• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Mengenal Tangga Nada Diatonis dan Pentatonis serta Perbedaannya

Share

Mengenal Tangga Nada Diatonis dan Pentatonis serta Perbedaannya

Perbedaan tangga nada diatonis dan pentatonis dapat dilihat dari komposisi dan susunan nadanya, simak penjelasan lengkapnya.


Buat kamu yang mulai tertarik untuk belajar main alat musik sebaiknya pahami terlebih dahulu kunci dan jenis-jenis tangga nada. Dengan memahami tangga nada akan memberikan gambaran tentang nada apa yang harus dimainkan pada akor tertentu.

Dengan kata lain menguasai tangga nada akan mempermudah kamu ketika memainkan sebuah lagu dengan alat musik. Tangga nada sendiri mempunyai definisi sebagai sekumpulan not musik yang disusun secara berurutan dari nada rendah hingga tinggi. 

Dalam dunia musik tangga nada dibagi menjadi 2 yaitu Diatonis, Pentatonis. Dari kedua nada tersebut sebenarnya tidak jauh berbeda, untuk lebih jelasnya yuk simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: Macam-Macam Alat Musik Melodis Beserta Gambar dan Penjelasan Fungsinya
mainan terlengkap

Hilangkan rasa bosan dan bikin waktu luang lebih seru dengan berbagai permainan menarik serta kekinian di sini!

Perbedaan Tangga Nada Diatonis dan Pentatonis

Piano - Perbedaan Tangga Nada Diatonis dan Pentatonis

Sumber Gambar: Freepik

Jenis tangga nada Diatonis ini akan sering kamu temukan pada musik-musik mode  atau kontemporer.  Nada Diatonis disusun terdiri dari 7 komposisi nada primer dengan interval 1 atau setengah setiap nadanya. Nada diatonis terdiri dari do, re, mi, fa, sol, la.

Untuk jenisnya nada Diatonis dibagi menjadi 2 tipe, nada minor dan mayor. Keduanya memiliki perbedaan sebagai berikut:

1. Tangga Nada Diatonis Mayor

Penggunaan diatonis mayor biasanya menghasilkan nada-nada lagu yang ceria seperti lagu anak, atau lagu pop upbeat lainnya.

Biasanya para pemula akan memilih musik-musik yang menggunakan nada diatonis mayor karena diantara jenis tangga nada lainnya, Diatonis Mayor paling mudah untuk dipelajari.

Beberapa contoh lagu-lagu yang menggunakan tangga nada diatonis mayor seperti Bintang Kecil, Halo-Halo Bandung, Bintang Kejora, dan Cicak.

2. Tangga Nada Diatonis Minor

Sedikit berbeda dengan Diatonis Mayor, jenis nada tangga Diatonis Minor hanya memiliki nada primer dan belum mendapat sisipan (kromatis) atau secara singkat, Diatonis Minor umumnya memiliki setengah nada.

Perbedaan lainnya dapat dilihat dari musik yang dihasilkan. Nada Diatonis Minor biasanya terdengar lebih sendu atau sedih. Untuk jenisnya terbagi menjadi tiga yaitu, minor asli, minor harmonis, dan minor melodis.

Beberapa contoh lagu yang menggunakan nada Diatonis Minor seperti, lagu Syukur, Ayam den Lapeh, Ibu Kita Kartini, Hymne Guru, mengheningkan cipta, Tuhan (Bimbo).

Contoh alat musik yang menggunakan tangga nada diatonis:

  • Piano
  • Keyboard
  • Klarinet
  • Harmonika
  • Pianika
  • Gitar
  • Biola
Baca Juga: Berbagai Unsur Utama dalam Tari Beserta Gambar dan Penjelasannya

3. Tangga Nada Pentatonis

Jika nada Diatonis terdiri dari 7 nada, Pentatonis hanya memiliki 5 nada primer. Alat musik yang biasa dimainkan  dengan nada Pentatonis ini seperti Calung, Gamelan, gambang kromo, tifa, indiokardo empat dawai  dan masih banyak lainnya.

Penggunaan tangga nada Pentatonis biasanya sering kita jumpai pada lagu-lagu rakyat (folklore). Untuk jenisnya sendiri nada Pentatonik terbagi menjadi dua yaitu, Pentatonis Pelog dan Slendro.

Pentatonik Pelo memiliki karakter musik yang syandu, hormat, dan khidmat. Adapun beberapa contoh lagu yang menggunakan nada Pentatonik Pelo seperti, pitik tukung, Ngusak Asing, Macepet-Cepetan, Gundul-Gundul Pacul.

Sedangkan Pentatonik Slendro memiliki karakter musik lebih dinamis, semangat, dan riang gembira. Beberapa contoh lagu yang menggunakan Tangga Nada Slendro Janger, Lir Ilir, Cing Cangkeling, Te Kate Dinah.

Contoh alat musik yang menggunakan tangga nada pentatonis:

  • Gamelan
  • Tifa
  • Silu
  • Sarone
  • Gambang Kromong
  • Angklung
  • Calung
  • Kolintang
Baca Juga: Ketahui Unsur-Unsur Kebugaran Jasmani untuk Menjaga Kesehatan
kurir rekomendasi

Mau lebih praktis kirim orderan? Kurir Rekomendasi Tokopedia solusinya!

Itudia Toppers perbedaan antara tangga nada Diatonis dan Pentatonis. Semoga informasi diatas biasa membantu kamu dalam mengenal dasar-dasar bermusik ya.

Supaya hari kemerdekaan kamu menjadi lebih meriah lagi, jangan lupa untuk mengecek promo kemerdekaan Tokopedia! Berbagai penawaran menarik siap menemani belanja kamu makin untung di hari kemerdekaan Indonesia, lho. Yuk cek sekarang juga!

promo voucher game

Penulis: Andina Apriliani

© 2009-2025, PT Tokopedia