Berbagai pilihan OOTD jaket jeans untuk wanita ada di artikel ini! Penampilan jadi lebih trendi sepanjang hari.
Jaket jeans merupakan fashion item yang wajib dimiliki karena cocok dipadukan dengan berbagai jenis pakaian, mulai dari tank top, t-shirt, kemeja, bahkan hingga dress.
Outfit ini juga cocok digunakan untuk berbagai acara, mulai dari casual hingga acara formal. Selain itu, jaket jeans juga memberikan tampilan yang klasik namun tetap kekinian.
Fashion item satu ini memiliki banyak model yang bisa kamu padu padankan dengan selera bergaya kamu. Tak perlu khawatir juga, jaket jeans juga bisa digunakan oleh kamu yang berhijab.
Kalau kamu belum punya dan bingung beli model yang mana, lihat dulu inspirasi OOTD jaket jeans wanita di bawah ini agar gaya kamu semakin sempurna.
Baca Juga: 10 Inspirasi Outfit Nonton Konser, Stylish dan Nyaman!
Inspirasi OOTD Jaket Jeans
Ingin tampil gaya di berbagai kesempatan? Jaket jeans bisa jadi fashion item andalanmu, Toppers! Yuk, simak berbagai inspirasi OOTD jaket jeans berikut ini!
1. Jaket Jeans dengan Leather Skirt

Sumber Gambar: Marie Claire
Inspirasi OOTD dengan jaket jeans yang pertama adalah dengan paduan leather skirt. Penampilanmu akan terlihat sangat high-fashion. Cocok digunakan untuk hangout bersama teman dan berbagai acara casual. Dengan belahan rok di bagian tengah menambah kesan feminin dan sexy sekaligus, lho!
2. Crop Jacket with Belt

Sumber Gambar: Pinterest
OOTD berikutnya adalah crop denim jacket yang dipadukan dengan belt di bagian pinggang. Kamu bisa gunakan celana jeans high waist untuk memberikan kesan high fashion dan kaki yang jenjang. Padukan dengan kaos polos andalanmu, buat penampilan terlihat santai dan menarik!
3. Black Denim Jacket

Sumber Gambar: The Pioneer Woman
Jaket jeans tak selamanya berwarna biru, lho! Kamu bisa gunakan jaket jeans hitam untuk outfit harianmu. Padukan dengan celana jeans hitam dan sepatu sneakers untuk memaksimalkan penampilanmu, Toppers!
4. Jaket Jeans dengan Dress

Sumber Gambar: Purewow
Tampil feminin dengan jaket jeans? Pasti bisa! Kamu bisa padukan long dress-mu dengan jaket jeans. Dress floral yang cantik tetap bisa dipadukan dengan jaket jeans sebagai outer. Maksimalkan gayamu dengan gunakan sepatu boots yang nyaman dan totebag!
5. Oversized Denim Jacket

Sumber Gambar: No Time for Style
Bergaya dengan pakaian oversized memang menjadi trend fashion belakangan ini, termasuk untuk jaket. Dengan menggunakan jaket jeans oversized dan short pants, look satu ini buat tampilan santai, menarik, dan fashionable, lho! Cocok digunakan untuk kamu yang ingin hangout ke coffee shop dan ingin berpakaian tanpa ribet dan tetap fashionable.
Baca Juga: 10 OOTD Kulot Putih: Fashion Style Sehari-hari hingga Formal
6. Jaket Jeans & Short Pants

Sumber Gambar: Pinterest
Kalau look sebelumnya kamu bisa gunakan oversized denim jacket sebagai atasan, kini kamu bisa gunakan jaket jeans dengan cuttingan pas yang dipadukan dengan short pants andalanmu! Padukan dengan atasan kaos dan sepatu sneakers, penampilanmu akan terlihat sporty!
7. Denim on Denim

Sumber Gambar: The Pioneer Woman
Perpaduan antara atasan dan bawahan yang sama-sama berbahan jeans terkadang dinilai membosankan, namun tidak untuk kali ini! Kamu tetap bisa terlihat menarik dan fashionable dengan perpaduan jeans yang pas. Gunakan celana kulot jeans dan jaket jeans dengan warna senada. Gunakan crop top sebagai dalaman jaket untuk lengkapi harimu!
8. Denim Vest

Sumber Gambar: Fashion Gum
Jaket jeans dengan model vest juga bisa jadi fashion item andalan, lho! Dengan denim vest satu ini look-mu akan terlihat trendi dan mudah untuk dipadukan dengan berbagai fashion item. Mulai dari dress, kaos, kemeja, dan lainnya! Jangan lupa, lengkapi dengan aksesoris tambahan seperti sunglasses dan shoulder bag!
9. Jaket Jeans Patch

Sumber Gambar: Pinterest
Patch pada jaket adalah bahan berupa gambar atau desain yang ditempelkan atau dijahit pada permukaan jaket. Patch ini dapat memiliki berbagai bentuk, warna, dan ukuran, dan biasanya digunakan untuk menambahkan elemen dekoratif. Patch bisa terbuat dari kain, kulit, atau bahan lainnya, dan dapat ditempatkan di berbagai bagian jaket, seperti lengan, dada, atau punggung.
Bagi kamu yang suka dengan gaya streetwear, jaket satu ini wajib kamu miliki!
10. Jaket Jeans Abu dengan Celana Panjang Hitam

Sumber Gambar: Marie Claire
Cari gaya yang simple? OOTD jaket jeans satu ini bisa jadi pilihan! Cukup gunakan jaket jeans berwarna abu dengan dalaman kaos dan celana panjang hitam andalanmu. Lengkapi dengan oxford shoes atau boots untuk memberikan kesan fashionable.
Baca Juga: OOTD Celana Kulot Jeans, Tampil Fashionable Setiap Hari!
Nah, itu dia Toppers beberapa inspirasi outfit harian dengan jaket jeans. Yuk, lengkapi kebutuhan fashion-mu bersama Tokopedia!