Manfaat daun meniran untuk kesehatan tubuh. Tanaman liar populer yang atasi batu ginjal, peradangan hingga cegah virus.
Daun meniran sudah sering digunakan sebagai pengobatan alternatif di berbagai daerah. Tanaman yang banyak ditemukan di kawasan tropis di Asia ini sering digunakan untuk mengatasi malaria, penyakit hati hingga sakit kuning.
Terdapat dua spesies meniran yang digunakan untuk pengobatan, yaitu meniran merah (Phyllanthus urinaria L.) dan meniran hijau (Phyllanthus niruri L.) Untuk pengobatan, daun meniran hijau lebih dominan untuk digunakan.
Daun membulat dan kecil yang memiliki bentuk mirip putri malu ini biasa diolah menjadi suplemen, serta dapat dikonsumsi dengan cara diseduh. Tapi, konsumsi daun meniran memerlukan persetujuan dokter, karena bisa terjadi efek samping ataupun mempengaruhi efek obat lainnya.
Baca Juga:
- Manfaat Daun Binahong: Tanaman Rambat, Khasiat Dahsyat
- Manfaat Daun Sirih: Obat Herbal Paling Terkenal
- Manfaat Daun Kelor: Cegah Diabetes hingga Sehatkan Kulit
Manfaat Daun Meniran untuk Kesehatan

Tanaman yang mudah tumbuh di berbagai tempat ini telah banyak diketahui mampu memberikan dampak baik bagi kesehatan tubuh dan mencegah penyakit berbahaya. Simak manfaat selengkapnya berikut ini:
1. Membantu Daya Tahan Tubuh
Daun meniran mengandung imunomodulator yang membuat badan sehat dan menjaga daya tahan tubuh. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pun menganjurkan meniran sebagai salah satu obat herbal yang dikonsumsi dengan dibuat menjadi ramuan tradisional atau jamu.
2. Bersifat Antikanker
Manfaat daun meniran juga dapat mencegah pertumbuhan tumor baru, Toppers. Daun ini bertindak sebagai sel mati yang menyerupai kanker.
Dengan begitu, sel kanker baru tidak akan terpicu untuk muncul dan menggantikannya karena sel kanker yang sudah ada akan bersifat abadi.
Namun, manfaat yang satu ini masih perlu penelitian lanjutan dan masih belum valid.
3. Menurunkan Kadar Gula Darah
Senyawa phyllanthin dan hypophyllanthin yang terkandung pada daun meniran dapat menurunkan kadar gula dalam darah kamu.
Sebuah penelitian pada hewan telah menunjukkan bahwa antioksidan pada daun meniran memiliki manfaat untuk menjaga kestabilan gula darah. Tetapi, manfaat ini belum dibuktikan pada manusia, ya Toppers. Jadi, belum bisa 100% dipercaya.
4. Baik untuk Kesehatan Hati
Phyllanthin yang terkandung pada daun meniran dapat menormalkan produksi enzim hati, dan dengan begitu mencegah hati dari terjadinya kerusakan. Daun meniran pun memiliki manfaat untuk melindungi sel-sel hati dari stres oksidatif.
5. Mengatasi Batu Ginjal
Manfaat daun meniran yang selanjutnya adalah untuk mencegah dan mengobati batu ginjal. Khasiat yang satu ini bisa kamu dapatkan bukan dengan dikonsumsi secara oral, melainkan melalui infus.
Menurut studi, mereka yang rutin melakukan infus mengandung daun meniran selama 12 minggu batu ginjalnya dapat luruh. Batu ginjal pun tercegah untuk kembali lagi karena berkurangnya kadar asam urik dan oksalat dalam urin.
Tetapi, jangan menjadikan daun meniran pengobatan utama batu ginjal kamu. Terjadinya alergi dapat berakibat fatal karena menyebabkan reaksi berbahaya.
Baca Juga:
- Manfaat Daun Pegagan: Herbal Berkhasiat Sejak Ribuan Tahun
- Manfaat Daun Bidara: Sembuhkan Luka hingga Turunkan Kolesterol
- Manfaat Daun Dewa: Si ‘Penyambung Nyawa’ Kaya Guna

