Kenal lebih dekat dengan Antony, winger muda berbakat berusia 22 tahun yang baru gabung Manchester United dengan harga transfer fantastis.
Atlet sepak bola Antony Matheus dos Santos alias Antony ini sedang menjadi perbincangan banyak penggemar sepak bola di seluruh dunia. Bagaimana tidak, pemain muda ini sudah menjadi jagoan pada timnya Ajax Amsterdam.
Saking berbakatnya, Antony menjadi incaran klub sepak bola bergengsi, Manchester United. Walau Ajax menyatakan tidak akan menjual pemain Timnas Brasil tersebut, Setan Merah rela merogoh kocek yang tinggi untuk mengajaknya bermain di Old Trafford.
Dengan segala pencapaiannya di usia muda, yuk, kenali lebih jauh profil dan biodata lengkap dari Antony di bawah ini!
Baca Juga: Teknik Dasar Sepak Bola dan Penjelasan Lengkapnya
Profil & Biodata Lengkap Antony

Sumber Gambar: Instagram @antony00
Antony merupakan winger dalam klub Ajax. Namun siapa yang duga pria yang menjadi jagoan dari timnya ini ternyata masih sangat muda dan merupakan kelahiran tahun 2000.
- Nama Asli: Antony Matheus dos Santos
- Tanggal Lahir: 24 Februari 2000
- Tempat Lahir: Sao Paulo, Brasil
- Kebangsaan: Brasil
- Klub: Manchester United
- Posisi: Penyerang
- Nomor Punggung: 11
- Tinggi Badan: 174 cm
- Berat Badan: 63 kg
Fakta Menarik Seputar Antony

Sumber Gambar: Football Transfers
Selain biodata dari Antony, berikut adalah fakta unik yang harus kamu ketahui seputar winger berusia 22 tahun ini:
- Antony merupakan lulusan akademi Sao Paulo. Ia didebutkan di tim senior pada November 2018.
- Ia telah tampil dalam 37 laga dengan 4 gol dan 6 assist selama bergabung dengan tim Sao Paulo.
- Antony debut di Ajax pada 13 September 2020 di bawah asuhan Erik ten Hag. Setelah bergabung dengan Ajax, ia langsung menjadi starter dalam Sparta Rotterdam di Eredivisie. Ia juga turut menjuarai timnya pada laga ini.
- Dalam Ajax Amsterdam, Antony memiliki posisi sebagai winger dan juga sebagai salah satu pemain andalan dalam timnya.
- Sepanjang musim 2021/2022, Antony telah tampil dalam 33 laga dengan mencetak sebanyak 12 gol dan 10 assist.
- Antony juga membantu Ajax menjuarai Piala KNVB 2020/2021 dengan mengalahkan Vitesse Arnhem dengan skor akhir 2-1.
- Antony telah mengoleksi 9 caps dengan 2 gol bersama Brasil sejak debutnya pada Oktober 2021.
- Antony juga merupakan andalan Timnas Brasil. Dia menjalani debut dengan tim senior pada 8 Oktober 2021 di bawah asuhan Tite.
- Antony berhasil meraih medali emas Olimpiade 2020 Tokyo pada 2021 saat menjadi bagian dari Timnas Brasil.
- Antony pernah menjadi pemain terbaik ketika Sao Paulo menjuarai J League Challenge Cup yang berlangsung di Osaka Jepang pada tahun 2019.
- Beberapa klub top Eropa dikabarkan tertarik kepadanya, termasuk Manchester United yang akan dilatih Erik ten Hag, mantan bosnya di Ajax.
- Antony selalu diturunkan pada kualifikasi Piala Dunia zona Eropa. Ia berhasil menyumbang 2 gol dan 2 assist untuk Timnas senior Brasil.
- Antony akan menjadi bagian dari skuad Brasil pada Piala Dunia 2022 di Qatar bersama beberapa nama besar. Seperti Vinicius Junior, Neymar Jr, Raphinha dan pemain lainnya.
- Berdasarkan informasi yang didapatkan dari laman Transfermarkt, diketahui harga pasaran Antony berada di angka Rp 608,36 miliar.
- Diketahui bahwa kontrak Antony Matheus dos Santos di Ajax Amsterdam akan berakhir pada 30 Juni 2025.
Baca Juga: Cara Nonton Liga Inggris 2022/2023 secara Live, Murah, dan Legal
Perjalanan Karier Antony

Sumber Gambar: Football Espana
Dengan segala penghargaannya, wajar saja pria ini menjadi incaran klub top, Manchester United. Berikut ini adalah perjalanan karier dan daftar penghargaan Antony hingga saat ini:
Karier Klub
Sao Paulo 2018–2020
Antony muda memulai kariernya dengan bergabung dengan tim muda Sao Paulo FC pada tahun 2010. Pada tahun 2018, timnya memenangkan turnamen J League Challenge di Jepang dan ia terpilih sebagai pemain terbaik di turnamen tersebut.
Pada 26 September 2018, Antony bersama dengan Helinho dan Igor Gomes dipromosikan ke tim senior Brasil. Ia menandatangani kontrak di tim tersebut hingga September 2023.
Ajax 2020–2022
Pada 23 Februari 2020, Ajax menandatangani Antony dengan kontrak lima tahun dengan harga awal 13 juta poundsterling dan bisa memiliki harga akhir sebanyak 18,2 juta poundsterling.
Pada 13 September 2020, ia mencetak gol pertamanya untuk Ajax melawan Sparta Rotterdam dengan skor akhir 1-0.
Karier Internasional
Brazil U23
Pada 17 Juni 2021, nama Antony terdaftar dalam skuad U-23 Brasil untuk Olimpiade Musim Panas 2020.
Timnas Brazil
Dia melakukan debut untuk tim nasional sepak bola Brasil pada 7 Oktober 2021 di kualifikasi Piala Dunia melawan Venezuela.
Penghargaan
- Eredivisie: 2020–21
- KNVB Cup: 2020–21
- Summer Olympics: 2020
- Eredivisie Player of the Month: December 2020
- Eredivisie Talent of the Month: December 2021
Baca Juga: Ketahui Peran Tiap-Tiap Posisi dalam Pertandingan Sepak Bola
Itu dia, Toppers, profil singkat, biodata dan fakta menarik seputar Antony Matheus dos Santos alias Antony. Tidak heran jika di usianya yang muda ia sudah memiliki perjalanan karier dan pencapaian yang mengesankan.
Jangan lewatkan penampilan tim favoritmu dalam laga Liga Inggris 2022/2023 secara legal dengan berlangganan Vidio dengan mudah hanya di Tokopedia!
Penulis: Abya Zara