• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Abuba Steak Menu 2025, Daging Empuk nan Nikmat!

26 March 2024

Share

Abuba Steak Menu 2025, Daging Empuk nan Nikmat!

Pecinta daging wajib coba, berikut adalah daftar menu lengkap Abuba Steak yang menawarkan hidangan steak yang lezat dengan harga tetap ramah di dompet!


Bagi kamu para pecinta steak pasti pernah mendengar nama restoran yang satu ini. Abuba Steak pertama kali didirikan oleh seorang pengusaha kuliner bernama Abu Bakar pada tahun 1992 sebagai usaha kaki lima di jalan Kemang Raya 1, Jakarta Selatan.

Karena rasa steaknya yang cocok di lidah lokal sekaligus harganya yang terjangkau, Abuba Steak sukses membuka 26 cabang yang tersebar di sekitar Jabodetabek. Menu yang ditawarkan juga semakin beragam dan modern untuk menyesuaikan selera masyarakat.

Sebagai salah satu pelopor restoran steak terbaik di Indonesia, Abuba Steak tidak hanya sebatas menyajikan steak daging sapi, tetapi juga steak daging ayam, kambing, hingga ikan. Penasaran apa saja menunya? Simak daftar menu dan harga Abuba Steak 2025 berikut!

Baca Juga: Daftar Menu Gokana Ramen 2025, Lengkap dengan Harganya

Daftar Menu Abuba Steak 2025

daftar menu abuba steak

Sumber Gambar: Abuba Steak

Jika ingin makan di Abuba Steak, pasti yang teringat pertama kali di pikiran adalah menu steak daging sapinya. Namun, restoran ini terus menginovasikan menu-menu baru lainnya yang tidak kalah menarik, bahkan terdapat juga opsi menu vegan dan vegetarian, lho, Toppers! Berikut menu lengkap restoran Abuba Steak beserta harganya.

New Menu

  • Gyu Suteki: Rp123.636
  • Swedish Meatball with Mashed Pot: Rp53.636

Lokal

  • Tenderloin Lokal: Rp98.181
  • T-Bone Lokal: Rp110.000

New Zealand

  • Tenderloin NZ: Rp145.455
  • Sirloin NZ: Rp125.454
  • Rib Eye NZ: Rp125.454
  • T-Bone NZ Rp. 195.454
  • Lamb Chop NZRp. 108. 182

United States

  • Tenderloin US: Rp248.182
  • Sirloin US: Rp160.000
  • Rib Eye US: Rp171.812

Wagyu

  • Sirloin Wagyu: Rp220.000
  • Rib Eye Wagyu: Rp245.455
  • Tenderloin Wagyu: Rp285.454

Vegan-Za

  • Vegan Beef Steak: Rp85.454
  • Vegan Chicken Steak: Rp82.727
  • Vlacvo Crunchy Fried Chicken(Reguler/Spicy): Rp82.727

Chicken

  • Chicken Steak: Rp70.000
  • Boneless Fried Chicken Spicy: Rp70.000
  • Boneless Fried Chicken Reguler: Rp70.000

Fresh Cooked Rice

  • Mix Beef Rice: Rp45.454

Fish

  • Battered Dory Fish: Rp73.636
  • Salmon Steak: Rp115.454

Pasta

  • Fettuccine Carbonara: Rp57.272
  • Beef Lasagna: Rp57.272
  • Spaghetti Bolognese: Rp 57.272

Kids Meals

  • Chicken Pop Corn with Butter Rice: Rp53.636
  • Spaghetti Bolognese: Rp53.636
  • Grilled Meatball With Mix veggie&potato: Rp53.636
  • Swedish Meatballs with mashed: Rp53.636

Appetizer

  • Wings Crush garlic/hot: Rp50.000
  • Fish Bite Reg/Spicy: Rp39.090
  • Chicken Pop Corn Reg/Spicy:Rp39.090
  • Grilled Chicken Wings: Rp50.000
  • Beef Patty Steak: Rp74.546
  • Grilled Meatball: Rp39.090

Side Dish

  • Rice: Rp10.000
  • Potato Wedges with Skin: Rp25.455
  • Mashed Potato: Rp 25.455
  • Sweet Corn: Rp25.455
  • Mix Vegetables: Rp25.455
  • French Fries Original: Rp25.455
  • Potato Wedges: Rp25.455
  • Vegetables & French Fries: Rp25.455

Salad

  • Veggie Fruit Salad: Rp39.091
  • Veggie Salad with Sesame Dressing: Rp39.091
  • ABUBA Signature Salad: Rp39.091

Sauce Selection

  • Barbecue Sauce: Rp10.000
  • Blackpaper Sauce: Rp10.000
  • Mushroom Sauce: Rp10.000
  • Tartar Sauce: Rp13.636
  • Original Brown Sauce Vegan: Rp15.455

Dessert

  • Oreo Fruit Blast: Rp29.091
  • Banana Split with Ice Cream: Rp29.000
  • Bread Pudding Classic with Ice Cream: Rp35.455
  • Choco Volcano with Ice Cream: Rp42.727
  • Scoop Ice Cream (Strawberry, Vanilla, Chocolate): Rp16.364

