• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Kelebihan dan Kekurangan, Harga & Spesifikasi Xiaomi Mi A2

Share

10 Kelebihan dan Kekurangan, Harga & Spesifikasi Xiaomi Mi A2

Simak kelebihan dan kekurangan, serta spesifikasi dan harga Xiaomi Mi A2. Smartphone Android One dengan kamera berkualitas flagship!


Halo Toppers! Apakah kalian sedang mencari smartphone second? Nah, beberapa waktu lalu Xiaomi meluncurkan lagi seri terbarunya, yaitu Mi A2. Ponsel pintar ini merupakan penerus dari generasi sebelumnya, yakni Xiaomi Mi A1 yang lumayan menggemparkan. Karena untuk pertama kalinya tidak menggunakan MIUI, melainkan sistem operasi Android murni.

Masih mengusung konsep yang sama dengan pendahulunya, Xiaomi Mi A2 tetap setia dengan OS Android One yang akan mendapat update selama dua tahun hingga ke Android versi Q! Menarik bukan, Toppers?

Bagi kalian yang kurang menyukai Xiaomi karena menggunakan MIUI, kalian bisa melirik smartphone yang satu ini. Namun, apakah yang membuatnya layak untuk dibeli? Supaya tidak penasaran, yuk simak 10 kelebihan dan kekurangan, serta spesifikasi dan harga dari Xiaomi Mi A2!

Baca Juga: Lengkap, Ini Kelebihan, Kekurangan, Harga dan Spesifikasi Xiaomi Balck Shark Hero

Kelebihan Xiaomi Mi A2

Mulai dari desain yang enak digenggam hingga fitur yang mumpuni, simak kelebihan Xiaomi Mi A2 selengkapnya di sini:

1. Kamera yang Mumpuni

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: androidauthority

Kamera adalah salah satu aspek yang paling dibanggakan oleh Xiaomi Mi A2. Bagaimana tidak? Dengan dua kamera 12 MP + 20 MP pada kamera belakangnya, Mi A2 mampu memberikan efek bokeh dan hasil foto yang jernih, bahkan pabrikan ponsel asal China ini telah menyematkan mode low-light yang menggabungkan 4 piksel menjadi satu, sehingga hasil foto dalam keadaan gelap sekalipun tetap tajam.

Oh iya, bagi kalian pecinta selfie, smartphone ini hadir dengan kamera depan 20 MP dengan Artficial Intelligence (AI) yang membuat hasil swafoto kalian tetap ciamik di berbagai kondisi.

2. Kualitas Layar yang Oke

kelebihan kekurangan xiaomi mi a2

Sumber gambar: smartprix

Kualitas layar dari handphone ini memang patutu dipuji. Meski belum menggunakan4K, namun klayar Full HD+ memberikan hasil warna yang vibrant dan jernih. Selain itu, Xiaomi Mi A2 memiliki rasio layar yang besar dan lebih sensible, yakni sebesar 18: 9 dan bentang layar sebesar 5,99 inci.

3. Desain Body Tipis

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: kimovil

Meskipun smartphone ini memiliki ukuran layar sebesar 5,99 inci, namun smartphone ini memiliki dimensi yang cukup tipis hanya 7,3 mm, lebih tipis 0,4 mm dengan iPhone X. Berkat dimensinya yang tipis, smartphone ini akan terasa lebih mantap dan premium saat digenggam, dan terlihat lebih elegan.

4. Performa Optimal

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: teahub

Tak hanya OS yang sudah menggunakan Android 8.1 dan tanpa kustomisasi tambahan, chipset yang digunakkan pada Xiaomi Mi 2 adalah Snapdragron 660 dengan Kyro 260 yang memiliki performa yang serupa dengan Snapdragon 820 tapi dengan harga yang lebih terjangkau.

Tak heran jika smartphone ini mampu melakukan multitasking dengan baik dan lancar mampu menjalankan game ringan secara mulus tanpa stuttering. Smartphone ini juga dilengkap dengan pilihan RAM yang besar untuk harga 3 jutaan, yaitu sebesar 4GB dan 6GB.

5. Fast Charging

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: youtube martijn leister

Jika Xiaomi Mi A1 tidak memiliki fast Charging, kini Xiaomi Mi A2 kembali menghadirkan fitur Quick Charge 3.0, sehingga kalian dapat mengisi daya baterai dengan sangat cepat. Selain itu, ponsel ini dilengkapi dengan port USB type-C yang mampu mentransfer data secara lebih efisien.

