• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

8 Model Lantai Kayu Unik, Dijamin Membuat Rumahmu Cantik

Share

8 Model Lantai Kayu Unik, Dijamin Membuat Rumahmu Cantik

Bosan dengan lantai keramik? Kamu bisa coba model lantai kayu unik, dijamin membuat rumahmu cantik dan adem. Simak selengkapnya!


Model Lantai Kayu – Ada banyak cara untuk membuat rumahmu semakin indah dan cantik, salah satunya dengan memakai lantai kayu, Toppers. Lantai jenis ini sudah lama menjadi bagian interior rumah andalan selain keramik yang memberikan kesan klasik dan minimalis.

Warna yang dihasilkan oleh lantai kayu cukup beragam, yakni coklat kehitaman, coklat tua, dan coklat muda. Paduan warna-warna indah ini seringkali memiliki corak-corak yang cukup unik. Namun, lantai kayu terkenal lebih licin daripada bahan keramik, sehingga butuh perbaikan yang khusus.

Banyaknya jenis dan model lantai kayu terkadang membuat kita bingung, apa saja perbedaan dan bahan-bahan yang digunakan? Untuk kamu yang berencana memakai lantai kayu untuk membuat lantai rumah semakin menawan, simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: 7 Tips Mendesain Kamar Kos Agar Lebih Nyaman!

Model Lantai Kayu

Berbagai model lantai kayu terbuat dari material yang berbeda dengan motif-motif yang khas dan unik. Dengan beragam pilihan model lantai kayu yang tersedia, kamu tinggal memilih sesuai dengan kebutuhanmu, Toppers. Simak selengkapnya.

1. Lantai Kayu Solid

Lantai Kayu Solid
Sumber Gambar: DIY Network

Rekomendasi lantai kayu pertama adalah lantai yang terbuat dari bahan kayu solid 100% asli yang sudah diamplas dan disuling beberapa kali. Lantai kayu jenis ini memiliki harga yang cukup mahal karena material pembuatannya murni.

Lantai ini memiliki ketebalan mulai dari ⅝ inci dan dijual dalam kemasan papan memanjang. Namun, lantai kayu yang satu ini perlu perawatan khusus karena tidak tahan terhadap kelembaban tingkat tinggi, Toppers.

2. Finished Hardwood Floor

Finished Hardwood Floor
Sumber Gambar: The Spruce

Finished Hardwood Floor merupakan salah satu model lantai kayu yang cukup diminati untuk para pecinta model lantai kayu. Alasannya, model lantai kayu ini sudah mengalami proses yang cukup panjang, sudah diamplas, dan tentunya bertekstur halus, Toppers.

Proses pemasangan di rumah tentunya menjadi sangat praktis dan tentunya kamu bisa menyelesaikan urusan lantai dengan cepat.

3. Unfinished Hardwood Floor

Unfinished Hardwood Floor
Sumber Gambar: The Spruce

Berbeda dengan sebelumnya, unfinished hardwood floor adalah jenis kayu solid yang belum selesai. Kamu bisa menyusun potongan dan memberikan warna kayu sesuai selera. Namun, terkadang lantai kayu yang satu ini masih memiliki tekstur yang kasar, sehingga kamu perlu mengamplasnya terlebih dahulu.

Selain itu, kamu juga bisa mewarnai lantai kayu ini sesuai selera dan memasangkan lapisan pelindung agar lantai kayu tetap awet. Jenis lantai kayu yang satu ini cocok untuk disimpan di ruang tengah atau dapur agar tetap hangat.

4. Lantai Vinyl Klasik

Lantai Vinyl Klasik
Sumber Gambar: Wallhub

Khawatir karena budget lantai kayu tidak cukup di kantongmu atau memiliki harga yang terlalu tinggi? Lantai vinyl klasik menjadi pilihan tepat untuk kamu yang memiliki budget minim karena harganya ramah di kantong.

Dengan bentuk lembaran dengan corak yang cukup beragam, lantai kayu vinyl klasik bisa dipakai untuk lapisan lantai. Ada beberapa warna yang bisa kamu pilih seperti, coklat muda, coklat tua, dan coklat kehitaman.

