Membuat makanan atau minuman manis pastinya membutuhkan gula. Bisa menggunakan gula aren atau brown sugar. Yuk, simak perbedaannya!
Perbedaan Brown Sugar dan Gula Aren – Jenis pemanis untuk makanan dan minuman memang banyak jenisnya. Mulai dari gula pasir, gula cair, gula aren, brown sugar, dan pemanis lainnya. Seringkali brown sugar dan gula aren dikira sama, namun ternyata berbeda.
Memang memiliki kesamaan yaitu sama-sama digunakan sebagai pemanis rasa, warna nya pun cenderung sama, dan rasanya pun mirip! Nah, agar tak keliru yuk simak perbedaan brown sugar dan gula aren berikut ini!
Perbedaan Brown Sugar dan Gula Aren
Memanfaatkan pemanis seperti brown sugar dan gula aren memang bisa digunakan untuk berbagai jenis makanan dan minuman. Mulai dari untuk berbagai jenis menu kopi, teh, hingga cake! Yuk, kita simak perbedaannya secara lengkap!
1. Tekstur

Perbedaan utama yang paling terlihat dari brown sugar dan gula aren adalah dari segi teksturnya. Untuk brown sugar, memiliki tekstur menyerupai pasir dengan butiran yang kasar. Ini dikarenakan proses pembuatannya adalah dengan proses kristalisasi.
Sedangkan untuk gula aren, teksturnya hamir sama dengan gula merah. Hanya saja untuk gula aren ini memiliki cetakan yang lebih besar dibandingkan gula merah.
2. Bahan Pembuatan

Perbedaan dari segi bahan pembuatannya sangat berbeda. Brown sugar terbuat dari gula pasir yang ditambahkan dengan molase sari tebu (tetesan tebu). Molase seri tebu ini memiliki manfaat yang dapat memberikan warna cokelat di gula.
Untuk gula aren berasal dari nira pohon aren. Ditempatkan di wajan besar dan dimasak menggunakan api sedang. Setelah memanas, tetesan nira akan menguap dan kandungan airnya berubah menjadi caramel atau gula berwarna cokelat.
3. Rasa

Gula aren lebih mempunyai rasa yang tidak begitu kuat dibandingkan brown sugar. Gula aren memiliki sensasi rasa yang pahit meskipun tidak terlalu terasa.
Sedangkan untuk brown sugar, memiliki rasa yang manis dan berasal dari gula pasir.
BACA JUGA: 11 Maple Syrup Terbaik: Si Manis yang Enggak Bikin Gendut
4. Aroma

Aroma pada gula aren memiliki aroma khas dari air nira. Biasanya gula aren memang digunakan untuk makanan-makanan tradisional. Seperti makanan khas jawa, yaitu baceman, gudeg, dan aneka pemanis wedang.
Berbeda dengan brown sugar, pemanis satu ini memiliki sensasi aroma caramel yang kuat sehingga sangat cocok digunakan sebagai pemanis kue atau minuman.
5. Kandungan Nutrisi

Kandungan nutrisi pada kedua pemanis ini berbeda, simak kandungannya!
Kandungan Gula Aren:
- Vitamin C
- Kalsium
- Magnesium
- Fosfor
- Kalsium
- Mentega
- Seng Besi
- Inulin
Kandungan Inulin di dalamnya merupakan serat makanan yang berfungsi sebagai prebiotik untuk memberikan makanan pada bakteri baik di usus kita.
Kandungan Brown Sugar:
- Kalsium
- Tembaga
- Kalium
- Zat Besi
- Mangan
- Fosfor
- Magnesium
Ternyata brown sugar juga memberikan nutrisi yang baik pada kandungannya. Tidak heran banyak kue dan minuman yang kini menggunakan brown sugar sebagai pengganti gula pasir.
BACA JUGA: Ini Dia Resep dan Cara Membuat Red Velvet Cheesecake Brownies di Rumah!
Brown sugar dan gula aren bisa jadi salah satu alternatif atau pengganti gula pasir di rumah, lho! Selain kandungannya yang alami, kedua pemanis ini juga memberikan aroma yang lebih kuat dibandingkan gula pasir biasa.
Jadi, gimana Toppers sudah siap kreasikan berbagai macam menu makanan dan minuman dengan kedua pemanis ini? Yuk, coba!