• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Cetirizine: Manfaat, Dosis dan Efek Samping

04 October 2023

Share

Cetirizine: Manfaat, Dosis dan Efek Samping

Cetirizine adalah obat yang digunakan untuk mengatasi gejala alergi. Simak cara kerja, dosis, dan efek cetirizine selengkapnya di sini.


Ditinjau oleh: Apt. Beatric Siana Dian

Cetirizine jadi salah satu obat yang sering diberikan untuk mengatasi gejala alergi. Obat yang satu ini bekerja dengan cepat dan membuat gejala alergi perlahan-lahan mereda dan hilang. Obat cetirizine ini memiliki kemampuan yang sangat baik terutama dalam memblokir zat yang memicu gejala alergi.

Tanpa berpanjang-panjang lagi, berikut ini adalah informasi lengkap tentang obat cetirizine mulai dari manfaat, dosis dan efek sampingnya.

Baca juga: Teofilin: Manfaat, Dosis, dan Efek Samping

Manfaat Cetirizine

manfaat cetirizine

Sumber gambar: Canva

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, cetirizine adalah obat yang digunakan untuk mengatasi gejala alergi, seperti pilek, bersin, gatal, batuk, dan mata berair. Obat ini juga dapat digunakan untuk mengatasi reaksi alergi seperti gatal-gatal, pembengkakan akibat urtikaria kronis dan meminimalisir gejala rinitis, urtikaria idiopatik kronis, asma alergi, dan dermatitis atopik.

Cetirizine bekerja dengan menghambat histamin atau zat yang menimbulkan gejala alergi saat tubuh terpapar alergen (pememicu alergi). Umumnya obat ini digunakan untuk mengatasi alergi akibat biduran, rhinitis alergi, konjungtivitis alergi, gatal-gatal, angioedema, dan reaksi anafilaksis.

Dosis Cetirizine

dosis cetirizine

Sumber gambar: Canva

Cetirizine adalah obat keras yang penggunaannya harus dengan resep dokter. Namun dosis obat cetirizine untuk mengatasi alergi diklasifikasikan berdasarkan kategori usia berikut.

  • Dewasa dan Usia > 12 Tahun: Dosis awal 10 mg yang diminum sekali sehari.
  • Anak Usia 6-12 Tahun: Dosis awal diberikan 5 mg yang diminum sekali sehari.

Cara Konsumsi

cara konsumsi cetirizine

Sumber gambar: Canva

Penggunaan obat cetirizine tidak bisa sembarangan untuk mencegah terjadinya efek buruk. Pastikan Toppers mengonsumsi obat ini sesuai saran dokter atau petunjuk yang tertera pada kemasan. Kamu dapat mengonsumsi dengan atau tanpa makanan. Jika kamu akan mengonsumsi obat cetirizine dalam sediaan sirup, sebaiknya kocok botol terlebih dulu. Gunakan sendok takar yang disediakan untuk mengukur dosis obat yang akan kamu minum. Hubungi dokter jika gejala tidak membaik, bertambah parah, atau jika kamu mengalami demam.

Efek Samping Cetirizine

efek samping cetirizine

Sumber gambar: Canva

Penggunaan cetirizine dapat menimbulkan efek samping, seperti:

  • Pusing
  • Rasa kantuk
  • Lelah berlebih
  • Mulut kering
  • Sakit tenggorokan atau batuk
  • Mual
  • Sembelit
  • Sakit kepala

Segera periksakan diri ke dokter jika kamu mengalami gejala efek samping seperti berikut ini:

  • Detak jantung berdebar-debar atau tidak beraturan
  • Kelemahan, tremor (gemetar yang tidak terkendali) atau gangguan tidur (insomnia)
  • Perasaan gelisah yang parah atau hiperaktif
  • Kebingungan
  • Gangguan penglihatan
  • Buang air kecil lebih sedikit dari biasanya atau tidak sama sekali

Kontraindikasi

kontraindikasi cetirizine

Sumber gambar: Canva

Obat cetirizine tidak boleh dikonsumsi oleh pasien dengan hipersensitivitas terhadap cetirizine HCl atau salah satu komponen obat, levocetirizine, dan hidroksizin. Obat ini juga tidak boleh digunakan pada pasien dengan gangguan ginjal berat.

Peringatan

peringatan cetirizine

Sumber gambar: Canva

Terdapat beberapa hal yang perlu Toppers perhatikan sebelum menggunakan obat cetirizine, antara lain:

  • Informasikan kepada dokter jika kamu memiliki kondisi kesehatan tertentu, seperti gangguan hati atau ginjal, kehamilan, atau sedang menyusui.
  • Informasikan kepada dokter jika kamu sedang mengonsumsi obat-obatan, vitamin atau suplemen, dan produk herbal lainnya.
  • Informasikan kepada dokter jika kamu memiliki riwayat epilepsi atau berisiko mengalami kejang.
  • Berhati-hati jika kamu akan mengemudi atau melakukan aktivitas yang membutuhkan konsentrasi.
  • Informasikan kepada dokter jika gejala tidak membaik, bertambah parah, atau jika kamu juga mengalami demam.

Penyimpanan

penyimpanan cetirizine

Sumber gambar: Canva

Simpan obat cetirizine dibawah suhu 25°C dan jauh dari kelembapan dan panas. Pastikan tempat obat jauh dari jangkauan anak-anak.

Baca juga: Symbicort, Ampuh Redakan Gejala Asma Secara Efektif!

Itulah informasi lengkap mengenai manfaat cetirizine, dosis, dan efek sampingnya. Semoga ulasan di atas bisa menambah wawasan kamu ya!

Lakukan konsultasi dokter secara GRATIS dan tebus obat resepmu dengan cepat & praktis di Tokopedia Sehat! Temukan berbagai suplemen dan obat-obatan dengan promo menarik dan bebas ongkir hanya di Tokopedia!

Referensi:

  • MIMS (2022). Cetirizine
  • Drugs (2022). Cetirizine

Share

Nada Karisma OktaviaNada Karisma Oktavia

Related Articles

© 2009-2025, PT Tokopedia