• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Review Oppo Reno6 5G: Desain Eksotis, Koneksi Kencang

Share

Review Oppo Reno6 5G: Desain Eksotis, Koneksi Kencang

Review kelebihan, kekurangan, spesifikasi dan harga Oppo Reno6 5G. HP berdesain modern nan elegan, serta mendukung konektivitas masa kini.


Jaringan 5G adalah generasi jaringan terbaru yang tentunya menawarkan koneksi lebih cepat dibanding 4G. Konektivitas ini pun sudah tersedia di beberapa kota di Indonesia, walaupun belum menyeluruh. Jika kamu ingin menikmatinya, Oppo Reno6 5G bisa menjadi pilihan tepat.

Oppo Reno6 dengan jaringan 4G dirilis pada tanggal 15 Juli 2021 lalu. Namun, Oppo telah merilis Reno6 kembali di Indonesia dengan varian 5G, pada 19 Agustus 2021 lalu. Namun, peningkatan jaringan tersebut bukanlah satu-satunya keunggulan.

Reno6 5G menawarkan fitur-fitur yang menggiurkan. Selain jaringan 5G, ia juga memiliki desain baru yang menarik dan sederet kelebihan lainnya. Simak ulasan selengkapnya berikut ini!

Baca Juga: Review Oppo Reno6 (4G): Mid-range Idaman

Kelebihan Oppo Reno6 5G

Oppo Reno6 5G dirilis hanya 6 bulan setelah perilisan varian 4G sebelumnya. Walaupun tidak banyak perubahan, ponsel ini memiliki beberapa kelebihan yang menarik:

1. Jaringan 5G dan Dual SIM

Walaupun jaringan 5G di Indonesia hanya tersedia di beberapa kota saja, kamu bisa menikmatinya dengan menggunakan Oppo Reno6 5G. Dengan kemampuan ini, kamu bisa menikmati koneksi internet dengan kecepatan tinggi guna mengakses berbagai konten secara lebih mulus.

Selain itu, Oppo Reno6 5G juga menyediakan dua slot SIM. Sehingga, kedua nomor kamu juga dapat menikmati jaringan 5G.

2. Desain Baru yang Mewah

Oppo Reno6 5G ini juga memiliki desain yang baru dan berbeda dengan varian 4G dari ponsel tersebut. Desain baru ini dinamakan Retro Ultra-Slim.

Pada varian 4G sebelumnya, Oppo Reno6 memiliki desain pinggiran yang melengkung. Namun varian 5G nya hadir dengan bingkai flat-edge yang terasa lebih mewah. Bobot dari ponsel ini pun juga ringan karena desainnya yang ramping.

3. Panel Layar AMOLED Unggulan

Oppo Reno6 5G memiliki layar dengan ukuran 6.4 inci dan dilengkapi oleh panel AMOLED yang membuat gambar tampak lebih jernih dan tajam. Dengan resolusi HD+, layar smartphone ini sudah cukup memuaskan.

Selain itu, layarnya juga sudah dilengkapi refresh rate 90Hz. Dengan ini, kamu mendapatkan responsivitas yang tinggi dan pergerakan layar yang lebih mulus dari ponsel lainnya.

4. Chipset Bertenaga dan Ekspansi RAM

Oppo Reno6 5G sudah dilengkapi dengan chipset Dimensity 900 5G yang merupakan chipset terbaru dari MediaTek. Chipset ini memiliki kinerja yang bertenaga sekaligus efisien.

RAM yang tersedia pun juga memiliki dua variasi, yaitu 8GB atau 12GB. Kedua pilihan tersebut dapat dikatakan cukup besar untuk HP kelas menengah. Bahkan, kamu juga bisa menambah RAM hingga 5GB dengan fitur RAM Expansion.

5. Fitur NFC yang Helpful

NFC merupakan fitur yang memungkinkan ponsel kamu untuk melakukan transaksi digital. Oppo Reno6 5G ini juga sudah dilengkapi dengan fitur ini. Berkatnya, kamu bisa menggunakan ponsel ini untuk mengecek atau top-up saldo e-money secara praktis.

Baca Juga: Review Oppo Reno 5: Lebih Lengkap, Kamera Cakap

6. Pengisian Daya Super Cepat

Oppo Reno6 5G memiliki daya tahan baterai yang bisa dikatakan biasa saja. Tetapi satu hal yang tidak biasa adalah kecepatan pengisian dayanya.

