Toppers, dengan maraknya game-game baru yang rilis tahun ini, pasti kamu gak sabar untuk memainkannya, ‘kan? Setelah dengar tentang Steam, mungkin kamu berpikir bagaimana caranya membeli game tanpa jasa kartu kredit? Jawabannya adalah dengan Steam Wallet. Beli Steam Wallet di Tokopedia caranya super simpel tanpa harus meninggalkan rumah untuk beli voucher. Mau tahu caranya? Yuk, intip 4 langkah mudah beli Steam Wallet di Tokopedia!
Langkah Mudah Beli Steam Wallet
Pilih produk digital Voucher Game di Tokopedia
Langkah pertama beli Steam Wallet adalah memilih produknya di halaman produk digital Tokopedia. Setelah memilih antara Steam Wallet IDR atau USD dan menentukan nominal yang diinginkan, klik “Beli”.
Verifikasi keamanan
Setelah klik “Beli”, kamu akan dibawa ke halaman verifikasi keamanan dimana Tokopedia akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor handphone-mu.
Pilih metode pembayaran
Pilih dari serangkaian metode pembayaran untuk beli Steam Wallet-mu. Metode yang ditawarkan beragam dimulai dari TokoCash hingga pembayaran ke gerai retail.
Dapatkan kode Steam Wallet
Nah, setelah dapat kode, proses beli Steam Wallet sudah hampir rampung! Kode ini dapat kamu masukkan di halaman “Redeem My Voucher Code” di Steam. Setelah itu, saldo Steam Wallet sukses di Top Up dan siap untuk dipakai membeli game!
Baca juga: 9 Game PC Terbaik dan Terlaris bergenre Horror yang Wajib Kamu Mainkan!
Nah, Toppers, mudah bukan cara beli Steam Wallet di Tokopedia? Hanya dengan 4 langkah sederhana, kamu bisa perbarui saldo Steam Wallet tanpa harus meninggalkan rumah. Yuk, beli Steam Wallet di Tokopedia dan beli semua game di wishlist-mu hari ini!
