Manfaat daun suji untuk kesehatan tubuh. Sumber klorofil yang ampuh redakan nyeri haid, tingkatkan produksi ASI hingga cegah leukemia.
Daun suji atau Dracaena angustifolia adalah satu tumbuhan yang dikenal sebagai sumber klorofil. Tanaman ini memiliki ciri berwarna hijau gelap, berbentuk pita memanjang, runcing dan bunganya berwarna putih kekuningan.
Umumnya, daun suji dimanfaatkan sebagai pewarna makanan alami. Warna yang dihasilkan pun lebih pekat dari pada daun pandan wangi. Akan tetapi, daun suji tidak memiliki aroma.
Selain kaya akan klorofil, daun suji juga terkenal bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Karena mengandung banyak senyawa bioaktif yang memiliki sifat antioksidan yang berperan sebagai anti-inflamasi, antinyeri, antibakteri, dan antijamur.
baca juga: Manfaat Daun Dewa: Si ‘Penyambung Nyawa’ Kaya Guna
Kandungan Daun Suji

Adanya kandungan vitamin C di dalamnya juga yang membuat manfaat daun suji sangat beragam. Penelitian mengungkapkan, daun suji mengandung klorofil 1% dan vitamin C yang dapat menangani berbagai masalah kesehatan.
Selain itu, daun suji juga mengandung sejumlah zat fitokimia di antaranya:
- Alkaloid
- Flavonoid
- Tannin
- Terpenoid
- Saponin
- Polifenol
- Monoterpenoid
- Sesquiterpenoid
- Glikosida
Baca Juga: Manfaat Daun Sirsak: Jinakkan Kolesterol hingga Kista
Manfaat Daun Suji untuk Kesehatan

Di Jawa Barat, daun suji banyak digunakan untuk mengobati batuk, asma, dan gangguan paru-paru. Sementara di Asia Timur, akar suji dimanfaatkan untuk pengobatan tradisional sebagai sumber tonikum dan mengatasi leukemia.
Berikut daftar manfaat daun suji untuk kesehatan yang bisa kamu peroleh:
1. Meredakan Nyeri Haid
Nyeri perut yang dialami sebelum atau saat menstruasi memang umum terjadi pada perempuan. Rasa nyeri ini timbul karena tubuh mengeluarkan hormon prostaglandin lebih banyak yang dapat memicu peradangan dan kontraksi otot rahim
Kandungan senyawa saponin dalam daun suji bermanfaat untuk meredakan peradangan dan dianggap mampu mengurangi rasa nyeri saat menstruasi.
Cukup ambil daun suji segar sekitar 20 gram, kemudian rebus dengan2 gelas air dan konsumsi air rebusan tersebut sebanyak satu gelas sehari.
2. Meningkatkan Sistem Imun Tubuh
Daun suji mengandung senyawa flavonoid yang berperan penting dalam mendukung kerja sel-sel imun di dalam tubuh untuk melawan infeksi dan menghasilkan antibodi yang kuat.
Memiliki imunitas yang baik akan melindungi tubuh dari berbagai penyakit kronis, seperti kanker. Ditambah lagi, senyawa triterpenat di dalamnya juga telah terbukti dapat membunuh sel kanker.
3. Menaikkan Berat Badan
Manfaat daun suji yang tak banyak orang tahu adalah kemampuannya untuk meningkatkan nafsu makan. Bagi kamu yang sedang berusaha untuk menambah berat badan dengan cara yang sehat, coba campurkan sari daun suji ke dalam makanan.
Walaupun begitu, hanya mengonsumsi daun suji tidak akan serta merta langsung memenuhi tujuan tersebut.
Kamu tetap perlu mengimbanginya dengan makanan bergizi lainnya dan aktivitas olahraga. Jika perlu lakukan konsultasi ke dokter tentang cara menaikkan berat badan yang tepat.
4. Menurunkan Kadar Kolesterol
Khasiat daun suji lainnya adalah menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Didukung oleh sebuah studi yang menemukan bahwa ekstrak daun suji dapat menurunkan kadar kolesterol darah hingga 5%.
Khasiat yang satu ini didapatkan karena daun suji kaya akan senyawa flavonoid. Selain itu, tubuh juga akan terlindungi dari banyak penyakit kardiovaskular, termasuk hipertensi, penyakit jantung, dan stroke.
5. Mengatasi Masalah Pernapasan
Di beberapa daerah di Indonesia, ekstrak daun suji juga telah dikonsumsi sebagai obat herbal untuk mengatasi berbagai masalah pernapasan, seperti sesak napas dan batuk.
Hal ini diduga berkaitan dengan kemampuan daun suji dalam membenuh berbagai jenis bakteri penyebab penyakit pernapasan, seperti Strepcoccus pneumonia jenis bakteri penyebab pneumonia dan Mycobacterium tuberculosis penyebab TBC.

