Berikut perbedaan atau perbandingan fitur, spesifikasi & harga iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max. Mana yang paling cocok untuk kamu?
iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max merupakan seri smartphone terbaru dari Apple yang diluncurkan pada tahun 2023 melalui gelaran “Wonderlust”.
Flash sale iPhone 15, cuma Rp15 tiap jam 14.00 WIB hanya di Tokopedia. Dijamin ori!
Semuanya memang memiliki desain yang mirip, tetapi terdapat beberapa perbandingan atau perbedaan penting di antara keempatnya.
Apa saja? Yuk, simak informasinya berikut ini:
Perbedaan iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro & iPhone 15 Pro Max
iPhone 15, Versi Reguler yang Menawan

Sumber Gambar: Apple
iPhone 15 adalah model standar dari seri ini. Ia memiliki layar OLED 6,1 inci dengan resolusi 2532 x 1170 piksel. Chipset yang digunakan adalah A16 Bionic, yang diklaim memiliki performa 40% lebih cepat dari A15 Bionic.
Baca Juga: Spesifikasi iPhone 15, Pakai Port USB Type-C!
iPhone 15 hadir dengan kamera belakang ganda, yaitu kamera utama 48 MP dan kamera ultrawide 12 MP. Kamera depan memiliki resolusi 12 MP.
iPhone 15 Plus, Layar Lebih Besar

Sumber Gambar: Apple
iPhone 15 Plus adalah model yang lebih besar dari iPhone 15. Layar iPhone 15 Plus berukuran 6,7 inci, yang merupakan ukuran layar terbesar dari seri iPhone 15. Layar ini memiliki teknologi OLED dengan resolusi 2778 x 1284 piksel dan kerapatan piksel 458 ppi yang didukung fitur HDR10 dan Dolby Vision.
Baca Juga:
- Daftar Harga iPhone Terbaru, Cek Favoritmu!
- Deretan iPhone yang Masih Layak Beli di Tahun Ini
- Harga iPhone Second Tahun Ini, Makin Murah!
iPhone 15 Plus punya tiga kamera, yaitu kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefoto 12 MP. Kamera utama iPhone 15 Plus memiliki sensor yang lebih besar dan lensa yang lebih cepat dari iPhone 14 Plus, sehingga menghasilkan foto yang lebih baik dalam kondisi cahaya rendah.
iPhone 15 Pro, Desain Titanium yang Premium

Sumber Gambar: Apple
iPhone 15 Pro adalah model premium dari seri ini. Meski memiliki ukuran layar yang sama seperti versi reguler, namun desain bermaterial titanium yang diusungnya membuat varian “Pro” ini makin tampil mewah.
Dapur pacunya juga mengadopsi Apple A17 Pro Bionic yang tak perlu lagi diragukan kecepatannya. Dari segi kamera, iPhone 15 Pro hadir dengan kamera belakang tiga, yaitu kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefoto 12 MP. Kamera depan memiliki resolusi 12 MP.
Baca Juga: Review Spesifikasi iPhone 15 Pro, Desain Titanium & Performa Tangguh
Namun sensornya jauh lebih berbeda dibanding iPhone 15 dan iPhone 15 Plus dengan adanya beberapa fitur baru seperti Cinematic Mode dan ProRaw.
iPhone 15 Pro Max, Kamera Apik Berlensa Periskop

Sumber Gambar: Apple
Sedangkan iPhone 15 Pro Max adalah mode yang paling premium dan terbongsor dari seri ini. Dari sisi layar, ponsel ini memiliki display yang sedikit lebih besar daripada iPhone 15 Pro. Chip yang digunakan masih sama.
Baca Juga: Spesifikasi iPhone 15 Pro Max, Kamera Makin Ciamik ala Profesional
Barulah ketika membicarakan kemampuan kameranya, iPhone 15 Pro Max bisa dikatakan paling unggul di antara ketiga saudaranya. Di antaranya adalah lensa periskop telefoto beresolusi 12 MP f/2.8 yang dipadu dengan fitur 5x optical zoom.
Perbedaan Spesifikasi & Harga iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro & iPhone 15 Pro Max

