Sedang cari film Netflix terbaik? Simak rekomendasinya di sini dan tentukan pilihanmu!
Netflix adalah salah satu OTT pilihan utama karena kelengkapan pilihannya. Namun, pilihan yang banyak terkadang justru menimbulkan kebingungan ketika belum tahu mau nonton apa.
Netflix memberikan opsi film dan series dari berbagai genre mulai dari komedi hingga dokumenter. Pilihannya ada di tanganmu, Toppers. Apa mood kamu hari ini?
Nggak perlu bingung pilih film apa, ini dia 10 rekomendasi film terbaik Netflix yang bisa membuatmu menangis, tertawa, penasaran, hingga terinspirasi.
Baca Juga: Kumpulan Serial Netflix Terbaik dan Terbaru 2025
Film Netflix Terbaik dengan Rating Tinggi
Ini dia rekomendasi film pilihan yang tersedia di Netflix berikut sinopsisnya. Jangan lupa tonton sesuai rating usia, ya.
1. A Man Called Otto (2022) - 7.5/10
- Genre: Komedi, Drama
- Durasi: 2 jam 6 menit
- Pemain: Tom Hanks, Truman Hanks, Mariana Treviño, Rachel Keller, Manuel Garcia-Rulfo, Rita Wilson
- Rating Usia: BO-13
Kamu yang sedang cari film pemeras air mata wajib menonton film satu ini. Meski dibalut sentuhan komedi, film yang diadaptasi dari film A Man Called Ove ini bisa menyentuh penonton tepat di hati.
Film ini mengisahkan Otto, duda berusia 63 tahun yang sudah enam bulan kehilangan istrinya, Sonya. Sejak kepergian sang istri, Otto menjadi orang yang sinis dan cerewet.
Kehilangan arah dan putus asa, Otto berencana bunuh diri untuk bergabung dengan mendiang istrinya.
2. Knives Out (2019) - 7.9/10
- Genre: Misteri, Kriminal
- Durasi: 2 jam 10 menit
- Pemain: Daniel Craig, Chris Evans, Ana de Armas, Jamie Lee Curtis, Michael Shannon, Don Johnson, Toni Collette, LaKeith Stanfield, Christopher Plummer, Katherine Langford
- Rating Usia: BO-13
Suka menjadi detektif lewat cerita yang bikin penasaran? Knives Out jadi pilihan tepat untukmu!
Knives Out dimulai dengan kematian Harlan Thrombey, seorang novelis kriminal terkemuka. Ia tewas tepat setelah perayaan ulang tahun ke-85nya. Orang terdekat seakan menunjuk pengasuh Thrombey pelakunya.
Detektif Benoit Blanc menyelidiki kasus tersebut dan mengungkap rencana jahat yang tak terduga.
3. Are You There God? It’s Me Margaret (2023) - 7.4/10
- Genre: Komedi, Drama
- Durasi: 1 jam 46 menit
- Pemain: Abby Ryder Fortson, Rachel McAdams, Elle Graham, Isol Young, Benny Safdie, Kathy Bates
- Rating Usia: BO-13
Kehidupan yang baru tidak selalu mudah untuk diterima, dan itulah yang dialami Margaret yang berusia sebelas tahun dan pindah ke kota baru.
Ia mulai merenungkan segala hal tentang kehidupan, persahabatan, dan masa remaja. Dia bergantung pada ibunya, Barbara, yang suportif, dan neneknya, Sylvia, yang mulai menerima kebahagiaan di fase baru hidupnya.
Perjalanan menyambut pertanyaan tentang identitas dan apa yang memberi makna pada kehidupan segera membuat hubungan mereka semakin erat.
4. Gone Girl (2014) - 8.1/10
- Genre: Thriller, Misteri
- Durasi: 2 jam 29 menit
- Pemain: Rosamund Pike, Emily Ratajkowski, Ben Affleck, Carrie Coon, Neil Patrick Harris, Lola Kirke
- Rating Usia: D21+
Film "Gone Girl" (2014), yang disutradarai oleh David Fincher, mengisahkan tentang Nick Dunne (Ben Affleck) dan istrinya Amy (Rosamund Pike), yang memiliki pernikahan yang tampak sempurna dari luar.
