• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

11 Toner Wajah yang Bagus untuk Cegah Jerawat & Kulit Mati

Share

11 Toner Wajah yang Bagus untuk Cegah Jerawat & Kulit Mati

Agar kulit wajah kamu tidak kering, berjerawat dan kusam karena kulit mati, berikut ini 10 toner wajay yang bagus untuk kamu gunakan.

Toner merupakan salah satu rangkaian dalam skincare yang sebaiknya tidak kita lewatkan. Toner berfungsi untuk mengembalikan pH kulit agar tidak kering setelah kita mencuci wajah dengan facial wash.

Tetapi, perlu diketahui kalau ada beberapa jenis toner yang bisa digunakan, seperti melembabkan, membasmi jerawat, dan exfoliation. Ini dia 10 rekomendasi toner wajah yang bagus untuk berbagai jenis kebutuhan kulit!

Baca juga: 10 Fungsi Toner, Seimbangkan pH Kulit hingga Kurangi Jerawat
article

Rekomendasi Toner Wajah Terbaik

Selain menggunakan serum dan spot treatment, jerawat juga bisa diatasi dengan toner yang tepat, ini dia rekomendasinya!

1. Avoskin Miraculous Divine Aura Toner - Essence

Avoskin Miraculous Divine Aura Toner - Essence

Dengan kemasan yang elegan, varian toner terbaru Avoskin ini siap mengatasi jerawat dan meningkatkan elastisitas kulit dengan kandungan 5% Niacinamide, 2% 3-O-Ethyl Ascorbic Acid (Vitamin C), 1% Hyaluronic Acid, dan 0.1% Birch Extract.

Di saat yang bersamaan, kandungan turunan vitamin C di toner ini mampu menghambat akumulasi melanin pada kulit sehingga efektif untuk mencerahkan kulit. Untuk manfaat yang maksimal, sebaiknya kamu menyimpan toner ini di kulkas atau setidaknya tidak terkena sinar matahari secara langsung.

Ukuran: 100 ml

Harga: Rp329.000

Cek Avoskin Miraculous Divine Aura Toner - Essence Selengkapnya

2. Pixi Glow Tonic

Pixi

Pixi Glow Tonic ini masuk ke dalam jenis exfoliating toner yang dapat digunakan semua jenis kulit. Toner ini akan membersihkan kulit secara mendalam. Hadir dalam 3 ukuran yaitu 15 ml, 100 ml, dan 250 ml.

Kamu bisa menggunakannya setelah mencuci wajah dan melanjutkannya dengan hydrating toner. Jadi, produk ini bisa menjadi pelengkap rutinitas double-toning.

Kamu bisa menggunakan toner wajah ini 2 kali sehari. Namun, perlu disesuaikan juga dengan kebutuhan kulit. Selain itu, toner ini mengandung AHA yang dapat meningkatkan sensitivitas kulit pada matahari.

Ukuran: 15 ml, 40 ml, 100 ml, 125 ml, 250 ml, 500 ml

Rentang Harga: Rp85.000 – Rp762.000

Cek Pixi Glow Tonic Selengkapnya

3. Sensatia Botanicals Neroli Blossom Facial Toner

Sensatia Botanicals Neroli Blossom Facial Toner

Kalau biasanya toner dituang di kapas, toner wajah yang bagus ini hadir dalam bentuk spray. Jadi kamu tidak perlu menggunakan kapas lagi.

Toner dari Sensatia Botanicals ini mengandung ekstrak lidah buaya, kelopak mawar, kulit jeruk, dan zat aktif dari neroli orange blossom.

Toner ini berfungsi untuk melembabkan kulit wajah. Dengan pemakaian yang rutin, toner ini juga bisa mencerahkan. Kabar baiknya, produk ini aman untuk ibu hamil dan menyusui, loh!

Ukuran: 120 ml

Rentang Harga: Rp160.000 – Rp216.000

Cek Sensatia Botanicals Neroli Blossom Facial Toner Selengkapnya

4. COSRX Centella Water Alcohol-Free Toner

COSRX Centella Water Alcohol-Free Toner

Toner dari COSRX ini juga hadir dalam bentuk spray. Selain melembabkan, toner ini juga cocok digunakan untuk kulit wajah yang sensitif karena dapat meredakan kemerahan.

Kalau kamu tidak suka wangi-wangian pada toner, COSRX Centella ini jawabannya! Teksturnya ringan seperti air dan tidak ada baunya.

Toner ini bisa digunakan semua jenis kulit. Membuat kulit wajah glowing, meredakan kemerahan, dan menghilangkan beruntusan.

Ukuran: 150 ml

Rentang Harga: Rp88.000 – Rp157.000

Cek COSRX Centella Water Alcohol-Free Toner Selengkapnya

5. Benton BHA Aloe Skin Toner

Benton BHA Aloe Skin Toner

Benton BHA Aloe Skin Toner juga masuk ke dalam jenis exfoliating toner. Bentuknya juga cukup unik karena sedikit kental tidak seperti toner biasanya.

Toner ini membantu menenangkan, melembabkan, meredakan jerawat, menghilangkan noda di wajah, dan bekas jerawat. Meskipun ini exfoliating toner, kamu bisa menggunakannya setiap hari.

Masa penggunaan toner ini hanya 6 bulan setelah kemasan dibuka. Pastikan tidak melewati masa penggunaan, ya!