Sumber Gambar: Youtube Apple Official
Berikut adalah tabel spesifikasi iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max:
Fitur/Spesifikasi | iPhone 15 | iPhone 15 Plus | iPhone 15 Pro | iPhone 15 Pro Max |
Tahun Rilis | 2023 | 2023 | 2023 | 2023 |
Dimensi (W x H x D) | 147.6 x 71.6 x 7.8 mm | 160.9 x 77.8 x 7.8 mm | 146.6 x 70.6 x 8.3 mm | 159.9 x 76.7 x 8.3 mm |
Berat | 171 gram | 201 gram | 187 gram | 221 gram |
Material Bodi & Water Resistance | Aluminum + IP68 (bertahan di kedalaman air 6 meter selama 30 menit) | Aluminum + IP68 (bertahan di kedalaman air 6 meter selama 30 menit) | Titanium + IP68 (bertahan di kedalaman air 6 meter selama 30 menit) | Titanium + IP68 (bertahan di kedalaman air 6 meter selama 30 menit) |
Display/Layar | Super Retina XDR OLED 6.1", refresh rate 60 Hz | Super Retina XDR OLED 6.7", refresh rate 60 Hz | Super Retina XDR OLED 6.1", refresh rate 120 Hz | Super Retina XDR OLED 6.7", refresh rate 120 Hz |
RAM | 6 GB | 6 GB | 8 GB | 8 GB |
Chipset & Sistem Operasi | Apple A16 Bionic (4 nm), iOS 17 | Apple A16 Bionic (4 nm), iOS 17 | Apple A17 Pro (3 nm), iOS 17 | Apple A17 Pro (3 nm), iOS 17 |
Kamera Belakang & Video | 48 MP f/1.6 (wide); 12 MP f/2.4 (ultrawide)+ 4K@60fps | 48 MP f/1.6 (wide); 12 MP f/2.4 (ultrawide) + 4K@60fps | 48 MP f/1.8 (wide); 12 MP f/2.8 (telephoto); 12 MP f/2.2 (ultrawide) + 4K@60fps | 48 MP f/1.8 (wide); 12 MP f/2.8 (periskop telefoto); 12 MP f/2.2 (ultrawide) + 5x optical zoom + 4K@60fps |
Kamera Depan | 12 MP f/1.9 (wide) | 12 MP f/1.9 (wide) | 12 MP f/1.9 (wide) | 12 MP f/1.9 (wide) |
Baterai & Charging | Li-Ion 3349 mAh, fast charging 15W | Li-Ion 4383 mAh, fast charging 15W | Li-Ion 3274 mAh, fast charging 15W | Li-Ion 4441 mAh, fast charging 25W |
Pilihan Warna | Black, Blue, Green, Yellow, Pink | Black, Blue, Green, Yellow, Pink | Black Titanium, Blue Titanium, Natural Titanium, White Titanium | Black Titanium, Blue Titanium, Natural Titanium, White Titanium |
Harga | Mulai dari Rp16,499 juta | Mulai dari Rp18,499 juta | Mulai dari Rp20,999 juta | Mulai dari Rp24,999 juta |
Nah, itu dia perbedaan atau perbandingan fitur dan spesifikasi yang dimiliki masing-masing iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro & iPhone 15 Pro Max. Meski mirip, namun keempat ponsel pintar ini menawarkan keunggulan dan harga yang sama-sama berbeda. Jadi, mana yang pengin kamu miliki, nih, Toppers? Kini, kamu bisa memesannya langsung melalui Tokopedia dengan produk original bergaransi resmi dan penawaran harga yang terbaik.
Tak hanya itu, kamu juga bisa menemukan iPhone bergaransi resmi dengan harga terbaik lainnya seperti iPhone 11, iPhone 12, iPhone 12 Pro Max, iPhone 13, iPhone 13 Mini, hingga iPhone 13 Pro Max dengan pelayanan terbaik & terpercaya. Jangan lewatkan Super Gadget Day supaya kamu bisa memboyong pulang produk Apple impianmu dengan berbagai diskon seru nan menguntungkan!