Namun, pada hari peringatan pernikahan mereka yang kelima, Amy menghilang secara misterius, meninggalkan Nick dalam pusaran kecurigaan dan tekanan media. Selama penyelidikan, rahasia gelap dalam pernikahan mereka terungkap, termasuk perilaku manipulatif dan berbahaya dari Amy.
Film ini menggali tema kebohongan, persepsi media, dan kenyataan yang terdistorsi dalam hubungan modern. "Gone Girl" menjadi thriller psikologis yang mengejutkan dengan plot twist yang tidak terduga dan akhir yang ambigu.
5. Missing (2023) - 7.1/10
- Genre: Thriller, Misteri
- Durasi: 1 jam 51 menit
- Pemain: Storm Reid, Nia Long, Joaquim de Almeida, Daniel Henney, Megan Suri, Ken Leung
- Rating Usia: BO-13
Masih dalam satu universe dengan film Searching (2018), film ini juga mengangkat tema pencarian orang hilang. Ketika ibunya menghilang saat berlibur di Kolombia bersama pacar barunya, pencarian jawaban June terhambat oleh birokrasi internasional.
June yang berjarak ribuan mil dari ibunya secara kreatif menggunakan semua teknologi terbaru yang ada di ujung jarinya untuk mencoba menemukannya sebelum terlambat. Namun, saat dia menggali lebih dalam, penyelidikan digitalnya justru menimbulkan lebih banyak pertanyaan daripada jawaban.
Baca Juga: Daftar Film Bioskop Barat Terbaru April 2025, Jangan Terlewat!
6. Instant Family (2018) - 7.3/10
- Genre: Komedi, Drama
- Durasi: 1 jam 59 menit
- Pemain: Mark Wahlberg, Rose Byrne, Isabela Merced, Octavia Spencer, Gustavo Escobar, Julianna Gamiz
- Rating Usia: BO-13
Film satu ini adalah penghangat hati yang bisa membuat kamu terharu, tertawa karena gemas, dan menangis. Pastinya, Instant Family sangat cocok untuk ditonton di akhir pekan bersama keluarga.
Instant Family menceritakan Pete dan Ellie Wagner yang memutuskan untuk mengadopsi anak. Setelah pencarian yang cukup panjang, mereka mendapatkan kesempatan untuk menjadi orang tua asuh dari tiga bersaudara, termasuk seorang remaja gadis pemberontak bernama Lizzy.
Awalnya, Pete dan Ellie merasa kewalahan dan menghadapi berbagai tantangan dalam mengasuh ketiga anak tersebut. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka mulai menyesuaikan diri dengan kehidupan baru sebagai keluarga.
Film ini menggambarkan proses adopsi dengan nuansa humor dan emosi, menunjukkan bagaimana keluarga ini belajar tentang cinta, kesabaran, dan bahwa menjadi keluarga tidak selalu harus melalui hubungan darah.
7. Spoiled Brats (2021) - 6.1/10
- Genre: Komedi, Drama
- Durasi: 1 jam 35 menit
- Pemain: Camille Lou, Tom Leeb, Gérard Jugnot, Louka Meliava
- Rating Usia: D17+
Apakah harta yang melimpah menjamin kebahagiaan? Di keluarga Prancis dengan tiga anak ini, ternyata gelimang harta justru menimbulkan kekeosan. Sebagai upaya mencari jalan keluar, sang ayah pura-pura jatuh miskin untuk mengajarkan kerasnya kehidupan pada tiga anaknya yang manja.
Ketiga anak manja dan sang ayah harus tinggal di rumah terpencil dan kerja serabutan untuk menyambung hidup hingga waktu yang tidak ditentukan. Akankah cara ini jitu untuk membangun karakter para spoiled brats?