Pengisian daya dari ponsel ini dilengkapi oleh fitur 65W ​​SuperVOOC 2.0. Fitur ini memungkinkan ponsel ini untuk terisi penuh hanya dalam waktu 28 menit!

7. Kamera Ultrawide Mengesankan

Kamera utama dari Oppo Reno6 5G yang memiliki 64 MP dan kamera depan dengan 32 MP dapat menghasilkan kualitas foto yang cukup baik. Namun, yang membuat ponsel ini menarik adalah kehadiran kamera ultrawide.

Dengan kamera ultrawide, kamu dapat mengambil foto dengan sudut jangkauan yang lebih luas. Sehingga, kamu dapat menangkap gambar background yang lebih luas untuk mempercantik foto kamu.

Kekurangan Oppo Reno6 5G

Dalam memilih ponsel, kamu juga harus mempertimbangkan kekurangan-kekurangannya sebelum memutuskan untuk membeli. Berikut adalah beberapa kekurangan dari Oppo Reno6 5G:

8. Tidak Ada Slot MicroSD

Bagi kamu yang biasanya suka menambahkan kapasitas memori ponsel, kamu tidak bisa melakukan hal tersebut dengan Oppo Reno6 5G. Gawai ini tidak dilengkapi dengan slot microSD tambahan.

Namun, Oppo Reno6 5G sudah tersedia dengan memori yang cukup besar, yakni 128GB atau 256GB.

9. Tanpa Port Headphone Jack 3.5mm

Seperti halnya dengan ponsel zaman sekarang, Oppo Reno6 5G sudah tidak dilengkapi oleh port headphone jack berukuran 3.5 mm. Port ini biasa kamu gunakan untuk menggunakan earphone dengan colokan sejenis.

Tapi kamu tidak perlu mencari dan membeli earphone baru, karena ponsel ini sudah menyediakan earphone dengan USB-C untuk kamu pakai.

10. Belum Ada Fitur OIS

OIS merupakan kependekan dari Optical Image Stabilization. Ini merupakan fitur yang membuat pengambilan foto dan video kamu lebih stabil.

Fitur ini tidak tersedia pada Oppo Reno6 5G. Meski demikian, kualitas foto ponsel ini sudah termasuk baik dan memang fitur OIS jarang ditemukan pada ponsel kelas menengah lainnya.

Baca Juga: Review Oppo Reno 5F: Lebih Fresh, Kaya Fitur Kamera

Spesifikasi dan Harga Oppo Reno6 5G

  • Nama: Oppo Reno6 5G
  • Rilis: 11 Juni 2021 (Global), 19 Agustus 2021 (Indonesia)
  • Berat: 182 gram (g)
  • Material: Kaca depan Gorilla Glass 5, bingkai aluminium, dan penutup belakang plastik
  • Jenis dan Ukuran Layar: AMOLED, 90Hz, 6.43 inches, 99.8 cm2 (~88.3% screen-to-body ratio)
  • Resolusi Layar: 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~409 ppi density)
  • Chipset: MediaTek MT6877 Dimensity 900 5G (6 nm)
  • CPU: Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G68 MC4
  • RAM: 8GB / 12GB
  • Memori Internal: 128GB / 256GB
  • Kamera Belakang: 64 MP, f/1.7, 26mm (wide) + 8 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide) + 2 MP, f/2.4, (macro)
  • Kamera Depan: 32 MP, f/2.4, 26mm (wide)
  • Bluetooth: 5.2, A2DP, LE, aptX
  • Sensor: Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass, color spectrum
  • Baterai: Li-Po 4300 mAh, fast charging 65W
  • Harga Resmi: Rp7.999.000 (cek harga Oppo Reno6 5G selengkapnya)
Baca Juga: Daftar HP Oppo Terbaru dan Harganya

Itu dia, Toppers kelebihan, kekurangan, spesifikasi, dan harga dari Oppo Reno6 5G. Untuk kamu yang sedang mencari ponsel kelas menengah yang terasa premium, ponsel ini bisa menjadi pilihan yang tepat.

Kamu bisa menemukan Oppo Reno6 5G dengan harga terbaik di Tokopedia. Yuk, kunjungi sekarang!

Beli Oppo Reno6 5G di Sini

Penulis: Keefe Adrian

© 2009-2025, PT Tokopedia