Baca Juga: Xiaomi Redmi Note 5 vs Asus Zenfone Pro M1, Ponsel Terjangkau Performa Memukau

Kekurangan Xiaomi Mi A2

Sudah lebih maju dari Mi A1, Mi A2 masih punya beberapa kekurangan. Cek selengkapnya:

6. Tanpa Audio Jack

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: makingusocial

Bagi kalian yang tidak dapat hidup tanpa jack audio, sebaiknya kalian tidak perlu melirik smartphone ini, sebab Xiaomi telah menghilangkan Audio Jack 3.0. Hal ini cukup merepotkan, karena kalian harus membawa sambunganke mana pun, serta tidak dapat mendengarkan lagu dengan earphone sambil mengisi daya.

7. Hilangnya NFC

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: techadvisor

Near Field Communication (NFC) telah dihilangkan dari smartphone ini, sehingga kalian tidak lagi dapat melakukan pembayaran secara digital. Sehingga cukup merepotkan jika kamu ingin mengecek saldo langsung dari ponsel.

8. Kapasitas Baterai Kurang Besar

kekurangan kelebihan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: mi community

Ada harga yang harus dibayar untuk tipisnya smartphone ini. Selain absennya Audio Jack, kalian juga harus merelakan kapasitas baterai yang biasa saja atau malah tergolong kecil. Xiaomi Mi A2 hanya memiliki kapasitas baterai sebesar 3.000 mAh, sehingga hanya dapat bertahan selama 5-8 jam.

9. Kualitas Video Tidak Maksimal

kelebihan kekurangan xiaomi mi a2

Sumber gambar: techadvisor

Hal yang cukup disayangkan dari smartphone ini adalah kualitas videonya yang tergolong biasa saja. Meskipun video yang dihasilkan cenderung stabil, namun kualitas warnanya yang kurang menangkap warna asli dengan baik, serta hasil rekaman audio yang kurang jelas dan terkesan banyak noise.

10. Tanpa Memori Eksternal

kelebihan kekurangan spesifikasi xiaomi mi a2

Sumber gambar: medcom

Meskipun telah dilengkapi dengan ROM 32 GB, 64 GB hingga 128 GB, kalian tidak dapat mengekpansi penyimpanan yang kalian miliki, sebab Xiaomi tidak menyediakan slot kartu microSD. Oleh karena itu, jika kalian berminat untuk membeli smartphone ini, kalian harus memikirka matang-matang berapa jumlah ROM yang sesuai kebutuhan.

jual smartphone xiaomi

Cari smartphone dengan harga terjangkau, namun punya performa andal? Ini solusinya!

Baca Juga: 10 Kelebihan dan Kekurangan Pocophone F1, serta Spesifikasi Lengkapnya

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi A2

NamaXiaomi Mi A2
RilisJuli 2018
Berat166 gram
Dimensi158,7 x 75,4 x 7,3 mm
Jenis LayarIPS LCD, 16 M Colors
Ukuran5,99 inci (rasio layar ke bodi ~79,5%)
Resolusi1.080 x 2.160 piksel (~403 piksel per inci)
Sistem OperasiAndroid 8.1 Oreo
ChipsetQualcomm Snapdragon 660
IntiOcta-core 2,0 GHz
RAM4 GB dan 6 GB
Memori Internal32 GB, 64 GB dan 128 GB
Slot MemoriTidak ada
Kamera Belakang12 MP, f/1.8, 1.25µm   20 MP, f1.8, 1.0µm, PDAF
Kamera Depan20 MP, f/2.2, 1.0µm dengan AI Beautify
Bluetooth5.0, A2DP, LE
GPSA-GPS, GLONASS, BDS
USB2.0, Type-C
SensorFingerprint (belakang), accelerometer, gyro, proximity, compass
Baterai3.010 mAh
HargaMulai Rp 3,699 juta
Baca Juga: Deretan HP 3 Jutaan Terbaik, Terjangkau dan Memukau

Itu dia 10 kekurangan dan kelebihan dari Xiaomi Mi A2. Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk membeli smartphone ini? Atau malah sebaliknya? Jika sudah yakin untuk memilikinya, kalian bisa mendapatkan Xiaomi Mi A2 dengan harga terbaik hanya di Tokopedia!

jual xiaomi mi a2

Xiaomi Mi A2, smartphone Android One terbaik dengan kamera ciamik. Dapatkan dengan harga terbaik di sini!

Penulis: Rasyahdan W. Bahar

© 2009-2025, PT Tokopedia