• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

25 Ucapan Idul Adha 2025 yang Menyentuh & Menyejukkan Hati

15 June 2023

Share

25 Ucapan Idul Adha 2025 yang Menyentuh & Menyejukkan Hati

Sambut Hari Raya Idul Adha 2025, sebarkan ucapan Idul Adha yang menyentuh hati untuk dikirimkan ke orang terkasih!


Hari Raya Idul Adha tahun 2023 diprediksi jatuh pada tanggal 29 Juni 2023. Dalam rangka merayakan Idul Adha, perayaan kurban dengan menyembelih hewan ternak turut dilakukan sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah. Hewan yang sudah disembelih kemudian dibagikan kepada orang-orang yang berhak menerima.

Serupa seperti saat perayaan Idul Fitri, akan lebih afdol rasanya jika perayaan Idul Adha turut diisi dengan saling mengirim tanda ucapan yang bertemakan Hari Raya Idul Adha. Ucapan dan kata mutiara untuk menyemarakkan Idul Adha bisa Toppers kirimkan ke kerabat dan teman, atau untuk sekedar diunggah ke media sosial.

Selain berupa teks, kata-kata Idul Adha tersebut juga bisa ditambahkan ke gambar atau foto seperti layaknya sebuah kartu ucapan. Supaya menginspirasi Toppers dalam mengirimkan ucapan atau kata-kata mutiara khas Idul Adha, simak daftar kata-kata Idul Adha yang dapat menyejukkan hati!

Baca Juga:

qurban online di tokopedia

Temukan pilihan hewan Qurban di Tokopedia sesuai kemampuanmu. Beribadah lebih mudah dan dapatkan banyak keuntungannya, sesuai aturan & syariat.

Inspirasi Ucapan Idul Adha untuk Disebarkan

Sambut hari raya yang meriah dengan kata-kata untuk Idul Adha yang menyentuh, sebarkan ke mereka yang tersayang!

  1. "Selamat Idul Adha! Semoga kamu mendapat daging kurban yang empuk seperti hati kamu yang lembut."
     
  2. “Suara takbir menggema telah dikumandangkan. Isyarat Idul Adha telah datang, ampunan dan barokah dari Allah semoga kita dapatkan. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H.”
     
  3. “Dengan kurban sebagai tanda cinta dan rasa syukur kita kepada Allah SWT, mari rayakan Idul Adha dengan sukacita dan kegembiraan. Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H, mohon maaf lahir dan batin.”
     
  4. “Ketika jemari ini tak sempat untuk berjabat. Seiring dengan bedug yang menggema serta seruan takbir yang menggaung di telinga. Tidak ada hadiah terindah dan perilaku paling mulia selain saling memaafkan. Taqabalallahu minal wa minkum. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H.”
     
  5. "Idul Adha adalah momen yang tepat untuk membuktikan kemampuan memasakmu. Ingat, daging kurban yang terbaik adalah yang dimasak dengan cinta!"
     
  6. "Selamat Idul Adha! Semoga kamu mendapat daging kurban yang segar dan melambangkan semangat hidupmu yang juga segar bugar!"
     
  7. “Tidak ada kata seindah kata maaf. Tidak ada perbuatan seindah memaafkan. Dengan datangnya Idul Adha, hati akan dibersihkan dari noda dan kotoran. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H, mohon maaf lahir dan batin.”
     
  8. “Seruan takbir menggema di langit untuk mengagungkan kebesaran Allah. Maafkan aku yang begitu kerdil dan kerap kali berbuat dosa serta kesalahan. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H.”
     
  9. "Selamat Idul Adha! Semoga daging kurbanmu bisa menambal segala luka hati yang pernah ada."
     
  10. “Hidup layaknya sebuah pencarian. Labuhkan pencarian hidupmu pada Allah Yang Maha Kuasa meski harus dipenuhi pengorbanan layaknya pengorbanan Nabi Ibrahim a.s. yang hanif. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H. Mohon maaf lahir dan batin.”
     
  11. “Hidup adalah timbal balik. Seperti peribahasa “kamu menuai apa yang kamu tanam”, apa yang kamu korbankan akan berbuah pahala. Selamat berkurban dan mohon maaf lahir dan batin.”
     
