• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

OOTD Boyfriend Jeans dan Kemeja, Bisa untuk Acara Casual & Semi Formal

16 May 2024

Share

OOTD Boyfriend Jeans dan Kemeja, Bisa untuk Acara Casual & Semi Formal

Model celana jeans wanita ini memang jadi favorit di kalangan wanita. Yuk, simak inspirasi OOTD boyfriend jeans dan kemeja untuk berbagai kesempatan!


Celana jeans adalah fashion item yang wajib dimiliki semua orang. Bisa digunakan dalam berbagai kesempatan dan juga mudah untuk dipadukan dengan fashion item lainnya.

Celana boyfriend jeans, adalah model celana jeans yang sudah lumrah dimiliki wanita. Modelnya yang loose dan tak ketat di bagian paha buat penampilan terlihat santai dan fashionable secara bersamaan.

Banyak sekali brand-brand lokal dan internasional yang menawarkan model celana jeans wanita satu ini. Dinilai buat nyaman saat digunakan dan juga buat penampilan jadi lebih menarik.

Baca Juga: 11 OOTD Kemeja Oversize, Tampil High Fashion dan Effortless

Inspirasi OOTD Boyfriend Jeans dan Kemeja

Bingung mau gunakan celana boyfriend jeans dengan atasan dan aksesoris yang mana? Agar tak bingung lagi, yuk simak beberapa inspirasi OOTD dengan celana boyfriend jeans berikut ini!

1. Kemeja Putih Oversize

kemeja putih oversize

Sumber Gambar: In Style

Kemeja oversize memberikan kenyamanan tersendiri bagi setiap pemakainya. Potongannya yang longgar, membuat penampilan terlihat lebih menarik dan fashionable. Terlebih, dipadukan dengan celana boyfriend jeans yang mendukung penampilanmu semakin up to date. Cocok digunakan untuk berbagai kesempatan, baik itu acara casual maupun semi formal.

2. Kemeja Oversized Warna Soft

kemeja oversize warna soft

Sumber Gambar: Fashion Jackson

Kalau OOTD sebelumnya kemeja berwarna putih, kini kamu bisa pilih kemeja oversize dengan warna-warna yang lembut, seperti biru muda. Untuk sentuhan yang lebih formal, kamu bisa gunakan sepatu high heels berwarna nude dan juga sling bag yang serasi. Look satu ini cocok kamu gunakan ke kantor, Toppers!

3. Kemeja Denim

kemeja denim

Sumber Gambar: Stellar Air

Siapa bilang denim on denim bukan gaya yang fashionable? Dengan celana boyfriend jeans yang nyaman, kamu juga bisa gunakan kemeja denim untuk penampilan casual. Lengkapi dengan aksesoris belt dan sepatu sneakers yang nyaman.

4. Kemeja dan Outer

kemeja dan outer

Sumber Gambar: The Today Show

Inspirasi OOTD boyfriend jeans dan kemeja berikutnya bisa kamu kombinasikan dengan outer berwarna soft. Ini cocok digunakan jika kamu ada business trip untuk bertemu client, meeting di luar kantor, dan kegiatan lainnya yang cenderung lebih formal. Untuk melengkapi penampilanmu, kamu bisa gunakan sepatu wedges dengan hak yang tidak terlalu tinggi, sehingga tetap nyaman dan tampil profesional secara bersamaan.

5. Ripped Boyfriend Jeans

ripped boyfriend jeans

Sumber Gambar: Fashion Jackson

Untuk penampilan streetwear, kamu bisa gunakan celana jeans robek-robek. Padukan dengan atasan kemeja berbahan loose juga cocok, lho! Kamu juga bisa gunakan sepatu loafers andalan yang serasi dengan warna kemeja. Lengkapi dengan shoulder bag andalan untuk membawa berbagai keperluanmu.

Baca Juga: 15 Merk Tas Selempang Wanita Terbaik, Model Kekinian!

6. Bergaya Tahun 90-an dengan Blazer

blazer outfit

Sumber Gambar: 40+ Style

Jika kamu suka dengan gaya vintage, look satu ini bisa jadi pilihanmu Toppers. Dengan menggunakan boyfriend jeans dengan potongan highwaist, dilengkapi dengan kemeja motif bunga dan blazer oversize berwarna cerah, penampilanmu bisa jadi pusat perhatian! Look satu ini juga cocok dilengkapi dengan sepatu high heels yang serasi dengan warna blazer. Dijamin penampilanmu sangat menarik!

7. Blazer dan Boots

blazer dan boots

Sumber Gambar: Pinterest

Kalau look sebelumnya memberikan penampilan vintage di tahun 90-an, kini kamu bisa tampil lebih edgy dengan blazer. Lengkapi dengan belt untuk penampilan yang lebih rapih dan menarik, dan sepatu boots andalan untuk penampilan yang lebih edgy. Kamu juga bisa gunakan aksesoris kacamata hitam saat bepergian. Mau coba?

8. High Waist Jeans dan Denim Jackets

high waist jeans dan denim

Sumber Gambar: The Iconic

Celana jeans high waist memang jadi andalan para wanita untuk memberikan kesan jenjang pada kaki. Selain itu, penampilan juga lebih terlihat fashionable dan cocok dipadukan dengan atasan manapun. Untuk hangout bersama teman, kamu bisa gunakan look satu ini hanya dengan gunakan denim jackets andalanmu!

9. Celana Jeans Coklat

celana jeans coklat

Sumber Gambar: Marie Claire

Celana jeans untuk wanita tidak semata mata hanya berwarna biru saja Toppers, banyak warna lainnya yang memberikan kesan fashionable dan bisa digunakan untuk berbagai kesempatan, salah satunya adalah warna coklat / nude.

Dengan menggunakan celana jeans berwarna coklat dan kemeja putih oversize pastinya penampilanmu menjadi sangat effortless dan tetap stylish. Lengkapi dengan clutch dan kacamata hitam untuk penampilan yang fashionable maksimal!

10. Sling Bag & Oxford Shoes

sling bag & sepatu oxford

Sumber Gambar: Pinterest

Cari inspirasi OOTD celana boyfriend jeans untuk sehari-hari? Look satu ini sangat cocok untukmu! Padukan kemeja dengan outer berwarna hitam dan sepatu oxford hitam. Lengkapi dengan sling bag berukuran medium untuk membawa berbagai keperluan harianmu. Cocok digunakan untuk ke kampus, ke kantor atau sekedar hangout bersama teman-teman!

Baca Juga: OOTD Celana Jeans Wanita, Stylish Setiap Saat!

Itu dia Toppers OOTD boyfriend jeans dan kemeja yang bisa kamu contek untuk berbagai acara dan kesempatan! Jangan lupa pertimbangkan kenyamanan, ya!

© 2009-2025, PT Tokopedia