Pemandian Air Panas di Bandung – Jalan-jalan ke kota Bandung, jangan lupa mampir ke pemandian air panas, bung! Ibu Kota provinsi Jawa Barat menawarkan berbagai pengalaman menikmati keindahan alam dan keajaibannya. Pemandangan deretan pegunungan indah, iklim dingin menyegarkan, dan yang paling diidamkan, pemandian air panas di Bandung.
Tidak di setiap kota Toppers bisa merasakan pengalaman berendam di kolam mata air panas yang berasal dari perut bumi di tengah dinginnya iklim dingin, dan kota Bandung memilikinya. Berikut adalah rekomendasi pemandian air panas di Bandung supaya kamu bisa menikmati pengalaman rileksasi ini!
Destinasi Pemandian Air Panas Terbaik di Bandung
Gracia Hot Spring

Bayangkan beristirahat dalam kolam air panas di tengah rimba. Gracia Hot Spring merupakan salah satu pemandian air panas di Bandung yang menawarkan pengalaman berendam air panas unik, dimana lingkungan kolam didekorasi seperti hutan rimba dengan pepohonan lebat nan teduh.
Pemandian Air Panas Ciater

Pemandian air panas di Bandung yang satu ini tidak hanya menawarkan kolam berendam, namun juga berbagai fasilitas dan aktivitas outdoor menarik lainnya.
Ciwidey Valley

Bermain air dan seluncur di Waterpark dengan air hangat? Pemandian air panas di Bandung Ciwidey Valley adalah jawabannya!
Pemandian Air Panas Kampung Cai

Pemandian air panas di Bandung memiliki konsep dan keunikan masing-masing. Pemandian air panas kampung Cai terletak di wilayah perkemahan, dimana lokasi ini juga menjadi penangkaran rusa.
Pemandian Air Panas Cimanggu

Berendam di kolam air panas di malam hari dapat Toppers realisasikan di pemandian air panas Cimanggu. Pasalnya, pemandian air panas di Bandung ini tetap beroperasi hingga malam hari.
Pemandian Air Panas Cibolang

Terletak cukup jauh dari kota Bandung, perjalanan ke pemandian air panas Cibolang tidak akan membuat Toppers menyesal karena panorama serta lanskap indah mengiringi setiap langkah.
Pemandian Air Panas Nagrak Parongpong

Keunikan alam lainnya dari Bandung. Pemandian air panas Nagrak Parongpong bersumber dari mata air yang dialirkan melalui sungai yang membentuk air terjun. Jangan lupa membawa kamera untuk mengabadikan momen di sini!
Pemandian Air Panas di Bandung: Sabda Alam Resort

Berkonsep Waterpark, Sabda Alam Resort yang terletak di kota Garut memberikan pengalaman bermain air yang tidak membuat Toppers merasa menggigil atau masuk angin.
Emte Highland Resort

Emte Highland Resort terletak di kawasan Ciwidey. Ada berbagai aktivitas outbond menyenangkan bisa diikuti, kemudian Toppers dapat beristirahat di hangatnya kolam air panas Emte Highland Resort.
Toppers, destinasi pemandian air panas Bandung di atas dapat dijadikan rujukan untuk berlibur sekaligus merileksasikan diri ketika berkunjung ke kota Kembang. Pesan tiket kereta api untuk berlibur sekarang juga di Tokopedia, berbagai promo dan cashback bikin liburan semakin hemat!