  12. “Selamat Hari Raya Idul Adha. Semoga Allah SWT melimpahkan cinta Nabi Ibrahim a.s. ke dalam diri kita hingga akhir hayat. Semoga makna kurban serta keikhlasan dalam beribadah dapat tertanam dan melekat dalam diri kita. Amin.”
     
  13. “Sebelum terbitnya matahari, semburatnya akan kuhiasi, untaian doa dan harapan kusematkan untukmu di Hari Raya Idul Adha.”
     
  14. “Awali perayaan kurban dengan senyum dan bahagia layaknya mereka yang bahagia karena menerima pemberian darimu. Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H. Mohon maaf lahir dan batin.”
     
  15. “Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H saudara-saudari seimanku. Semoga kita senantiasa meneladani ketaatan dan keikhlasan Nabi Ibrahim a.s. dalam berkurban untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.”
     
  16. “Dalam momen menggembirakan ini, izinkan saya mengucapkan harapan dan doa untuk kita semua. Semoga rahmat dan berkah dari Allah SWT selalu menyertai agar kita terus bersyukur dan bertakwa kepada-Nya. Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H. Mohon maaf lahir dan batin.”
     
  17. “Di kala sa’i adalah harapan, maka putaran tawaf adalah cermin penghambaan. Di kala wukuf menjadi bentuk ketundukan, lemparan jumlah merupakan perjuangan. Dengan gema takbir yang berkumandang, saya ucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha.”
     
  18. “Mereka yang lemah tidak akan mampu memaafkan, karena yang mampu memaafkan hanyalah mereka yang kuat. Selamat Hari Raya Idul Adha. Mohon maaf lahir dan batin.”
     
  19. “Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H. Semoga semangat berkurban menjadi pengingat atas keteguhan iman dan takwa kepada Allah SWT untuk terus berbuat baik kepada sesama.”
     
  20. “Senandung asma-Nya menghiasi malam hingga menjemput fajar. Sejuta umat turut menyambut hari kemenangan dengan berbagi rezeki ke sesama. Selamat Hari Raya Idul Adha.”
     
  21. “Setiap satu helai rambut kurban merupakan satu kebaikan. Selamat Hari Raya Idul Adha, semoga momen membahagiakan ini menjadi pengingat bagi kita untuk bersyukur dan terus berbagi kenikmatan dengan sesama.”
     
  22. “Hari raya telah tiba. Saatnya kita bersuka cita menyambut Hari Raya Idul Adha. Mari kita rayakan bersama keluarga dengan kehangatan dan kegembiraan. Mohon maaf lahir dan batin.”
     
  23. “Dalam setiap kebersamaan yang penuh senyum dan tawa, dalam setiap untaian doa dan kata maaf, dalam kesempatan yang datang menyapa. Semoga Allah senantiasa memberkahimu. Selamat Hari Raya Idul Adha. Mohon maaf lahir dan batin.”
     
  24. “Ya Allah, jadikanlah setiap helaan napas kami sebagai bagai cinta kepada-Mu. Jadikan kurban kami sebagai jalan panjang untuk mendekat kepada-Mu. Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H.”

Baca Juga:

Demikian kumpulan kata-kata Idul Adha yang menyejukkan hati untuk dikirimkan ke orang terdekat atau ke media sosial. Bersama dengan kata-kata tersebut, tentunya perlu dibarengi dan niat dan maksud yang baik pula agar semangat hari raya yang suci tetap terjaga.

Semarak perayaan kurban akan terus mengingatkan kita akan berkah Allah serta untuk senantiasa berbagi rezeki dengan sesama. Jangan lupa untuk terus bersilaturahmi dengan mengirimkan kata-kata ucapan di atas ya Toppers! 

Bagi yang ingin menunaikan ibadah kurban, Kamu juga bisa berkurban lewat Tokopedia. Berkurban lewat Tokopedia, lebih praktis, ekonomis, amanah dan jaminan hewan bebas PMK! 

Penulis: Muftia & Amanda R. Putri

© 2009-2025, PT Tokopedia