Ukuran: 30 ml, 200 ml

Rentang Harga: Rp35.000 – Rp260.000

Cek Benton BHA Aloe Skin Toner Selengkapnya

6. The Body Shop Vitamin E Hydrating Toner

The Body Shop Vitamin E Hydrating Toner

Kandungan pohon teh memang sudah menjadi andalan bagi produk-produk untuk mengatasi jerawat. Kali ini, The Body Shop hadir dengan Tea Tree Toner yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Diperkaya dengan Community Trade tea tree oil dari Kenya, toner ini efektif mengangkat sisa kotoran di wajah dan meredakan radang. Sifat toner ini adalah mattifying alias memiliki hasil akhir matte. Jadi, Kamu tidak perlu khawatir wajah mengkilap selama beraktivitas seharian!

Ukuran: 60 ml, 250 ml, 400 ml

Rentang Harga: Rp40.000 – Rp199.000

Cek The Body Shop Tea Tree Toner Selengkapnya

Baca juga: 20 Manfaat & Khasiat Temulawak untuk Kesehatan dan Kecantikan

7. Mineral Botanica Brightening Toner

Mineral Botanica Brightening Toner

Toner wajah yang bagus selanjutnya berasal dari produk lokal, yaitu Mineral Botanica Acne Care Toner. Dengan kandungan Salicylic Acid, Witch Hazel, Alkohol dan Triclosan, toner ini mampu mengatasi jerawat dan dapat merawat kulit berjerawat.

Gunakan toner ini hanya setelah wajah sudah dicuci bersih ya, Toppers! Untuk membiasakan kulit, sebaiknya kamu menggunakannya selang-seling di malam hari dahulu sebelum menggunakannya setiap hari.

Ukuran: 90 ml

Rentang Harga: Rp18.000 – Rp29.000

Cek Mineral Botanica Acne Care Toner Selengkapnya

8. Some by Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner

Some by Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner

Banyak sekali yang suka dan cocok dengan toner ini, loh!. Dikemas dalam botol berwarna hijau, toner dari brand asal Korea ini sangat banyak manfaatnya.

Toner ini memiliki 3 bahan eksfoliasi yang aman untuk kulit, yaitu AHA BHA PHA dan ada kandungan tea tree yang bagus untuk mengatasi jerawat. 

Toner dari Some by Mi ini dapat menghambat penuaan dini, mencerahkan wajah, menghilangkan bekas jerawat, dan memperbaiki tekstur kulit wajah.

Ukuran: 30 ml, 150 ml

Rentang Harga: Rp75.000 – Rp168.000

Cek Some by Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner Selengkapnya

9. ElsheSkin Soothing Skin Toner

ElsheSkin Soothing Skin Toner

Memiliki kombinasi Salicylic Acid dan Sulfur, Elshskin Acne Refresh Toner diformulasikan untuk menjadi toner multifungsi. Kamu akan mendapatkan manfaat kesegaran dan perawatan pada kulit yang sedang berjerawat di waktu bersamaan.

Kalau kamu termasuk remaja yang sedang berurusan dengan masalah jerawat, toner ini bisa jadi solusinya karena ElsheSkin Acne Refresh Toner bisa digunakan mulai dari usia 15 tahun.

Ukuran: 100 ml

Rentang Harga: Rp50.000 – Rp80.000

Cek ElsheSkin Soothing Skin Toner Selengkapnya

10. Inez Acne Care Facial Toner

Inez Acne Care Facial Toner

Untuk yang memiliki kulit wajah berjerawat, bisa menggunakan toner dari brand lokal Inez. Toner ini bisa dijadikan double cleansing, yaitu menggunakan toner setelah pakai cleanser pertama.

Toner ini mengandung allantoin, salicylic acid, cinnamon extract, glycine, witch hazel extract, alcohol, dan menthol yang membantu meringkas pori, menyegarkan, dan mengurangi minyak di wajah.

Ukuran: 125 ml

Rentang Harga: Rp33.000 – Rp42.000

Cek Inez Acne Care Facial Toner Selengkapnya

11. The Ordinary Glycolic Acid Toning Solution

The Ordinary Glycolic Acid Toning Solution

Toner The Ordinary ini masuk ke dalam jenis exfoliating toner. Toner ini bisa mencerahkan wajah, menghilangkan bekas noda, dan mengurangi komedo.

Kamu bisa menggunakannya sebagai double cleansing setelah membersihkan wajah pertama kali atau menggunakannya sebelum menggunakan pelembab. Namun, karena ini exfoliating toner, penggunaan 2-3 kali seminggu sudah cukup.

Ukuran: 240 ml

Rentang Harga: Rp126.000 – Rp310.000

Cek The Ordinary Glycolic Acid Toning Solution Selengkapnya

Baca juga: 9 Manfaat Saffron untuk Kecantikan Kulit & Rambut, Ini Rahasianya

Itu dia 10 rekomendasi toner wajah yang bagus. Mulai dari brand lokal hingga luar negeri pun tersedia. Tenang saja, karena kamu bisa pilih yang sesuai dengan kebutuhan kulit dan budget yang kamu miliki.

Untuk mengaplikasikan toner, kamu bisa menuangkannya di telapak tangan lalu tepuk-tepuk ke wajah atau menggunakan kapas lalu usapkan perlahan ke wajah.

Sudah menentukan toner yang ingin kamu gunakan? Yuk, cek Tokopedia sekarang juga untuk melengkapi kebutuhan kulit wajah kamu!

jual produk kecantikan

Temukan berbagai kebutuhan perlengkapan kecantikan dari brand-brand terpercaya dan produk berkualitas terbaik di sini!

Penulis: Felly Eliza Putri & Amanda Rafiqah Putri

© 2009-2025, PT Tokopedia