• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

5 Inspirasi Outfit Bukber dengan Hijab, Santai & Elegan!

19 March 2024

Share

5 Inspirasi Outfit Bukber dengan Hijab, Santai & Elegan!

Lagi cari ide outfit hijab untuk acara bukber yang santai, kekinian, namun tetap elegan? Yuk, intip padu padannya di sini!


Acara buka bersama (bukber) seolah sudah menjadi tradisi selama bulan Ramadhan. Tentunya, momen berkumpul ini selalu jadi kesempatan yang ditunggu-tunggu sambil menikmati hidangan berbuka puasa bersama keluarga atau teman sejawat.

Nah, supaya tampil “segar” dan menarik, outfit bukber–terutama dengan hijab juga menjadi salah satu aspek pelengkap yang membuat kita bersemangat menjalani puasa hingga acara bukber tiba.

tokopedia fashion ramadan

Promo eksklusif untuk tiap produk fashion tiap hari selama Ramadan di Tokopedia Fashion, diskon up to 90%!

Apalagi, bukber juga identik dengan kegiatan berfoto bersama di akhir acara. Pastinya, kamu ingin tampil sesempurna mungkin melalui outfit terbaikmu, bukan? Kalau kamu masih bingung, ini dia beberapa rekomendasi ide outfit bukber hijab yang sederhana, tetapi tetap elegan.

Baca Juga: 10 Dresscode Bukber Wanita, dari Kasual Hingga Elegan

Ide Outfit Bukber Hijab

Ingin tampil stylish dan elegan, tapi juga nggak mau ribet? Well, tenang aja! Kamu nggak perlu outfit yang macem-macem kok. Kuncinya ada di pemilihan padu padan yang tepat, seperti daftar referensi berikut ini.

1. Blouse dan Rok Plisket: Effortless Chic

outfit bukber blouse dan rok plisket

Sumber Gambar: Pinterest

Mau tampil effortless chic saat bukber? Kombinasi blouse polos dengan rok plisket adalah pilihan yang tepat. Pilih blouse dengan warna-warna pastel yang lembut atau warna cerah seperti krem, broken white, atau putih.

Untuk rok plisket, kamu bisa memilih warna senada atau warna kontras yang manis. Jangan lupa tambahkan aksesoris seperti kalung atau anting simple untuk mempermanis penampilanmu.

2. Maxi Dress: Anggun dan Praktis

outfit bukber maxi dress

Sumber Gambar: Pinterest

Maxi dress bisa jadi penyelamat kamu saat bingung mau pakai outfit apa. Selain nyaman dipakai, maxi dress juga bisa menciptakan kesan anggun dan elegan.

Pilih maxi dress dengan bahan yang flowy dan jatuh, seperti bahan katun rayon atau linen. Untuk hijab, kamu bisa menggunakan pashmina atau hijab segi empat yang simpel.

3. Kemeja Oversized dan Kulot: Gaya Urban yang Modis

outfit bukber kemeja oversized dan kulot

Sumber Gambar: Pinterest

Bagi kamu yang suka dengan gaya urban yang modis, kombinasi kemeja oversized dan kulot bisa jadi pilihan. Pilih kemeja oversized dengan warna-warna earth tone seperti coklat, hijau khaki, atau abu-abu.

Padukan dengan kulot bahan katun atau linen yang flowy. Sedangkan untuk hijab-nya, kamu bisa menggunakan pashmina lilit simple atau hijab instan yang praktis.

4. Gamis Simpel dengan Detail Manis

outfit bukber gamis simple

Sumber Gambar: Pinterest

Gamis nggak selalu identik dengan ribet! Kamu bisa memilih gamis simpel dengan detail manis seperti aksen ruffle atau embroidery pada bagian lengan atau dada. Pilih gamis dengan bahan yang adem dan nyaman dipakai, seperti bahan katun jepang atau moscrepe.

Baca Juga: 10 Pilihan Model Gamis Remaja, Anggun dengan Berbagai Warna dan Bahan

Untuk hijab, kamu bisa menggunakan pashmina atau hijab segi empat motif yang senada dengan detail pada gamis.

5. Knitwear dan Rok Span: Nyaman dan Stylish

outfit bukber knit dan rok span

Sumber Gambar: Pinterest

Ingin tampil nyaman tapi tetap stylish saat bukber? Coba deh padukan atasan knitwear dengan rok span. Knitwear yang lembut dan stretchy bakal bikin kamu nyaman bergerak.

Pilih rok span dengan warna gelap seperti hitam atau navy untuk menyeimbangi atasan knitwear yang biasanya berwarna cerah.

Tips Tambahan untuk Penampilan Maksimal Saat Bukber

Sepatu yang Nyaman

Pilih sepatu yang nyaman dipakai, terutama karena acara bukber biasanya berlangsung cukup lama. Kamu bisa menggunakan flat shoes, wedges, atau sneakers yang stylish.

Tas yang Menarik

Jangan lupa bawa tas yang cukup untuk menyimpan barang-barang bawaanmu. Pilih tas yang menarik dan sesuai dengan gaya outfit.

Makeup Simple

Untuk makeup, kamu tidak perlu yang neko-neko. Cukup aplikasikan makeup yang simpel dan natural agar wajahmu terlihat fresh.

Hijab On Point

Pastikan hijabmu tertata rapi dan sesuai dengan bentuk wajahmu. Kamu bisa bereksperimen dengan berbagai gaya hijab yang simpel dan elegan.

Baca Juga: 7 Inspirasi Hijab Syar’i yang Nyaman dan Trendi

Dengan inspirasi OOTD hijab simple dan elegan di atas, kamu tidak perlu bingung lagi mau pakai baju apa saat bukber nanti. Tampil stylish dan percaya diri saat bukber, ya! Cek juga promo Ramadan Ekstra Seru untuk mendapatkan potongan harga menarik di tiap pembelian produk-produk incaran!

Share

Olga LaurenzaOlga Laurenza

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia