp 8 juta. Namun, seiring berjalannya waktu, harganya terus menurun. Kini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga sekitar Rp 3 jutaan.
Kekurangan Samsung Galaxy A8 Star
8. Slot Kartu Sim Hybrid
Walaupun sudah memiliki spesifikasi canggih, Tapi tentu semua produk pasti memiliki kekurangan. Salah satunya adalah slot kartu mengusung slot hybrid, membuat pengguna harus memilih antara menggunakan dual SIM card secara bersamaan.
9. Tidak Tahan Air
Saat smartphone lain sudah tahan jika terkena air, hal yang disayangkan adalah Samsung Galaxy A8 Star adalah belum tahan air. Mengalami penurunan karena produk Samsung sebelumnya sudah memiliki kemampuan terhadap air.
10. Fingerprint
Memiliki sensor fingerprint saat ini sudah menjadi hal yang sangat diperhatikan saat membeli smartphone, karena hal ini untuk menjaga keamanan data pengguna. Tapi banyak pengguna yang menyayangkan lokasi sensor yang terlalu tinggi, sehingga sulit dijangkau.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy A70: Smartphone Bongsor yang Serba Jumbo
Spesifikasi Samsung Galaxy A8 Star
- Ukuran dan Jenis Layar: Super AMOLED 6,3 inci
- Resolusi Layar: Full HD+ 2.220 x 1.080 piksel
- Material: Kaca (depan dan belakang), bingkai aluminium
- Dimensi Fisik: 162,4 x 77 x 7,6 mm
- Bobot: 181 gram (g)
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 660 (14 nm)
- Prosesor: Octa-core (4 x Kyro 260 2,2 GHz + 4 x kyro 260 1,8 GHz)
- RAM: 4 GB
- Memori Internal: 64 GB
- Memori Eksternal: Hingga 512 GB
- Kamera Belakang: 16 MP (f/1,7, LED flash, dan PDAF) + 24 MP (f/1.7)
- Kamera Depan: 24 MP (f/2.0)
- Baterai: 3.700 mAh (fast charging 15W)
- Konektor USB: Type-C
- NFC: Ada
- Sistem Operasi: Android 8.0 Oreo bisa diperbarui ke Android 9.0 (Pie) dengan One UI
- Pilihan Warna: Black, White
- Harga: Harga awal Rp 8 juta, harga sekarang Rp 3 jutaan (cek harga Samsung Galaxy A8 Star Selengkapnya)
Baca Juga: Review Samsung Galaxy A50: Canggih, Kencang dan Andal untuk Fotografi
Gimana, sudah yakin dengan Samsung Galaxy A8 Star? Di samping beberapa kelebihan dan kekurangannya, perlu kamu ketahui adalah tidak ada produk yang sempurna. Tapi, setiap produk dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan tertentu.
Jadi, apakah ponsel ini bisa memenuhi ekspektasimu? Cek Samsung Galaxy A8 Star dan handphone terbaru lainnya dengan penawaran menarik hanya di Tokopedia!
