Emi Martinez pulang dengan golden glove alias gelar kiper terbaik Piala Dunia 2022. Berikut ini daftar kiper dengan penampilan memukai lainnya selama Piala Dunia 2022!
Ketimbang penyerang yang selalu mendapatkan spotlight, penjaga gawang atau kiper justru seringkali jarang tersorot. Padahal, perannya begitu besar dalam pertandingan dan begitu krusial.
Tak jarang pula kiper menjadi penentu hasil pertandingan tim lewat penyelamatan-penyelamatannya yang heroik. Begitupun di Piala Dunia 2022 Qatar, beberapa kiper terbaik ini sudah menunjukan performa terbaiknya untuk memberikan kemenangan pada tim.
Kemampuannya dalam menjaga gawang agar tidak kebobolan perlu diacungi jempol. Lalu, siapa saja kiper terbaik dalam laga Piala Dunia 2022? Simak daftarnya berikut!
Baca Juga: Deretan Pencetak Gol Terbanyak di Piala Dunia Sepanjang Masa
Penjaga Gawang Terbaik di Piala Dunia 2022
Setiap negara yang berpartisipasi dalam ajang Piala Dunia 2022 akan menyeleksi penjaga gawang terhebat mereka untuk diberangkatkan ke Qatar. Setiap negara kemungkinan hanya memilih 3 orang penjaga gawang yang berbakat.
Berikut ini daftar penjaga gawang yang terbaik yang telah dipercaya untuk bertanding di Piala Dunia 2022 Qatar:
1. Emiliano Martinez – Argentina (Golden Glove)

Sumber Gambar: GOAL
Menjelang final, sempat beredar foto Emi Martinez yang menghadiri Piala Dunia 2018 sebagai penonton di Tribun. Dalam waktu 4 tahun, Emi sukses menunjukkan kepiawaiannya mengawal gawang bahkan hingga pulang dengan sarung tangan emas alias golden glove.
Penampilan Emi Martinez di Final mencengangkan. Di laga melawan Prancis, Emi Martinez berhasil menepis dua penalti di babak adu penalti serta berhasil melakukan blok yang menyelamatkan Argentina dari kehilangan kesempatan untuk juara di menit-menit akhir. Gelar kiper terbaik dan hadiah golden glove sangat pantas didapatkan Emi Martinez setelah performanya yang memukau.
2. Yassine Bounou – Maroko

Sumber Gambar: Goal
Bounou yang juga akrab disapa Bono adalah kiper Maroko yang bermain untuk klub Sevilla. Sepanjang Piala Dunia 2022, dari babak grup hingga kini Maroko di 8 besar, Bono baru kebobolan satu kali saat melawan Kanada dan itu pun adalah gol bunuh diri.
Kualitas Bono semakin terbukti ketika Maroko beradu penalti dengan Spanyol di babak 16 besar. Intuisi dan kecepatannya berhasil menjaga gawangnya kebobolan meskipun tim Spanyol digadang-gadang sudah 1,000 kali latihan penalti.
3. Dominik Livaković – Kroasia

Sumber Gambar: VOI
Raut wajah yang tenang bukan berarti penjagaan yang santai-santai saja. Dominik Livaković sering kali jadi juru kunci kemenangan Kroasia yang hingga babak 8 besar Piala Dunia 2022 sudah dua kali harus beradu penalti.
Intuisinya yang ciamik sukses membawa Kroasia memenangkan kedua adu penalti. Bukan hanya ketika penalti, kecepatan kiper Dinamo Zagreb ini dalam menanggapi lawan sepanjang pertandingan juga bikin kewalahan dan patut ditakutkan.
4. Alisson Becker – Brasil