6. Memiliki Efek Diuretik
Sebuah penelitian ada 2018 menunjukkan bahwa daun meniran dapat meningkatkan ekskresi natrium dalam urin pada tikus. Diuretik membuang kelebihan garam dan air dari tubuh, yang bisa digunakan untuk membantu mengobati hipertensi dan kondisi-kondisi lainnya.
7. Mencegah Peradangan
Daun meniran memiliki efek seperti ibuprofen dan dapat membantu mengurangi peradangan pada tubuh. Manfaat yang satu ini bisa membantu kamu dari berbagai macam masalah yang terjadi akibat peradangan seperti nyeri, gangguan kulit ataupun flu.
8. Mengurangi Sekresi Asam Lambung
Daun meniran memiliki efek anti inflamasi terhadap tukak lambung. Manfaat daun meniran ini didapatkan dari kemampuannya dalam mengurangi sekresi asam lambung dan melindungi perut.
9. Mencegah Virus
Sebuah penelitian pada 2013 menunjukkan bahwa empat spesies Phyllanthus dapat memerangi infeksi virus herpes simplex dalam kultur sel. Infeksi lain yang dapat dibantu oleh Phyllanthus niruri (meniran hijau) adalah hepatitis B.
10. Antioksidan Tinggi
Antioksidan berfungsi untuk melawan radikal bebas dalam tubuh. Hal ini dapat mencegah terjadinya kerusakan sel dan penyakit. Nah, ekstrak dari daun Phyllanthus niruri (meniran hijau) menunjukkan aktivitas antioksidan yang kuat.
Baca Juga:
- Manfaat Daun Sirsak: Jinakkan Kolesterol hingga Kista
- Manfaat Daun Suji: Pewarna Alami yang Kaya Klorofil
- Manfaat Daun Kemangi: Daun Wangi, Anti-inflamasi
Cara Mengolah Daun Meniran

Daun meniran bisa diolah dengan berbagai cara tergantung dari manfaat yang ingin didapatkan. Untuk menjaga kekebalan tubuh, berikut adalah salah satu cara mengolahnya:
Rebus 15-30 gram (g) herba meniran kering atau 30-60 g herba meniran segar untuk dikonsumsi air rebusannya.
Sebaiknya, Toppers tidak sering-sering mengonsumsi daun meniran. Konsumsi daun meniran selama dua minggu saja.
Efek Samping Daun Meniran

Air rebusan daun meniran memiliki beberapa kemungkinan efek samping, Toppers. Efek sampingnya antara lain adalah diare, sakit perut, dan gugur kandungan. Maka itu, daun meniran sebaiknya dihindari oleh ibu hamil, ibu menyusui, dan anak-anak.
Orang dengan kondisi kesehatan khusus seperti gangguan hati pun perlu berkonsultasi kepada dokter sebelum mengonsumsi daun meniran.
Cara paling aman untuk mengonsumsi daun meniran sejatinya adalah dalam bentuk suplemen. Sebab, daun meniran liar dapat mengandung racun dari polusi udara atau air yang diserapnya. Bahkan, beberapa spesies memiliki racun sendiri.
Baca Juga:
- Manfaat Beras Kencur: Jamu Nafsu Makan, Jaga Stamina
- Manfaat Kunyit Asam: Jamu Daya Tahan hingga Atasi Haid
- Manfaat Wedang Jahe: Hangat, Nikmat dan Berkhasiat
Nah, itulah berbagai manfaat, cara mengolah dan efek samping daun meniran. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Toppers, ya. Jangan lupa, temukan segala kebutuhan produk kesehatan dengan mudah di Tokopedia!

Penulis: Talitha Rucira Gati