• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 6, Smartphone Murah Masa Kini

Share

10 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 6, Smartphone Murah Masa Kini

Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 6 – Brand smartphone asal Tiongkok, Xiaomi kembali menghadirkan produk handphone terbaru dari seri Redmi, yaitu Xiaomi Redmi 6. Diumumkan secara global pada Juni 2018 lalu, Redmi 6 akhirnya secara resmi masuk ke Indonesia pada September 2018.

Banyak yang dibuat penasaran dengan smartphone Xiaomi terjangkau ini, apakah kamu salah satunya? Agar rasa penasaranmu hilang, kali ini Tokopedia akan membahas mengenai kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 6.

Yuk, simak selengkapnya di bawah Toppers!

Baca Juga : 10 Kelebihan dan Kekurangan Pocophone F1, serta Spesifikasi Lengkapnya

Kelebihan Xiaomi Redmi 6

1. Harga Murah

kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Unbox PH

Salah satu alasan utama smartphone Xiaomi seri Redmi laris dipasaran adalah karena smartphone ini memiliki harga yang terjangkau. Smartphone terbaru Xiaomi ini dibanderol mulai dari Rp 1 jutaan saja. Meski dibanderol dengan harga murah, ponsel pintar ini tetap memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk penggunaan sehari-hari.

2. Chipset Andal dan Hemat Daya

kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: MediaTek

Memiliki harga murah tidak membuat smartphone ini memiliki chipset yang tidak memadai, Toppers! Xiaomi Redmi 6 menggunakan chipset keluaran Mediatek, yaitu Mediatek MT6762 Helio P22 Octa-core 2,0 GHz. Prosesor kelas menengah terbaru dari Mediatek ini tentu menawarkan performa yang andal sekaligus lebih hemat daya.

Bagaimana tidak? Chip perangkat mobile ini dibangun dengan proses fabrikasi 12 nanometer (nm)! Teknologi ini lebih canggih dibandingkan Snapdragon seri 400 dan 600 yang masih menggunakan teknologi pemrosesan 14 nm. Semakin kecil, maka suatu prosesor akan lebih hemat konsumsi daya.

3. Penyimpanan Besar

kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Xiaomi

Berbicara soal kapasitas penyimpanan, Xiaomi Redmi 6 memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar. Xiaomi menawarkan dua versi penyimpanan untuk Redmi 6 dengan besar RAM yang berbeda, yaitu 3 GB RAM dan 32 GB storage, serta 4 GB RAM dan 64 GB storage.

Selain itu, kapasitas penyimpanan pada smartphone ini masih bisa diperluas karena tersedianya slot microSD (dedicated slot) hingga 256 GB.

4. Desain Modern yang Ringkas

kelebihan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Xiaomi

Desain full-screen memang menjadi tren pada smartphone setahun belakangan ini. Desain full-screen sudah dimiliki oleh pendahulu dari Xiaomi Redmi 6, yaitu Xiaomi Redmi 5. Secara umum, desain Redmi 5 dan Redmi 6 terbilang mirip. Perbedaan yang paling mencolok terdapat pada peletakan sebuah kamera ganda, serta grill speaker yang kini pindah posisi ke bagian belakang smartphone ini.

Sayangnya, bahan yang digunakan untuk cover body Redmi 6 ini menggunakan bahan plastik tidak seperti pendahulunya yang menggunakan bahan metal.

5. Dual Camera Berkualitas

kelebihan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Xiaomi Today

Berbeda dengan pendahulunya, Xiaomi Redmi 6 menggunakan dua buah kamera berkualitas dengan resolusi 12 MP, f/2.2 berteknologi phase detection autofocus (PDAF) serta 5 MP (f/2.2 dengan depth sensor). Karena memiliki dual camera, Redmi 6 kini mampu menghasilkan foto portrait alias bokeh dengan kualitas yang baik.

Hal ini menjadi perbedaan dan keunggulan utama Redmi 6 dibanding pendahulunya. Selain itu, belum banyak ponsel seharga Rp 1 jutaan yang membawa teknologi kamera seperti ini.

jual xiaomi mi band murah
Terapkan gaya hidup sehat dengan Xiaomi Mi Band termurah di sini!

Baca Juga: Samsung Galaxy J6 vs Xiaomi Redmi 5 Plus, Smartphone Terbaik untuk Keseharian

Kekurangan Xiaomi Redmi 6

6. Absennya Infrared

Sumber Gambar: Mi Community

Salah satu keunggulan smartphone Xiaomi adalah tersedianya Infrared Blaster yang dapat digunakan untuk menggantikan remote tv, remote ac, remote dvd dan music player bahkan untuk menyalakan proyektor ketika ingin melakukan presentasi.