6. Meredakan Gejala Syok Anafilaktik
Syok anafilaktik adalah gejala reaksi alergi berat yang disebabkan oleh respon berlebihan sistem imun tubuh terhadap suatu pemicu, seperti makanan atau obat-obatan. Gejalanya ditandai dengan sulit bernapas, wajah bengkak, pusing, hingga kehilangan kesadaran.
Beberapa studi menunjukkan bahwa adanya kandungan flavonoid pada daun suji dapat meredakan gejala syok anafilaktik. Meski manfaat ini baru terbukti pada hewan, namun dapat diambil kesimpulan bahwa ekstrak daun suji memberi efek baik bagi sistem imun.
7. Mengobati Beri-beri dan Disentri
Manfaat daun suji berikutnya adalah untuk meredakan disentri dan beri-beri. Khasiat ini bisa kamu dapatkan dengan meminum air rebusan daun suji setidaknya sehari sekali untuk mengurnagi efek beri-beri dan disentri.
Caranya pun mudah, kumpulkan daun suji yang masih segar, lalu cuci bersih dan tiriskan. Rebus air bersama daunnya, dan apabila sudah mendidih hingga setengah matang, saring air rebusan tersebut.
8. Mengobati Sakit Gigi
Air rebusan daun suji juga bisa bisa kamu manfaatkan sebagai obat kumur untuk mengobati sakit gigi yang biasanya disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya gigi berlubang, gigi keropos, atau infeksi bakteri dalam mulut.
Caranya bisa dilakukan dengan menumbuk daun suji, kemudian campurkan hasil tumbukan tersebut dengan air. Gunakan minimal tiga kali dalam sehari untuk meredakan sakit gigi dan mempercepat penyembuhan.
9. Mengobati Batuk Berdarah
Biasanya batuk berdarah disebabkan karena adanya infeksi di dalam tenggorok. Daun suji yang mengandung alkaloid diduga berperan sebagai anti-inflamasi untuk meredakan infeksi.
Untuk merasakan manfaatnya, kamu bisa cuci lima lembar daun suji. Kemudian, tumbuk sampai halus dan seduh dengan setengah gelas air panas. Saring air rebusan tersebut, lalu minum secara rutin.
10. Mengobati Kencing Nanah
Senyawa saponin di dalam daun suji bersifat antiseptik, yang dipercaya efektif mengobati kencing nanah yang mana memang harus segera ditangani.
Cara membuat ramuan herbalnya cukup dengan merebus 10 lembar daun suji dengan satu setengah liter air. Rebus daun suji sampai mendidih dan hingga air menyisahkan air setengahnya. Minum ramuan herbal tersebut dua gelas sebanyak dua kali sehari.

11. Melancarkan Aliran Darah
Daun suji baik untuk dikonsumsi oleh penderita tekanan darah tinggi. Sebab, terdapat kandungan polifenol di dalam daun suji yang berperan melancarkan aliran darah ke tubuh.
Apabila mengonsumsi air rebusan daun suji secara teratur, kamu akan terhindar dari risiko penyakit jantung dan juga stroke.
12. Meningkatkan Produksi ASI
Air Susu Ibu (ASI) memiliki peranan yang sangat penting bagi bayi yang baru saja lahir. Oleh sebab itu, ibu menyusui disarankan untuk mengonsumsi daun suji.
Daun suji dipercaya dapat meningkatkan produksi ASI karena memiliki zat galactogogue yang berfungsi sebagai zat laktasi unti peningkatan produksi ASI. Selain itu, daun kaya klorofil ini juga dapat mengatasi gangguan ASI yang tidak lancar.
13. Mengatasi Keputihan
Bagi wanita, masalah keputihan kerap mengganggu aktivitas sehari-hari dan cenderung menimbulkan rasa tidak percaya dari itu. Maka dari itu, untuk mengatasi keputihan bisa menggunakan daun suji.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa daun suji memiliki sifat antibakteri yang dapat meredakan masalah keputihan yang berlebihan. Daun suji juga memiliki dapat berperan sebagai antijamur yang efektif.
14. Mengobati Gonero
Genore adalah penyakit menular seksual (PMS) yang terjadi ketika seseorang berhubungan seksual tanpa alat pengaman. Sifat antibakteri yang dimiliki daun suji dapat membantu untuk mengatasi infeksi PMS gonore.
Dalam penelitian menyebutkan bahwa daun suji yang digabungkan dengan tctaria crenata ternyata hasilnya membuktikan bisa mengatasi gonore. Meski begitu, hal ini masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut.
15. Mengobati Leukemia
Manfaat daun suji untuk kesehatan diyakini memiliki potensi untuk mengobati leukemia. Zat antioksidan yang dimiliki berguna untuk mengembalikan kondisi jaringan normal.
Hal ini didapatkan dari kandungan alkoloid, flavonoid, terpenoid, tanin, saponin dan beberapa antioksidan lainnya. Meski begitu, kamu tetap perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya sebagai obat herbal.
Cara Mengolah Daun Suji

Selain sebagai ramuan herbal, daun suji biasanya digunakan sebagai pewarna makanan. Daun suji sering dimanfaatkan sebagai pewarna pada klepon, dadar gulung, dan juga krep gulung isi kelapa yang berwarna hijau.
Klepon menjadi salah satu makanan yang sering memanfaatkan daun hijau satu ini. Jika kamu tertarik untuk membuat cemilan ini di rumah, berikut cara membuatnya:
- Remas-remas daun suji dan daun pandan sambil diberi air. Biarkan hingga warna hijau dari kedua daun tersebut keluar, lalu saring airnya dan sisihkan.
- Siapkan tepung ketan di wadah. Masukkan air daun suji dan daun pandan, air kapur sirih, kemudian campur dan aduk adonan dengan tangan.
- Jika adonan sudah kalis, bentuk bola kecil dengan tangan dan isi dengan gula merah.
- Rebus air sampai mendidih, masukkan klepon dan masak hingga matang.
- Jika sudah matang, angkat dan baluri dengan kelapa parut. Klepon siap disajikan.
Itu dia ragam manfaat daun suji untuk kesehatan yang tak banyak orang ketahui. Meski demikian, efektivitas dan tingkat keamanan daun suji sebagai pengobatan herbal masih perlu diteliti lebih lanjut.
Oleh karena itu, kamu bisa mulai terapkan pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi dan olahraga secara rutin agar kesehatan tubuh tetap terjaga. Yuk, mulai hidup sehat bersama Tokopedia!

Penulis: Cindy Krisania Juli Haryono