• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

4 Resep Sop Iga yang Lezatnya Mantap & Cara Membuatnya

Share

4 Resep Sop Iga yang Lezatnya Mantap & Cara Membuatnya

Buat sendiri sop iga sapi lezat di rumahmu. Berikut ini 4 pilihan resep sop iga sapi dan tutorial lengkap cara membuatnya.


Sop iga sapi! Hidangan berkuah dengan daging yang nikmat ini memang lezat riada tara. Apalagi jika disantap hangat-hangat dengan nasi putih.

Bicara soal sop iga sapi, hisangan ini merupakan jenis makanan yang dapat kamu temukan di berbagai macam daerah di Indonesia. Tentu saja setiap daerah punya ciri khasnya masing-masing.

Nah, berikut ini kumpulan resep sop iga sapi dan cara memasak Sop Iga dari berbagai macam daerah dengan ciri khasnya masing-masing:

Resep Sop Iga Terenak

1. Resep Sop Iga Betawi

resep sop iga sapi betawi dan cara membuatnya
Sumber gambar: instagram spatulastudio

Orang betawi juga menyebut ini sebagai sop ‘tangkar’, yang berarti iga dalam bahasa betawi. Yuk, simak cara membuat sop ini di rumah dengan bumbu-bumbu yang tidak instan. 

Bahan-bahan sop iga sapi:

  • 1/2 kg iga sapi
  • Buncis, Wortel, kentang, kol, daun bawang, dan seledri (potong, jumlah sesuai selera)

Bumbu 1:

  • 2 cm jahe diiris
  • 3 siung bawang putih diiris halus
  • 1/4 biji pala potong kecil tidak perlu halus
  • 2 cm kayu manis

Bumbu 2:

  • 1 sdt lada (sangrai, haluskan)
  • 1/2 sdt jinten (sangrai, haluskan)
  • Garam secukupnya

Bumbu 3:

  • 1 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 siung bawang merah, iris tipis

Cara membuat sop iga sapi:

  1. Masukkan iga yang sudah dicuci ke dalam panci, lalu tambahkan semua bahan untuk bumbu 1
  2. Tuang air hingga iga terendam, aduk dan rebus dengan api kecil selama ± 60 menit atau sampai iga cukup empuk
  3. Masukkan semua sayuran yang sudah diiris dan semua bahan untuk bumbu 2, aduk sebentar
  4. Tunggu hingga mendidih, tetapi jangan sampai sayuran layu
  5. Untuk bumbu 3, tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris
  6. Masukkan tumisan ke dalam panci bersamaan dengan minyak
  7. Aduk rata semua bahan yang sudah dimasukkan
  8. Sop siap dihidangkan dan dinikmati saat masih hangat
bumbu dapur murah

2. Resep Sop Iga Padang

resep sop iga padang dan cara membuatnya
Sumber gambar: hobbykoleksiuangkuno

Bahan-bahan:

  • 500 gram iga, bersihkan dan rebus (bisa presto, selama 30 menit)
  • 4 buah wortel, dipotong
  • 100 gram buncis, dipotong
  • 2 batang daun bawang
  • 2 batang seledri
  • Kol (secukupnya, sesuai selera)
  • 1 Liter air
  • Garam, gula, dan kaldu bubuk (secukupnya, sesuai selera)

Bumbu yg dihaluskan :

  • 7 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas

Bumbu tambahan :

  • 3 butir cengkeh
  • 2 butir kapulaga
  • 1 ruas kayu manis
  • 1/3 biji pala
  • Bubuk merica (secukupnya)

Cara membuat sop iga padang:

  1. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan air, lalu masak hingga mendidih
  2. Masukkan semua sayuran masak dan bumbu tambahan, masak hingga matang dan tercium harumnya. 
  3. Terakhir masukkan daging iga
  4. Masak hingga semua bahan dan bumbu tercampur
  5. Sop siap dihidangkan dengan irisan tomat dan bawang goreng yang ditaburkan di atasnya

3. Resep Sop Iga Bandung

resep sop iga bandung dan cara membuatnya
Sumber gambar: infomakan

Bahan-bahan:

  • 750 gram iga sapi
  • 2 buah wortel potong tebal
  • 4 buah kentang ukuran kecil, potong dadu
  • 3 batang daun bawang, cincang

Bahan Bumbu I:

  • 3 cm jahe, dikeprek
  • 3 cm kayu manis
  • 2 buah pekak
  • 4 butir kapulaga
  • 1/4 buah pala, dikeprek
  • garam dan merica secukupnya

Bumbu II:

  • 8 buah bawang putih
  • 5 buah bawang merah

Cara membuat sop iga bandung:

  1. Rebus tulang iga dengan api sedang selama kurang lebih 2 jam agar empuk
  2. Masukkan bumbu I ke dalam rebusan iga, dan rebus kembali selama 60 – 90 menit hingga daging empuk
  3. Haluskan bumbu II, kemudian tumis hingga harum. Masukkan wortel dan kentang ke dalam tumisan hingga layu.
  4. Masukkan wortel dan kentang ke dalam rebusan iga, dan masak kembali setidaknya 10 – 15 menit.

Baca Juga: 12 Resep dan Cara Membuat Pecel Sayur Sehat yang Menggugah Selera 

4. Cara Membuat Sop Iga Lada Hitam

resep sop iga lada hitam dan cara membuatnya
Sumber gambar: instagram sovifooddiary

Bahan-bahan:

  • 1 kg iga sapi
  • 1/4 wortel
  • 4 lembar daun bawang
  • 1 buah tomat besar
  • 2 buah bawang bombay, iris tipis-tipis
  • 5 siung bawang putih, iris tipis-tipis
  • 5 siung bawang merah, iris tipis-tipis
  • 100 gram jahe (dikeprek)
  • 1 biji pala
  • 1 ruas kayu manis
  • 2,5 liter air
  • Lada hitam dan garam (secukupnya, sesuai selera)

Cara membuat sop iga lada hitam:

  1. Masukan air, biji pala, jahe yg sudah dikeprek, dan kayu manis. Masak dan tunggu hingga air matang
  2. Masukan iga sapi rebus sampai air mendidih dan iga cukup empuk
  3. Tumis bawang bombai, bawang putih, lada hitam dan bawang merah secara bersamaan, hingga matang dan wanginya tercium
  4. Setelah kuah iga matang, masukan bawang yg telah ditumis sebelumnya
  5. Potong wortel bulat-bulat, tomat sesuai selera, dan iris daun bawang. Masukkan ke dalam sup
  6. Tunggu hingga mendidih dan matang, lalu beri garam dan lada hitam secukupnya
  7. Sop iga lada hitam siap disajikan

Baca Juga: Resep Pempek Ikan Tenggiri Mudah dan Praktis 

Itu dia, resep dan cara membuat sop iga dari berbagai daerah dengan berbagai macam bumbu atau rempah yang khas.

Untuk kamu yang hobi masak dan sedang ingin melengkapi peralatan dapur, kunjungi Tokopedia dan temukan koleksi peralatan dapur lengkap dengan harga terbaik. Yuk, kunjungi Tokopedia sekarang juga.

jual peralatan masak pilihan
Memasak lebih mudah dan hasil maksimal dengan peralatan memasak berkualitas terbaik di sini!

Penulis: Humaira

© 2009-2025, PT Tokopedia