8. Nothing to Hide (2018) - 6.8/10
- Genre: Komedi, Misteri
- Durasi: 1 jam 42 menit
- Pemain: Bérénice Bejo, Suzanne Clément, Vincent Elbaz, Fleur Fitoussi, Roschdy Zem, Doria Tillier, Stéphane De Groodt
- Rating Usia: D21+
Film ini adalah adaptasi dari film Italia berjudul Perfetti Sconosciuti yang masuk ke dalam Guinness World Record sebagai film paling banyak dibuat ulang. Sejauh ini sudah ada 23 negara yang membuatnya, termasuk Indonesia dengan judul Perfect Strangers.
Nothing to Hide sendiri adalah versi remake dari Prancis. Premis dari cerita ini adalah pertemuan teman lama yang terdiri dari beberapa pasangan. Mereka bermain game saat makan malam, setiap orang harus berbagi setiap SMS, panggilan telepon, dan email dengan yang lain.
Penuh rahasia, permainan ini mengungkap sisi gelap tiap karater yang segera menjadi mimpi buruk.
9. Bohemian Rhapsody (2018) - 7.9/10
- Genre: Musikal, Dokumenter
- Durasi: 2 jam 14 menit
- Pemain: Rami Malek, Ben Hardy, Gwilym Lee, Joseph Mazzello, Lucy Boynton
- Rating Usia: BO-13
Film "Bohemian Rhapsody" adalah sebuah kisah dramatis dan inspiratif tentang band rock Queen dan vokalis karismatiknya, Freddie Mercury. Berlatar di tahun 1970-an, film ini mengikuti perjalanan Queen dari awal terbentuknya band sampai penampilan legendaris mereka di konser Live Aid pada tahun 1985.
Fokus utama cerita adalah pada kehidupan pribadi Mercury, yang dihadapkan pada tantangan identitas dan seksualitasnya, serta perjuangannya melawan penyakit AIDS. Dengan penampilan ikonik lagu-lagu Queen seperti "Bohemian Rhapsody", "We Will Rock You", dan "We Are the Champions", film ini mengungkapkan kecemerlangan musikal band dan kesetiaan mereka terhadap satu sama lain di tengah cobaan yang mereka hadapi.
10. Coach Carter (2005) - 7.3/10
- Genre: Olahraga, Drama
- Durasi: 2 jam 16 menit
- Pemain: Samuel L. Jackson, Rick Gonzalez, Rob Brown, Robert Ri'chard, Antwon Tanner, Channing Tatum
- Rating Usia: BO-13
"Coach Carter" adalah film yang terinspirasi dari kisah nyata pelatih basket Ken Carter, yang diperankan oleh Samuel L. Jackson. Film ini berkisah tentang Carter yang mengambil alih sebagai pelatih tim basket di sekolah menengah Richmond High School.
Carter segera menetapkan aturan ketat, termasuk kontrak akademik bagi para pemain. Ia menekankan pentingnya pendidikan dan disiplin, yang pada awalnya menimbulkan konflik dengan tim dan komunitas. Namun, ketika ia menangguhkan seluruh tim karena kinerja akademik mereka yang buruk, hal ini memicu kontroversi besar.
Akhirnya, para pemain belajar menghargai pentingnya pendidikan dan menerapkan disiplin dalam hidup mereka, membawa perubahan positif baik di dalam maupun di luar lapangan. Film ini menyoroti pentingnya keseimbangan antara olahraga dan pendidikan, serta dampak yang dapat diberikan oleh seorang pelatih yang peduli.
Baca Juga: Daftar Film Romantis Barat Terbaik Sepanjang Masa, Bikin Baper!
Nah, itulah deretan film terbaik yang dapat kamu saksikan di Netflix. Dengan harga yang terjangkau, kamu dapat akses hingga ratusan film-film seri yang beragam genre-nya. Pastikan kamu tidak melewati daftar series netflix di atas, ya!
Cari hiburan lengkap di berbagai platform streaming! Temukan berbagai voucher streaming termurah dan mudah hanya di Tokopedia.
Penulis: Amanda Rafiqah Putri