• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Metformin: Manfaat, Dosis dan Efek Samping

04 August 2023

Share

Metformin: Manfaat, Dosis dan Efek Samping

Manfaat obat metformin adalah untuk mengontrol kadar gula darah pada penderita diabetes melitus tipe 2. Simak dosis dan efek samping metformin di sini.


Ditinjau oleh: Apt. Beatric Siana Dian

Diabetes melitus merupakan penyakit tidak menular yang penderitanya kini sangat meningkat di dunia, termasuk Indonesia. Menurut WHO, pada tahun 2019 penyakit diabetes menyebabkan sekitar 2 juta kasus kematian di dunia. Hal ini tentu membuat diabetes melitus menjadi penyakit serius yang perlu ditangani.

Salah satu obat yang sering digunakan untuk perawatan diabetes adalah metformin. Obat ini digunakan untuk mengontrol kadar gula darah pada pasien diabetes tipe 2.

Bagi Toppers yang belum mengetahui obat ini, simak yuk informasi mengenai manfaat, dosis dan efek samping dari obat metformin berikut ini.

Baca juga: Atorvastatin, Manfaat, Dosis, dan Efek Samping

Manfaat Obat Metformin

manfaat obat metformin

Sumber gambar: Canva

Metformin adalah obat antidiabetes yang mengontrol kadar gula darah tinggi pada pasien diabetes tipe 2. Obat ini mengurangi penyerapan glukosa dari usus, menurunkan produksi glukosa hati, dan meningkatkan sensitivitas insulin. Metformin direkomendasikan dengan perubahan pola makan dan olahraga untuk hasil yang lebih baik.

Mengelola kadar gula darah dengan obat-obatan seperti metformin dapat mencegah komplikasi seperti kerusakan ginjal, masalah saraf, kebutaan, amputasi, dan disfungsi seksual. Pengendalian diabetes yang efektif juga dapat menurunkan risiko serangan jantung atau stroke.

Manfaat utama obat metformin adalah mengontrol kadar gula darah yang tinggi pada penderita diabetes tipe 2. Dengan meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin, metformin membantu mengatur penyerapan glukosa oleh sel-sel tubuh sehingga mengurangi tingkat glukosa darah yang tinggi. Selain itu, metformin juga membantu mengurangi produksi glukosa berlebihan oleh hati, yang sering menjadi penyebab utama kadar gula darah yang tinggi pada penderita diabetes.

Metformin dimaksudkan untuk dikonsumsi sebagai bagian dari program perawatan diabetes yang lengkap yang harus mencakup olahraga, diet sehat dan pemantauan kadar gula darah secara teratur.

Dosis Penggunaan Metformin

dosis metformin

Sumber gambar: Canva

Obat metformin harus digunakan dengan resep dokter karena termasuk ke dalam obat keras. Namun berikut dosis penggunaan metformin sesuai dengan klasifikasi kondisi kesehatan pasien.

Diabetes Tipe 2

  • Dewasa: Dosis awal 500 mg 2 kali sehari yang dikonsumsi saat makan pagi dan sore, atau 850 mg sehari yang dikonsumsi saat sarapan. Dokter mungkin akan meningkatkan dosis jika diperlukan sampai gula darah kamu terkontrol. Kemudian, dokter juga mungkin meminta kamu mengonsumsi 500 atau 850 mg 2-3 kali sehari dengan makanan. Namun, umumnya dosis biasanya tidak lebih dari 2550 mg per hari.
  • Anak-anak usia 10-16 tahun: Dosis awal 500 mg yang dikonsumsi 2 kali sehari dengan makan pagi dan sore. Dokter mungkin akan meningkatkan dosis jika diperlukan sampai gula darah kamu terkontrol. Namun, dosis yang diberikan biasanya tidak lebih dari 2000 mg per hari.
  • Anak-anak di bawah usia 10 tahun: Penggunaan dan dosis harus ditentukan oleh dokter.

Efek Samping dan Kontraindikasi Penggunaan Metformin

efek samping metformin

Sumber gambar: Canva

Efek samping yang mungkin terjadi setelah mengonsumsi metformin adalah:

  • Gangguan pencernaan: Mual, muntah, sakit atau nyeri perut, perut kembung, diare, dispepsia, gangguan pengecapan.
  • Gangguan metabolisme dan nutrisi: Kehilangan nafsu makan.
  • Gangguan muskuloskeletal dan jaringan ikat: Asthenia.

Lakukan pemeriksaan ke dokter jika efek samping tersebut tidak kunjung membaik atau memburuk. Segera ke dokter jika mengalami reaksi alergi obat atau asidosis laktat, yang bisa ditandai dengan gejala berikut:

  • Nyeri otot yang tidak biasa
  • Merasa kedinginan
  • Kesulitan bernapas
  • Merasa pusing, pusing, lelah, atau sangat lemah
  • Sakit perut, muntah
  • Detak jantung yang lambat atau tidak teratur

Peringatan

peringatan penggunaan metformin

Sumber gambar: Canva

  • Obat metformin tidak boleh digunakan pada pasien dengan penyakit ginjal, asidosis metabolik, atau ketoasidosis diabetik (hubungi dokter untuk mendapatkan pengobatan).
  • Jika kamu akan melakukan jenis rontgen atau CT scan menggunakan pewarna yang disuntikkan, kamumungkin perlu menghentikan penggunaan metformin untuk sementara waktu.
  • Pencegahan khusus, sebaiknya penggunaan metformin dihindari untuk pasien dengan kondisi faktor risiko asidosis laktat, gagal jantung kronis yang stabil, azotemia prerenal. Gangguan ginjal ringan sampai sedang. Anak-anak dan lansia. Kehamilan dan menyusui. Tidak diindikasikan untuk digunakan pada pasien dengan diabetes melitus tipe 1 atau ketoasidosis diabetik dan Pasien yang menjalani prosedur pembedahan.

Penyimpanan

penyimpanan obat metformin

Sumber gambar: Canva

Simpan obat metformin pada suhu kamar jauh dari kelembaban, panas, dan cahaya.

Baca juga: Simvastatin, Obat Penurun Kolesterol yang Jaga Kesehatan Jantung

Nah, itulah manfaat, dosis, dan efek samping metformin yang perlu Toppers ketahui. Semoga ulasan di atas bisa membuat kamu lebih paham lagi ya tentang obat diabetes ini!

Penuhi semua kebutuhan obat kolesterol lain, seperti obat Suvesco, Fenofibrate, dan Pravastin Novell di Tokopedia Sehat. Lakukan konsultasi dokter gratis dan tebus obatmu dari apotek terdekat di Tokopedia Sehat!

Referensi:

  • MIMS. (2022). Metformin
  • Drugs. (2022). Metformin
  • Medscape. (2022). Metformin
© 2009-2025, PT Tokopedia