Sangat disayangkan, fitur unggulan Xiaomi tersebut dihilangkan dari Redmi 6 ini.

7. Tanpa Perlindungan Gorilla Glass

kekurangan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Corning

Xiaomi Redmi 6 yang dilengkapi dengan layar berjenis IPS LCD berukuran 5.45 inci dan resolusi 720 x 1440 pixels ini, ternyata tidak memiliki perlindungan layar Gorilla Glass. Sehingga kamu harus lebih berhati-hati ketika menggunakannya.

Namun kamu tidak perlu khawatir, karena  kamu bisa menggunakan pelindung layar tempered glass agar lebih aman dari benturan dan goresan.

8. Tak Dilengkapi NFC

kekurangan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Tutureview

Near Field Communication (NFC)  adalah teknologi yang disematkan pada smartphone dan bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan mulai dari mengecek saldo uang elektronik maupun untuk saling berbagi ke sesama pengguna smartphone Android menggunakan fitur Android Beam.

Sayangnya, fitur NFC tidak hadir pada smartphone Redmi 6 ini. Teknologi NFC sendiri sangat banyak membantu di saat pembayaran apa pun yang serba instan seperti sekarang.

9. Kapasitas Baterai Kurang Besar

kekurangan xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Xiaomi Today

Untuk smartphone keluaran terbaru di tahun 2018, kapasitas baterai Xiaomi Redmi 6 terbilang kurang besar yaitu hanya sebesar 3.000 mAh. Kapasitas baterai Redmi 6 malah lebih kecil dibandingkan pendahulunya, Redmi 5 yang berkapasitas 3.300 mAh.

Namun, jumlah kapasitas baterai Redmi 6 masih cukup untuk penggunaan harian. Kamu juga masih bisa menggunakan power bank sebagai tenaga cadangan.

10. Port USB Terbilang Jadul

spesifikasi xiaomi redmi 6
Sumber Gambar: Android Updated

Pada tahun 2018, port microUSB sudah mulai ditinggalkan dan bisa dibilang sudah ketinggalan zaman. Jika kebanyakan smartphone yang rilis di tahun 2018 menggunakan teknologi port USB Type C, Redmi 6 masih setia dengan port  microUSB. Sehingga untuk transfer data ataupun pengisian daya baterai tak bisa begitu cepat.

Power Bank Xiao Mi
Tetap aktif seharian dengan power bank Xiaomi terbaik dan termurah di sini!

Baca Juga: Review Oppo A83 vs Xiaomi Redmi S2, Ponsel Terjangkau untuk Selfie

Spesifikasi Xiaomi Redmi 6

NamaXiaomi Redmi 6
RilisJuni 2018
Dimensi147.5 x 71.5 x 8.3 mm (5.81 x 2.81 x 0.33 in)
Berat146 g
MaterialPlastik
Jenis LayarIPS LCD
Ukuran5,45 inci
Resolusi720 x 1440 pixels, 18:9 ratio (~295 ppi density)
Proteksi
OSAndroid 8.1 (Oreo)
ProsesorMediatek MT6762 Helio P22
IntiOcta-core Cortex-A53
Clockspeed2,0 GHz
GrafisPowerVR GE8320
Internal64 GB, 4 GB RAM / 32 GB, 3 GB RAM
EksternalmicroSD, up to 256 GB (dedicated slot)
Kamera Belakang12 MP (f/2.2, PDAF)
5 MP (f/2.2, depth sensor)
LED flash, HDR, panorama, 1080p@30fps
Kamera Depan5 MP
1080p@30fps
Bluetooth4.2, A2DP, LE
USBmicroUSB 2.0, USB On-The-Go
SensorFingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity, compass)
BateraiNon-removable Li-Po 3000 mAh battery
HargaRp 1.500.000 – Rp 2.430.000

Baca Juga: 12 Handphone Murah Terbaik 2018 dengan Spesifikasi Tinggi

Setelah membahas secara lengkap kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 6, erta spesifikasinya, dapat disimpulkan bahwa ponsel entry level cocok untuk kamu yang memiliki budget terbatas, namun ingin perangkat yang andal untuk segala kebutuhan. Pengguna Redmi 5 juga bisa mempertimbangkan untuk meng-upgrade ke Redmi 6 karena memiliki sejumlah keunggulan yang tidak dimiliki pendahulunya itu.

Bagaimana? Sudah tidak penasaran kan dengan smartphone terbaru Xiaomi ini? Buat kamu yang ingin memiliki Xiaomi Redmi 6, sekarang kamu bisa menemukannya dengan harga termurah di Tokopedia!

baner Maret Mantap

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia