Butuh rekomendasi menu donat enak? Simak menu JCO Donuts terlengkap dengan harga dan rekomendasi menu terfavorit!
Kalau memikirkan tentang brand makanan donat, mungkin salah satu brand yang Toppers bayangkan adalah JCO Donuts! Memiliki topping yang cantik dengan tekstur donat yang lembut, JCO Donuts menjadi pilihan favorit banyak kalangan untuk santapan bersama. Banyak juga yang menggunakan JCO Donuts sebagai alternatif kue ulang tahun.
Tahukah Toppers kalau JCO Donuts sebenarnya merupakan perusahaan lokal Indonesia? Brand JCO Donuts dimiliki oleh seorang pengusaha salon terkenal, Johnny Andrean. Sampai saat ini, JCO Donuts tidak hanya merambah ke berbagai penjuru Indonesia, tetapi juga ke Malaysia, Singapura, hingga Arab Saudi.
Menu JCO Donuts tidak hanya berisi donat, tetapi juga varian menu minuman JCO yang lezat dan menyegarkan. Untuk Toppers yang ingin mencoba JCO Donuts, simak daftar menu terlengkap JCO Donuts dengan harga dan rekomendasi menu terfavorit!
Baca Juga: Daftar Menu Solaria Lengkap dan Terfavorit Beserta Harga
Daftar Menu JCO Donuts dan Harganya

Sumber gambar: J.Co Donuts
Untuk delivery, JCO biasanya dikemas dalam bentuk lusinan dengan ragam topping yang berbeda. Toppers biasanya tidak bisa memilih rasa untuk paket J.Donuts lusinan. Tapi, jika Toppers berkunjung ke outlet JCO, kamu juga bisa memilih donat satuan sesuai dengan topping favoritmu.
Menu J.Donuts
- Alcapone: Rp9.500
- Avocado Dicaprio: Rp9.500
- Berry Spears: Rp9.500
- Black Jack: Rp9.500
- Blue Berrymore: Rp9.500
- Caviar Chocolate: Rp9.500
- Caviar Strawberry: Rp9.500
- Cheese Cakelicious: Rp9.500
- Chocolate Rainbow: Rp9.500
- Coco Loco: Rp9.500
- Copa Banana: Rp9.500
- Crunchy Crunchy: Rp9.500
- Don Mochino: Rp9.500
- Forest Glam: Rp9.500
- Glazzy: Rp9.500
- Heaven Berry: Rp9.500
- Jacky Chunk: Rp9.500
- Matcho Matcho: Rp9.500
- Meisissipi: Rp9.500
- Mr. Mokacha: Rp9.500
- Mr. Green Tea: Rp9.500
- Oreology: Rp9.500
- Snow White: Rp9.500
- Strawberry Rainbow: Rp9.500
- Sugar Ice: Rp9.500
- Tira Miss U: Rp9.500
- Why Nut: Rp9.500
Menu Sliced Cake
- Red Velvet: Rp36.000
- Black Forest: Rp36.000
Menu J.Coffee
- Iced Chocolate: Rp39.000
- Choco Forest Frappe: Rp45.000
- Avocado Frappe: Rp45.000
- Iced JCOccino: Rp35.000
- Oreo Frappe: Rp44.000
- Iced Thai Tea: Rp32.000
- Chocolate Frappe: Rp43.000
- Iced Tiramisu: Rp41.000
- JCOccino Frappe: Rp43.000
- Green Tea Frappe: Rp45.000
Menu J.Coffee 1 Liter
- Iced Americano 1L: Rp90.000
- Iced Latte 1L: Rp90.000
- Iced JCOccino 1L: Rp90.000
- Iced Brown Sugar 1L: Rp90.000
- Iced Thai Tea 1L: Rp90.000
- Iced Chocolate 1L: Rp90.000
- Iced Mocha 1L: Rp90.000
- Iced Lemon Tea 1L: Rp90.000
Menu Paket J.Donuts
- Donuts ½ Dzn (½ lusin): Rp60.000
- Donus 1 Dzn (1 lusin): Rp103.000
- Donuts 2 Dzn (2 lusin): Rp159.000
- JPops 2 Dzn (24 pcs Mini Donuts): Rp60.000
- 1 Box JPops DIY: Rp60.000
Menu Breakfast with J.Coffee
- J.Club Pack Americano/Hot Tea (Uno): Rp36.000
- J.Club Pack JCOccino (Uno): Rp42.000
- J.Club Pack Chocolate (Uno): Rp45.000
- Sandwich Pack Americano (Due): Rp49.000
Baca Juga: Menu Chatime dan Pilihan Toppingnya, Lihat Dulu Sebelum Pesan!
Rekomendasi Menu Favorit JCO
Dari banyaknya menu donat JCO dan minuman JCO, Toppers pastinya penasaran dengan menu JCO Donuts dan minuman JCO terfavorit yang wajib dicoba. Simak rekomendasi menu favorit JCO berikut ini!
1. Tira Miss U

