Resep buko pandan ini segar banget disantap untuk hidangan penutup atau di cuaca panas. Yuk, intip cara membuat buko pandan creamy berikut!
Cuaca yang panas di siang hari memang paling asyik menikmati minuman atau dessert dingin. Jika kamu bosan dengan minuman dingin yang itu-itu saja, kamu harus coba buko pandan!
Berasal dari Filipina, buko pandan juga menjadi hidangan penutup yang populer di Indonesia. Ciri khas dessert ini adalah teksturnya yang unik, berwarna hijau, dan beraroma pandan yang lezat.
Sebelum mengetahui cara membuat buko pandan, kita intip dulu sekilas tentang buko pandan, yuk!
Baca Juga: Resep Mango Sago, Dessert Segar dan Nikmat!
Apa Itu Buko Pandan?
Buko pandan adalah hidangan penutup segar yang sangat populer di Filipina. "Buko" dalam bahasa Tagalog (bahasa resmi Filipina) berarti kelapa muda. Sementara, "pandan" adalah daun pandan yang digunakan untuk memberikan aroma dan warna hijau yang khas pada hidangan ini.
Buko pandan terdiri dari potongan-potongan daging kelapa muda yang lembut dan kenyal, dicampur dengan agar-agar hijau beraroma pandan. Hidangan penutup ini juga mengandung kental manis yang membuatnya manis dan creamy.
Rasa buko pandan yang unik, segar, dan lezat membuatnya sangat cocok sebagai dessert berbagai acara, seperti pesta, kumpul keluarga, hidangan buka puasa, atau penutup makan malam sehari-hari. Bisa juga sebagai ide bisnis jualan, lho!
Baca Juga: Resep Salad Buah Segar, Sehat dan Cocok Untuk Diet!
Resep Buko Pandan Creamy Sederhana

Sumber Gambar: SehatQ
- Waktu Persiapan: 15 menit
- Waktu Memasak: 15 menit
- Porsi: 10 gelas
- Kalori: 150-200 kalori
Buko pandan terbuat dari bahan-bahan yang juga mudah ditemukan di Indonesia. Kamu pun bisa menambahkan kondimen lainnya seperti nata de coco, sagu mutiara, bahkan keju.
Cara membuat buko pandan pun mudah, lho. Yuk, simak resep buko pandan creamy berikut!
Bahan-bahan Buko Pandan
- 1 bungkus agar-agar hijau aroma pandan
- Daging kelapa muda (potong kecil-kecil
- 250 gram Nata de Coco
- Susu evaporasi
- Susu kental manis
- 50 gram sagu mutiara (rebus hingga matang)
- Es batu
- Keju parut sesuai selera
Cara Membuat Buko Pandan
- Masak agar-agar sesuai petunjuk kemasan. Setelah itu, dinginkan hingga set, lalu potong dadu kecil.
- Dalam mangkuk besar, campurkan daging kelapa muda, agar-agar, Nata de Coco, sagu mutiara, susu evaporasi, dan susu kental manis. Atur kemanisan sesuai selera, lalu aduk merata.
- Tambahkan parutan keju sesuai selera, aduk rata.
- Tutup wadah lalu dinginkan di kulkas selama beberapa jam atau bisa langsung hidangkan dengan es batu.
- Tuang buko pandan di wadah kecil dan siap disantap. Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Goguma Ppang, Ini Cara Membuat Roti Ubi Korea yang Mudah!
Itulah resep buko pandan creamy yang sederhana. Sangat praktis dan mudah, bukan? Kamu juga bisa kreasikan lagi seperti menambahkan es krim, pasta pandan, atau menggunakan sari daun pandan. Resep buko pandan creamy ini bisa kamu jadikan sebagai ide berjualan dengan menempatkannya di thinwall bening, dijamin menarik dan bikin ketagihan!
Jika memerlukan bahan-bahan berkualitas, jangan lupa untuk beli di Tokopedia. Mulai dari bahan makanannya seperti, Nata de Coco, susu evaporasi, hingga wadahnya seperti mangkok besar atau cetakan agar-agar. Selamat belanja dan mencoba resepnya, Toppers!
- Penulis: Qonita Chairunnisa