Sumber Gambar: Goal.com
Saat membahas daftar kiper Piala Dunia 2022 Qatar, nama Alisson Becker pun turut diperhitungkan. Ia terkenal dengan kelincahan, kecepatan dan kinerjanya yang luar biasa dalam tim.
Jika semua keahlian itu digabungkan dengan strategi pertandingan yang sempurna, ia bisa menjadi penjaga gawang dan aset timnya yang tak terkalahkan.
5. Kasper Schmeichel – Denmark

Sumber Gambar: Goal.com
Kasper adalah penjaga gawang profesional Denmark yang bermain untuk Leicester City dan tim nasional Denmark.
Ia merupakan anak dari mantan kiper Manchester United dan timnas Denmark, Peter Schmeichel. Ia juga berkesempatan bermain sebagai salah satu kiper terbaik di ajang Piala Dunia 2022 Qatar mendatang.
Baca Juga: Daftar Negara Juara Piala Dunia dari Masa ke Masa, Brazil Masih Mendominasi
6. Thibaut Curtois – Belgia

Sumber Gambar: Goal.com
Thibaut Courtois merupakan sosok penjaga gawang legendaris asal Belgia yang pernah meraih Golden Glove di tahun 2018. Ia juga berlaga sebagai kiper untuk tim Real Madrid.
Sebelum ia bergabung dengan Real Madrid, ia telah memenangkan Liga Europa. Thibaut juga pernah memenangkan Liga Champions di musim pertamanya sebelum bermain di Piala Dunia 2022 Qatar mendatang..
7. Mohammed Al Owais – Arab Saudi

Sumber Gambar: Transfermarkt
Mohammed Al Owais menjadi salah satu kiper terbaik di Arab Saudi, ia meraih penghargaan sebagai penjaga gawang terbaik di Liga Profesional saudi pada Upacara Penghargaan Musim Olahraga 2017/18.
Namun, setelah Al Owais bergaung ke dengan timnas Arab Saudi hanya duduk sebagai pemain cadangan. Meski awalnya terpinggirkan di klub, tapi Al Owais berhasil membuktikan kemampuannya di Piala Dunia 2022 dengan melakukan 5 save.
Pertahanannya berbuah manis saat melawan Argentina, berkat Al Owais Arab Saudi berhasil epic comeback dengan raihan kemenangan 2-1. Al Owais juga dinobatkan sebagai Man of the Match pada laga Argentina vs Arab Saudi.
8. Shuichi Gonda – Jepang

Sumber Gambar: twitter.com/panditfpl
Kiper terbaik yang dimiliki Jepang ini telah mengoleksi 35 caps bersama Jepang. Ia juga selalu menjadi andalan Moriyasu sejak tahun 2019 lalu. Selain berhasil menyelamatkan Jepang di babak awal Piala Dunia 2022, Gonda juga menjadi koper dengan jumlah penyelamatan terbanyak di J1 League musim ini dengan total 108 kali penyelamatan.
Saat ini Shuichi Gonda menjadi kiper paling sibuk di Piala Dunia karena telah mencatat 8 save, terbanyak di antara kiper-kiper lainnya. Berkat aksi heroiknya saat dalam menyelamatkan gawang Jepang dari Jerman membuat Shuichi Gonda terpilih sebagai Man of the Match pada laga Jerman vs Jepang.
Baca Juga: Lirik dan Makna Hayya Hayya (Better Together), Lagu Resmi Piala Dunia 2022
Itulah beberapa kiper terbaik yang akan tampil pada Piala Dunia tahun ini, Toppers! Tahun ini siapa yang kamu dukung? Tentunya, siapa pun itu, kamu dapat mendukungnya dengan menggunakan jersey mereka!
Temukan jersey Piala Dunia pria dan juga jersey Piala Dunia wanita termurah hanya di Tokopedia! Dapatkan promo 12.12, promo minggu ini, dan promo bulan ini dengan cashback menarik di Tokopedia!
Pantau Jadwal Piala Dunia, bisa dapat kupon cashback buat belanja!
Penulis: Abya Zara & Nabilah Muhamad