5. Lantai Parquet

Lantai Parquet
Sumber Gambar: Rawlins Glam

Lantai yang satu ini cocok digunakan di ruang tamu agar lebih terlihat modern dan menawan. Corak lantai parquet yang berbentuk abstrak justru membuat lantai rumahmu semakin indah.

Pemasangannya pun cukup mudah karena lantai kayu yang satu ini berbentuk batas kepingan kayu yang mudah diterapkan, sehingga batas-batas kepingan lantai akan terlihat saat diterapkan.

perabot ruang tamu
Bikin ruang tamu dan keluarga senyaman munkgin dengan furniture terbaik di sini!

baca juga: 8 Model & Jenis Karpet Bulu, Nyaman dan Lembut

6. Lantai kayu Laminate

Lantai kayu Laminate
Sumber Gambar: Forbes

Lantai kayu laminate terbuat dari material serbuk kayu yang dikombinasikan dengan material kimia yang membuat lantai rumahmu semakin indah dengan coraknya yang abstrak.

Motif corak sederhana dalam lantai kayu ini cocok digunakan di ruang tamu atau ruang keluarga di rumahmu. Untuk membuatnya semakin cantik, gunakan furniture berbahan soft atau berwarna coklat agar terlihat semakin hangat.

7. Lantai kayu Engineered

Lantai kayu Engineered
Sumber Gambar: Blogging Hub

Lantai kayu yang satu ini dibuat dari kayu asli yang dibuat secara berlapis-lapis. Selain itu, lantai kayu ini memiliki rekatan kayu di bawah permukaannya agar memiliki daya tahan yang tinggi di segala tantangan, sehingga sangat nyaman digunakan di setiap ruangan yang ada di rumah.

Untuk kamu yang mencari lantai kayu awet dan tahan lama, tentunya kamu bisa pilih lantai kayu engineered yang satu ini.

8. Lantai Kayu Ulin

Lantai Kayu Ulin
Sumber Gambar: Eco Smart Hub

Jika sebelumnya berbagai jenis lantai kayu tersebut ada yang tidak tahan kelembaban atau hanya cocok dipasang di dalam rumah. Kayu ulin bisa dipasang di luar rumah yang terkena sinar matahari secara langsung, seperti halaman depan, halaman depan, atau dekat kolam renang.

Daya tahan kayu ulin sangat kuat dan juga awet, sehingga lantai kayu ini dapat bertahan dengan waktu yang cukup lama.

9. Lantai Kayu Sonokeling

Lantai Kayu Sonokeling
Sumber Gambar: Courtina

Rekomendasi lantai kayu awet lainnya adalah lantai kayu sonokeling. Lantai ini memiliki warna keling atau hitam yang keawetannya mirip dengan kayu jati dan kayu ulin.

Lantai kayu sonokeling seringkali menjadi buruan para pecinta lantai kayu karena warna dan motifnya yang khas dan unik. Tak perlu khawatir rusak, lantai yang satu ini cukup kuat dan keras.

10. Lantai Kayu Jati 

Lantai Kayu Jati
Sumber Gambar: Tags Dock

Terakhir, ada model lantai kayu yang paling diminati banyak orang, yakni lantai kayu jati. Lantai kayu ini memiliki berat sekitar 700-930 kg/m3 dengan kelembaban kayu 12% yang tentunya awet dan nyaman dipakai.

Kelebihan lantai kayu jati adalah tahan jamur, tahan rayap, dan tentunya tahan pembusukan di udara yang lembab.

Baca Juga: 8 Model & Jenis Karpet Bulu, Nyaman dan Lembut


Nah, itu dia 10 model lantai kayu yang bisa membuat rumahmu semakin menawan. Mulai dari lantai kayu solid, hingga lantai kayu engineered, lantai jenis mana yang jadi pilihanmu, Toppers?

Untuk kamu yang bingung mencari lantai kayu berkualitas dengan model yang menawan, tak perlu tunggu lama lagi, cek Tokopedia sekarang juga!

jual perabotan rumah tangga
Ingin mengisi perabatan rumah tapi budget terbatas? Lengkapi segera dengan barang termurah dan berkualitas terbaik di sini!
© 2009-2025, PT Tokopedia