• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

OOTD Perpaduan Warna Biru, Lebih Stylish dan Feminim!

Share

OOTD Perpaduan Warna Biru, Lebih Stylish dan Feminim!

Butuh inspirasi tampilan yang stylish dan feminim dengan perpaduan warna biru? Simak deretan referensi selengkapnya berikut ini!


OOTD Perpaduan Warna Biru – Kamu sedang cari inspirasi outfit untuk kesan yang lebih feminim dan tetap stylish? Kamu bisa coba memadukan warna biru untuk menyempurnakan tampilan kamu. Selain mudah dipadu padankan dengan berbagai outfit, warna biru juga cukup netral untuk digunakan dengan warna lainnya.

Warna biru memberikan aura positif serta kesan lembut saat digunakan, tentunya pilihan outfit dengan warna biru cukup beragam. Dari jumpsuit, jaket hingga celana semua bisa kamu pilih sesuai selera dan kebutuhan.

Jika kamu sedang mencari inspirasi tampilan perpaduan warna biru, kamu bisa menyimak deretan lengkapnya berikut ini!

Baca juga:12 OOTD Boyfriend Jeans Wanita, Tips Mix & Match!

OOTD Perpaduan Warna Biru

Warna biru cukup mudah untuk dipadukan dengan berbagai warna lainnya, bahkan bila digunakan bertabrakan dengan warna lain tetap tampak matching dan trendy.

Kamu bisa memilih model baju yang tepat untuk memadukan warna biru sebagai outfit harian kamu. Jika kamu butuh inspirasi perpaduan warna biru untuk menyempurnakan tampilan kamu, berikut ini beberapa daftarnya:

1. Padukan Jumpsuit Biru dan Jaket Hitam

padukan jumpsuit biru dan jaket hitam
Sumber Gambar: Pinterest

Jumpsuit biru dengan bahan jeans sering kali jadi salah satu pilihan tepat untuk tampil stylish dengan mudah. Tampilan ini bisa kamu gunakan dalam berbagai acara casual. Bila ingin lebih rapi, menambahkan jaket kulit hitam sebagai luaran bisa kamu jadikan opsi.

Pastikan juga untuk memilih jumpsuit dengan ukuran yang cukup nyaman agar tidak membatasi gerak dan aktivitas kamu sepanjang hari.

2. Tampil Casual dengan Jeans Biru dan Kemeja Putih

Tampil casual dengan jeans biru dan kemeja putih
Sumber Gambar: Pinterest

Tampilan casual satu ini memang tidak pernah salah, kamu bisa tampak profesional sekaligus santai hanya dengan menggunakan perpaduan jeans biru dan kemeja putih. Pakaian ini juga cukup nyaman untuk digunakan saat bekerja maupun santai,

Kamu bisa memilih jeans biru dongker ataupun biru muda sesuai dengan selera. Outfit dengan perpaduan biru dan putih ini tentu akan memberikan kesan manis sekaligus stylish untuk kamu.

3. Paduan Kemeja Baby Blue dan Celana Biru Dongker

Kemeja baby blue dan celana biru dongker
Sumber Gambar: Pinterest

Perpaduan warna biru dongker dengan biru muda atau baby blue memang cukup menyita perhatian, kedua warna baby blue akan memberi kesan hidup pada bagian atas baju yang kamu kenakan.

Sedangkan, warna biru dongker akan menyeimbangi warna cerah dari baju kamu, sehingga tidak akan menutupi model dan warna satu sama lain, kamu akan tetap terlihat stylish dan modis secara bersamaan.

baca juga: 15 Jenis dan Model Sandal Wanita, Nyaman dan Tetap Gaya!

4. Tampil Stylish dengan Flanel Biru dan Celana Putih

Tampil stylish dengan flanel biru dan celana putih
Sumber Gambar: Pinterest

Flanel biru memang paling nyaman untuk digunakan setiap saat, bentuknya yang over-sized juga cocok digunakan untuk berbagai ukuran tubuh. bisa dijadikan sebagai outer atau langsung dipadukan dengan celana putih.

Warna biru pada flanel ini bisa digunakan secara unisex, baik untuk laki-laki maupun perempuan. Bila kamu menyukai tampilan yang lebih feminim, celana putih bisa kamu ganti dengan rok yang sesuai dengan keinginan kamu.

5. Smart Casual dengan Blazer Biru dan Jeans

Smart casual dengan blazer biru dan jeans
Sumber Gambar: Pinterest

Inspirasi outfit satu ini kamu bisa gunakan dalam acara semi-formal sekaligus casual, walaupun blazer biru muda jarang digunakan pada acara semi-formal, kamu bisa mencobanya untuk menghadirkan kesan fresh dan modis.

Jeans yang kamu gunakan bisa berwarna lebih cerah ,untuk memberikan tone warna yang seirama dnegan blouse serta warna biru dari blazer yang kamu gunakan. 

6. Lebih Feminim dengan Cable-Knit Biru

Lebih feminim dengan cable knit biru
Sumber Gambar: Pinterest

Baju rajut memang identik dengan kesan manis yang feminim, apa lagi bila dipadukan dengan warna biru. Kamu juga bisa menggunakan kemeja berwarna putih atau netral sebagai lapisan pertama, agar cable-knit diluarnya tampak seperti vest.

Untuk menyempurnakan tampilan kamu, rok maupun celana bisa kamu pilih dengan warna gelap, seperti hitam maupun biru dongker, tujuannya untuk menyeimbangi warna biru dari cable-knit milikmu.

Baca juga: OOTD Smart Casual Outfit untuk Wanita, Nyaman dan Profesional!


Nah, itu dia Toppers beberapa inspirasi tampilan dengan perpaduan warna biru yang bisa jadi referensimu! Pilihlah baju yang bisa membuatmu nyaman dan tampil lebih percaya diri.

Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan berbagai produk fashion wanita lainnya dengan harga terjangkau dan mudah hanya di Tokopedia!

fashion wanita terlengkap | https://tokopedia.link/IqERIWG9WS
Tampil atraktif dan kekinian dengan perlengkapan fashion wanita terlengkap di sini!
© 2009-2025, PT Tokopedia