Kabar gembira untuk seluruh praktisi teknologi di Indonesia! START Summit, konferensi teknologi terbesar Tokopedia, akan kembali hadir untuk mengajak kamu berkumpul dan berbagi pengetahuan soal berbagai terobosan yang telah dihadirkan oleh Tokopedia selama beberapa tahun terakhir.
Diselenggarakan oleh Tokopedia Academy, wadah belajar yang memungkinkan para talenta digital masa depan Indonesia mendapatkan materi pembelajaran yang inklusif, START Summit kali ini mengusung tema baru yakni “Driving Innovation at Scale” yang dapat disaksikan secara virtual pada 16 Juli mendatang!
Tema ini merepresentasikan bagaimana Tokopedia sebagai perusahaan teknologi Indonesia berupaya untuk terus meningkatkan komitmen dalam menumbuhkan dan membina talenta digital di Indonesia, serta mempersiapkan mereka untuk dapat berkembang, unggul, dan dapat berkontribusi di bidang teknologi.

Pada tahun 2021, START Summit diadakan untuk yang kedua kalinya secara virtual dan disaksikan oleh lebih dari 43,000 partisipan yang hadir melalui situs Tokopedia Academy. Di tahun yang sama, 35 pembicara hadir dengan pembahasan beragam melalui sesi breakout yang mencakup tiga pilar utama: Core Engineering, Infrastructure & Productivity, dan Data, serta sesi keynote yang menampilkan sederet pemimpin dan pakar teknologi.
Lalu, bagaimana dengan START Summit di tahun ini? Simak apa saja yang wajib kamu tahu sebelum mengikuti konferensi ini!
Pilihan Pembicara dan Topik yang Lebih Beragam
Jika di tahun lalu START Summit menghadirkan 35 pembicara dengan tiga pilar utama seperti Core Engineering, Infrastructure & Productivity, serta Data, START Summit tahun 2022 memiliki lebih banyak pilihan pembicara yang terbagi ke dalam sesi keynote dan sesi breakout!
Dengan perkembangan teknologi yang begitu cepat, Tokopedia menambahkan dua pilar baru demi mendorong inovasi dengan skala yang lebih besar. Tahun ini, partisipan dapat mengikuti sesi breakout yang terbagi ke dalam Core Engineering, Data, Infrastructure & Engineering Productivity, Front-End, Security, serta Data Protection & Privacy Office, Risk.
Dengan total lebih dari 60 pembicara yang dibawakan oleh tim teknologi Tokopedia, START Summit 2022 membuka lebih banyak kesempatan bagi pegiat teknologi yang ingin belajar dan mengembangkan diri di industri teknologi, sesuai dengan minat dan ketertarikan dari masing-masing individu.
Jika kalian tertarik untuk mengetahui bagaimana Tokopedia berupaya untuk terus memahami dan memberikan solusi relevan untuk pengguna dengan memanfaatkan data untuk pengambilan keputusan, maka track Data dapat menjadi pilihan.
Sementara itu, untuk kamu yang ingin mengeksplorasi lebih dalam tentang bagaimana Tokopedia dapat membangun sistem keamanan yang optimal serta memitigasi dan memonitor risiko keamanan di dalam ekosistem Tokopedia, maka berbagai pilihan topik di dalam track Security, Data Protection & Privacy Office, dan Risk wajib kamu ikuti.
Pada track Front-End, START Summit akan membahas tentang bagaimana tim teknologi Tokopedia melakukan implementasi dan inovasi pada produk dan pengembangan fitur. Selain itu, track Core Engineering akan berbagi tentang ragam inisiatif yang dihasilkan demi membangun dan mengembangkan seluruh sistem pendukung teknologi.
Terakhir, pada track Infrastructure & Engineering Productivity, jangan lewatkan kesempatan untuk mengupas tuntas berbagai pengalaman dari tim teknologi Tokopedia dalam mengembangkan infrastruktur guna memastikan ratusan layanan dapat berjalan dengan optimal.
Selain sesi breakout yang akan mengupas tuntas beragam inovasi dan inisiatif dari tim teknologi Tokopedia, START Summit 2022 juga akan menghadirkan sesi keynote yang dibawakan langsung oleh para pemimpin Tokopedia yang ahli di bidangnya.
Mulai dari Leontinus A. Edison selaku Vice Chairman dan Co-Founder Tokopedia, Melissa Siska Juminto selaku COO Tokopedia, Herman Widjaja selaku CTO Tokopedia, dan masih banyak lagi pemimpin teknologi Tokopedia yang akan memberikan pengalaman dan pemaparan yang inspiratif dan berwawasan luas!
Tunggu apa lagi? Yuk segera daftarkan dirimu untuk mengikuti konferensi START Summit 2022 secara gratis melalui link berikut ini dan jangan lupa untuk lihat susunan acara selengkapnya melalui situs Tokopedia Academy!
****
Sponsor:
Diamond - Google Cloud & Intel
Gold - New Relic & Akamai
Silver - Citibank & Yugabyte
Media Partner:
Tribun news, Daily Social, Katadata, Dream, Gizmologi, Herstory, IDN Times, Infokomputer, Inspigo, Nextren.com, Technologue, Teknologi.id, Tek.id, Telset, Uzone.id