Sumber gambar: J.Co Donuts
Rekomendasi donat terenak di JCO yang pertama adalah Tira Miss U. Seperti namanya, menu donat JCO ini memiliki topping tiramisu yang nikmat dengan isian krim tiramisu. Jadi, tidak seperti donat yang berbentuk seperti cincin, Tira Miss U mirip seperti roti bundar dengan isian yang creamy.
2. Alcapone

Sumber gambar: J.Co Donuts
Toppers pecinta kacang almond? Kamu bisa mencoba menu donat JCO bernama Alcapone ini. Untuk toppingnya, Alcapone dicelup dengan coklat putih dan ditambah taburan kacang almond. Menu donat JCO ini memiliki bentuk cincin. Kamu akan merasakan perpaduan rasa manis coklat putih dengan rasa khas kacang almond yang nikmat.
3. Oreology

Sumber gambar: J.Co Donuts
Tidak hanya menjadi biskuit, Oreo juga bisa menjadi pelengkap makanan yang lezat. Memiliki bentuk layaknya donat cincin, donat Oreology memiliki topping celupan coklat putih dengan taburan remah-remah Oreo. Sebagai pelengkap, Oreology juga memiliki baluran coklat putih untuk meningkatkan cita rasa donat ini.
4. Cheese Cakelicious

Sumber gambar: J.Co Donuts
Menu donat JCO satu ini cocok untuk Toppers yang menyukai cheese cake. Menu donat Cheese Cakelicious menyajikan cita rasa khas cheese cake dalam bentuk donat sekali gigit. Donat ini tidak berbentuk cincin dan lebih mirip roti. Cheese Cakelicious diisi dengan krim cheese cake, topping coklat dengan taburan remah-remah Oreo, serta hiasan coklat putih.
5. Coco Loco

Sumber gambar: J.Co Donuts
Para pecinta coklat harus merapat! Varian menu donat JCO Coco Loco sangat cocok untuk memuaskan lidah penggemar coklat. Memiliki bentuk roti, Coco Loco memiliki isian dark chocolate ganache yang legit dengan celupan dark chocolate untuk toppingnya. Kamu akan merasakan cita rasa coklat terbaik dari luar dan dalam donat.
Baca Juga: Deretan Menu Starbucks Indonesia yang Recommended, Wajib Dicoba!
Itu dia ragam menu JCO Donuts yang harus Toppers coba! Mulai dari donat hingga minumannya memiliki cita rasa yang unik dan lezat, lho. Jadi, varian menu mana yang akan kamu coba?
Makan bersama teman dan keluarga jadi lebih hemat dan menguntungkan dengan berbagai voucher makan di Tokopedia. Temukan banyak voucher dari ratusan outlet makanan sekarang juga!
Penulis: Muftia Parasati