• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

6 Model Kandang Burung Berdasarkan Jenis Burung

Share

6 Model Kandang Burung Berdasarkan Jenis Burung

Tak bisa asal, kamu perlu memperhatikan banyak hal saat akan membeli kandang burung. Simak pilihan material hingga model berdasarkan jenisnya.


Memelihara burung merupakan salah satu hobi yang cukup digemari banyak orang. Ada banyak macam burung dengan warna yang indah dan suara yang merdu.

Kandang dari burung juga bisa kamu tempatkan di belakang rumah, ataupun di halaman depan. Jika kamu ingin menaruhnya di depan, kandang burung dapat membuat tampilan rumah lebih menarik.

Untuk mempercantik halaman depan rumah, kamu perlu perhatikan jenis dan model kandang burung yang kamu pakai.

Baca Juga: Deretan Hewan Peliharaan yang Dipercaya Akan Membawa Keberuntungan

Bahan atau Material Kandang Burung

kandang burung

Sumber Gambar: Pexels

Ada berbagai jenis kandang burung dengan bahan atau material yang berbeda-beda. Sebelum memilih modelnya, simak penjelasan kandang burung berdasarkan materialnya berikut ini.

1. Kandang Burung Bahan Bambu

Bahan bambu memiliki tekstur yang lebih lentur sehingga mudah saat dibentuk. Material bambu biasanya digunakan untuk kandang burung gantung. Pada pembuatannya, kandang burung gantung tetap menggunakan kayu sebagai kerangkanya.

2. Kandang Burung Bahan Kayu

Material kandang burung ini cukup banyak digunakan karena memiliki warna yang cantik dan bisa ditambahkan beberapa hiasan seperti ukiran atau lukisan. Bahan kayu digunakan baik pada rangka hingga dinding kandang burung.

3. Kandang Burung Bahan Aluminium

Alumunium memiliki kualitas yang bagus untuk kandang burung lantai. Selain itu, kandang yang terbuat dari alumunium atau stainless steel unggul secara estetika karena terlihat lebih cantik dan anti karat.

4. Kandang Burung Bahan Kawat

Material kandang burung ini bisa digunakan jika kamu memiliki budget terbatas. Biasanya kawat hanya dipakai pada bagian dinding kandang burung saja. Rangka dengan bahan kandang burung ini pada umumnya menggunakan material lain seperti besi atau kayu.

Baca Juga: Jenis-Jenis Burung Berikut Sangat Cocok untuk Dipelihara Pemula

Model Kandang Burung Berdasarkan Jenisnya

Selain bahan dan material, model kandang yang kamu pilih juga harus disesuaikan dengan jenis burung yang dipelihara. Berikut adalah beberapa model kandang burung berdasarkan jenisnya.

1. Kandang Burung Lovebird

Kandang Burung Lovebird

Sumber gambar: Caricari.us

Burung yang satu ini memiliki kebiasaan untuk menggigit kayu sehingga kamu harus membuat kandang burung besi. Pilihlah bagian atas sangkar dengan bentuk oval. Kamu bisa memilih berbagai tebok kandang burung lovebird yang beragam.

2. Kandang Burung Merpati

Kandang Burung Merpati

Sumber gambar: ArenaHewan.com

Kandang burung merpati yang bagus berbentuk kotak sederhana. Bahannya bisa terbuat dari kayu, triplek, atau besi.

Ukurannya pun cenderung kecil dan tak jauh berbeda dari ukuran merpati. Pada umumnya, kandang burung merpati memiliki ukuran 60 x 30 x 35 cm.

3. Kandang Burung Murai Batu

Kandang Burung Murai Batu

Sumber gambar: Kacer.co.id

Burung murai batu terkenal dengan keindahannya ekornya yang menjuntai panjang. Ukuran kandang burung yang satu ini memiliki tinggi 75 cm dengan diameter 60 cm. Tinggi kandang burung yang tinggi mencegah ekor burung murai terbentur dengan dinding atau lantai sehingga mudah patah.

4. Kandang Burung Kenari

Kandang Burung Kenari

Sumber gambar: BudidayaKenari.com

Burung kenari akan menjadi burung peliharaan yang bisa menggunakan kandang burung dengan material kayu karena jenis burung yang satu ini tidak suka menggigit kayu. Ukuran kandang burung kenari bisa bermacam-macam namun biasanya berkisar antara 48 x 42 x 70 cm.

5. Kandang Burung Perkutut

Kandang Burung Perkutut

Sumber gambar: ArenaHewan.com

Kandang burung perkutut memiliki sebuah ciri khas yaitu dilengkapi kubah pada bagian atasanya. Biasanya kandang burung ini terbuat dari kayu berbentuk silinder dengan diameter yang semakin mengecil di bagian bawahnya. Rata-rata ukuran kandang burung perkutut memiliki tinggi 65 cm dengan diameter 45 cm.

6. Kandang Burung Branjangan

Kandang Burung Branjangan

Sumber gambar: Youtube

Kandang burung branjangan terbuat dari silinder besi yang kokoh. Ukuran kandang burung ini umumnya memiliki diameter 33 cm dengan tinggi 60 cm.

Yang unik dari kandang burung branjangan adalah tangkringannya yang terbuat dari bahan batu apung pada bagian tengahnya.

Baca Juga: Cek Berbagai Jenis Burung Lovebird Berikut yang Memiliki Beragam Warna

Nah, itu dia, Toppers, beberapa jenis dan model kandang burung berdasarkan jenis burungnya. Sudah menemukan model yang sesuai untuk burung peliharaanmu, belum?

Selain kandang burung, kamu juga perlu memenuhi kebutuhan nutrisi burung dengan makanan burung yang tepat, serta perlengkapan burung lainnya. Kamu bisa mendapatkannya dengan harga terbaik di Tokopedia!

© 2009-2025, PT Tokopedia