• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Pengertian Kolagen dan Manfaatnya untuk Wajah

Share

Pengertian Kolagen dan Manfaatnya untuk Wajah

Kolagen adalah salah satu protein di tubuh yang sering dikaitkan dengan kecantikan kulit. Simak pengertian dan manfaatnya berikut!


Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan kulit yang sehat. Selain melakukan treatment dan rutin menggunakan skincare, cara lainnya yang dapat dilakukan adalah dengan perawatan kulit menggunakan kolagen.

Ini karena peran kolagen yang punya banyak manfaat untuk kulit wajah. Tak heran jika kini sudah banyak minuman kolagen yang bantu mempercantik diri dari dalam. Mengkonsumsi suplemen kolagen dapat membuat kulit lebih kencang dan tampak awet muda.

Lalu, apa sebenarnya kolagen itu? Dan apa manfaatnya untuk wajah? Agar tidak bingung lagi, simak penjelasan lengkap mengenai kolagen beserta manfaatnya untuk wajah berikut ini!

Baca Juga: Produk Skincare yang Viral di TikTok Tahun 2023, Bikin Wajah Glowing!

Apa Itu Kolagen?

Pengertian Kolagen

Sumber Gambar: Freepik

Kolagen merupakan suatu protein yang menyusun tubuh manusia. Kolagen menjadi struktur pembangunan tulang, gigi, sendi, otot, dan khususnya kulit. Kolagen punya banyak manfaat untuk kulit, salah satunya dapat mengencangkan kulit.

Sebenarnya, kolagen sendiri sudah terdapat pada tubuh manusia. Namun kolagen alami harus tetap dirawat dan elastisitasnya dapat berkurang seiring bertambahnya usia.

Sehingga mengandalkan sumber kolagen alami dari tubuh manusia saja tidak cukup. Kamu dapat mengandalkan suplemen kolagen atau banyak mengkonsumsi makanan dengan sumber kolagen yang tinggi seperti sayur-sayuran, buah, ikan, dan lainnya. Dengan begitu, kesehatan tubuh serta kulit dari dalam tetap terjaga dengan baik!

Manfaat Kolagen untuk Kulit Wajah

Selain bermanfaat untuk mengencangkan dan membuat kulit wajah lebih halus. Kolagen juga masih punya beragam manfaat lainnya. Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini!

1. Mencegah Keriput

Mencegah kulit keriput

Sumber Gambar: Freepik

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, tubuh sudah memproduksi kolagen alami yang seiring bertambahnya usia akan mengurangi produksinya. Nah, salah satu akibat kulit yang kekurangan oksigen akan membuat wajah mudah keriput. Apalagi jika kulit sering terpapar sinar matahari dan polisi.

Untuk menjaga elastisitas kulit sekaligus mencegah tanda-tanda penuaan dini seperti keriput, kamu dapat mengkonsumsi sumber makanan tinggi kolagen atau suplemen. Ini bermanfaat untuk membuat kulit wajah semakin elastis dan terlihat muda kembali!

2. Mencerahkan Wajah

Mencerahkan Wajah

Sumber Gambar: Freepik

Punya masalah kulit yang kusam dan bikin tidak percaya diri? Selain mengandalkan brightening cream, kamu juga bisa memanfaatkan kolagen untuk kulit wajah yang cerah secara alami. Ini karena adanya kandungan asam amino dan protein yang terdapat dalam kolagen sehingga mampu menjaga lapisan kulit luar tetap halus nan sehat.

Jika produksi dan peredaran kolagen di dalam tubuh sudah lancar, maka kulit wajah juga akan menjadi lebih cerah.

Baca Juga: Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Kulit Berminyak

3. Melembabkan Kulit

Melembabkan Kulit

Sumber Gambar: Freepik

Kandungan kolagen sering digunakan pada berbagai produk kecantikan salah satunya moisturizer dan handbody lotion. Ini karena salah satu manfaat utama kolagen adalah dapat membantu melembabkan kulit secara alami.

Untuk kamu yang punya permasalahan kulit kering, dapat coba memilih produk kecantikan dengan kandungan kolagen di dalamnya. Dengan begitu, kulit kelembaban kulit wajah akan terjaga secara alami dan terhindar dari kulit kering yang dapat mengiritasi kulit.

4. Mengurangi Selulit

Mengurangi Selulit

Sumber Gambar: Freepik

Kolagen mampu menghaluskan area kulit yang memiliki selulit seperti di bagian paha dan selangkangan dengan memperkuat lapisan dermis. Karena faktanya, selulit dapat terlihat saat kulit menipis atau mengendur akibat penuaan.

Dengan mengkonsumsi kolagen yang cukup, maka elastisitas dan ketebalan kulit akan meningkat. Sehingga tampilan selulit akan berkurang secara perlahan.

5. Membantu Menghilangkan Bekas Jerawat

Membantu Menghilangkan Bekas Jerawat

Sumber Gambar: Freepik

Tidak percaya diri dengan bekas jerawat di wajah yang mengganggu? Kolagen bermanfaat dalam pembentukan jaringan kulit yang sehat serta membantu proses penyembuhan luka akibat jerawat. Hal ini membuat proses penyembuhan bekas jerawat di kulit wajah semakin cepat dan kulit kembali mulus berseri!

Baca Juga: Serum Hyaluronic Acid Terbaik: Jadikan Wajah Terhidrasi dan Kenyal

Nah, itulah informasi seputar pengertian kolagen dan manfaatnya untuk kulit! Toppers bisa mulai konsumsi makanan dengan kolagen yang tinggi agar kesehatan kulit tetap terjaga.

Dapatkan berbagai suplemen kesehatan dan produk kecantikan seperti moisturizer, serum, toner, dan lainnya hanya di Tokopedia! Cek Tokopedia sekarang juga dan nikmati berbagai promo menarik setiap harinya!

Penulis: Nabilah Muhamad

© 2009-2025, PT Tokopedia