Milkshake

  • Strawberry Milkshake: Rp33.636
  • Chocolate Milkshake: Rp33.636
  • Vanilla Milkshake: Rp33.636
  • Oreo Milkshake: Rp33.636

Fresh Juice

  • Strawberry Juice: Rp30.909
  • Avocado Juice: Rp30.909
  • Orange Juice: Rp30.909
  • Watermelon Juice: Rp30.909
  • Guava Juice: Rp30.909
  • Mango Juice: Rp30.909
  • Honey Drew Juice: Rp30.909
  • Soursop Juice: Rp30.909
  • Sour Mint: Rp30.909

Mocktails

  • The Passion: Rp33.636
  • The Genjer: Rp33.636
  • Ice Age Melt Down: Rp33.636
  • Mojito Classic: Rp31.818

Refreshing Drinks

  • Mineral Water: Rp15.455
  • Coca Cola: Rp18.181
  • Sprite: Rp18.181
  • Peach Tea: Rp29.091
  • Lychee Tea: Rp29.091
  • Tea (Hot / Iced): Rp18.181
  • Lemon Tea (Hot / Iced): Rp19.091
  • Lemonade (Hot/Iced): Rp19.091
  • Chocolate (Hot / Iced): Rp23.636
Baca Juga: Daftar Kimukatsu Menu: Rasa Katsu dengan Berbagai Topping

Rekomendasi Menu Terfavorit Abuba Steak

Dari deretan menu di atas, ada beberapa menu best-seller yang menjadi andalan dari Abuba Steak. Berikut ini rekomendasi menu Abuba Steak terfavorit yang wajib kamu coba:

1. Wagyu Steak

Wagyu Steak

Sumber Gambar: Abuba Steak

Daging wagyu memang terkenal dengan keempukkan dan tingkat juiciness yang baik. Salah satu jenis daging steak terbaik ini dapat kamu cicipi di Abuba Steak yang menyajikan wagyu terbaik.

Untuk pilihan jenisnya, kamu bisa memilih di antara tiga macam wagyu, yaitu Sirloin, Rib Eye, dan Tenderloin. Kamu juga bisa memilih tingkat kematangannya sesuai selera.

2. Tenderloin Steak

Tenderloin Steak

Sumber Gambar: Abuba Steak

Steak tenderloin menjadi pilihan utama bagi banyak orang karena tidak terlalu berlemak dibanding dengan potongan daging lainnya. Namun, perlu diketahui juga karena kurangnya lemak pada daging tenderloin bisa membuat steak mudah 'kering' ketika dimasak.

Meskipun begitu, kamu tidak perlu khawatir karena Abuba Steak hanya menyajikan daging tenderloin terbaik yang berasal dari Amerika Serikat, Selandia Baru, dan Indonesia. Pastikan untuk memesannya tidak terlalu matang (well done) agar daging tetap empuk.

3. Sirloin Steak

Sirloin Steak

Sumber Gambar: Abuba Steak

Berbeda dengan tenderloin, potongan daging sirloin memiliki lebih banyak lemak sehingga teksturnya lebih empuk dan juicy. Karena kenikmatannya, menu ini sudah lama menjadi best-seller dari Abuba.

Menu sirloin steak ini bisa disebut sebagai menu legendaris yang membuat Abuba populer di kalangan masyarakat. Terdapat juga tiga pilihan jenis daging sirloin yang bisa kamu pilih, yaitu sirloin impor USA, New Zealand, dan lokal dari Indonesia.

4. T-Bone Steak

T-Bone Steak

Sumber Gambar: Abuba Steak

Steak T-Bone menjadi salah satu menu andalan Abuba Steak yang harus kamu coba. Seperti namanya, potongan daging ini memiliki tulang yang menyerupai huruf T. Ciri khasnya juga terletak pada kadar lemaknya yang banyak.

Keunikan dari potongan daging ini adalah kamu dapat mencoba daging sirloin dan tenderloin secara sekaligus dalam satu menu steak. Abuba juga menyediakan tiga macam T-Bone Steak, yaitu lokal Indonesia, impor New Zealand, dan juga USA.

5. Rib Eye Steak

Rib Eye Steak

Sumber Gambar: Abuba Steak

Siapa yang tidak suka dengan Rib Eye Steak atau steak daging iga? Potongan daging ini memiliki rasa, aroma dan juiciness yang khas karena kadar lemaknya yang tinggi.

Menu Rib Eye Steak ini wajib kamu coba jika hendak memesan di Abuba Steak karena merupakan salah satu menu yang paling populer.

Baca Juga: Menu Yoshinoya Terbaru, Lengkap dengan Harga dan Menu Favorit!

Nah itu dia, daftar menu Abuba Steak lengkap dengan harga dan rekomendasi menunya. Varian menunya yang beragam menjadikan restoran Abuba Steak cocok dikunjungi untuk merayakan momen spesial bersama keluarga.

Jangan lupa pesan aneka makanan dan snack di Tokopedia Nyam, Flash Sale mulai Rp10 Ribu! Dapatkan juga voucher deals Tokopedia untuk berbagai restoran favorit kamu!

Share

Nada Karisma OktaviaNada Karisma Oktavia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia