Film animasi memang worth it banget untuk dijadikan tontonan sebagai hiburan. Kita disajikan tampilan visual menggoda mata yang cuma bisa dilakukan lewat efek animasi, serta jalan cerita yang memang biasanya terjadi berdasarkan khayalan, imajinasi atau dongeng semata. Namun, tetap saja kita bisa menikmati sajian film animasi tersebut. Film animasi tentu gak lengkap tanpa soundtrack pendukungnya. Bayangkan kamu menonton film animasi tanpa lagu apa – apa? Tentu sepi dan kurang seru kan Toppers? Bahkan gak jarang soundtrack dari animasi tersebut lebih dikenal daripada film animasinya sendiri.
Buat kamu yang suka banget film animasi dan kangen dengan soundtrack – soundtracknya yang terkenal dan mendunia, berikut ini Toped akan ungkap deretan soundtrack animasi terbaik sepanjang masa. Lumayan untuk menghibur kamu di waktu luang :)
Aladdin – A Whole New World
Pernah nonton film animasi keluaran Walt Disney Pictures yang satu ini? Kisah animasi Aladdin dan lampu ajaibnya terinspirasi dari The Book of One Thousand and One Nights yang dirilis pada tahun 1992 yang menceritakan tentang kisah cinta antara Aladdin dengan Putri Jasmine beserta karpet terbang dan Jin dalam lampu ajaib yang selalu setia menemani Aladdin.
Salah satu soundtrack film animasi Aladdin yang terkenal ini sampai sekarang menjadi salah satu lagu paling romantis. Dibawakan oleh Peabo Bryson dan Regina Belle, lagu ini berhasil memenangkan penghargaan di Academy Awards ke-65 lho! Tidak sampai di situ, lagu A Whole New World bahkan sampai sekarang masih termasuk ke dalam daftar Billboard Hot 100 sebagai salah satu lagu animasi Disney terbaik.
Mulan – Reflection
Ingat dengan Mulan seorang gadis yang nekat berpura – pura menjadi seorang laki – laki dan ikut berperang untuk menggantikan ayahnya? Berbeda dengan film animasi Disney lainnya yang mengangkat karakter utama wanitanya sebagai putri atau seorang wanita yang sangat cantik sebaliknya, Mulan merupakan seorang gadis biasa namun kuat dan tangguh. Film animasi ini diangkat dari legenda yang berasal dari Tionghoa tentang Hua Mulan yang kemudian dirilis film animasinya pada tahun 1998 gak heran kalau semua karakter dalam film animasi ini bernuansa Tionghoa.
Soundtracknya yang berjudul Reflection memiliki lirik yang dalam ditambah dengan suara merdu yang dibawakan penyanyi dan aktris asal Filipina, Lea Salonga sekaligus mengisi suara Mulan. Lagu ini ditulis oleh Matthew Wilder dan David Zippel dan dinyanyikan kembali dengan versi single-nya oleh penyanyi cantik Christina Aguilera.
Beauty and The Beast – Beauty and The Beast
Film animasi yang diangkat dari dongeng percintaan ini menceritakan tentang Beast si buruk rupa dengan Princess Belle, seorang wanita pemberani yang mampu mengubah Beast menjadi seorang pangeran tampan karena ketulusannya dan akhirnya membuat mereka berdua hidup bahagia. Film animasi ini dirilis pada tahun 1991 yang merupakan film ke-30 dalam rangkaian film animasi klasik Walt Disney.
Soundtrack film animasi ini juga gak kalah romantisnya lho dan cocok dibawakan sebagai lagu dalam pesta – pesta pernikahan karena liriknya yang manis, romantis, sekaligus dalam. Dalam film animasinya sendiri, lagu ini dibawakan oleh penyanyi Angela Lansbury yang kemudian dinyanyikan kembali oleh diva terkenal di dunia Celine Dion yang berduet dengan Peabo Bryson yang membuat lagu ini menjadi salah satu lagu terbaik dengan menduduki peringkat ke-66 versi AFI.
Tarzan – You’ll Be In My Heart
Tarzan merupakan film animasi yang dirilis pada tahun 1999 menceritakan tentang kehidupan Tarzan di hutan setelah kecelakaan yang dialaminya pada masa kecil dulu. Karena ia tinggal di hutan sedari kecil, akhirnya ia dibesarkan oleh kera dan hidup bersama binatang – binatang di hutan belantara. Dari situ lah awal petualangan cintanya dimulai ketika Tarzan bertemu dengan seorang gadis cantik bernama Jane.
Pastinya kamu masih ingat dong dengan soundtracknya yang berjudul You’ll Be In My Heart yang dibawakan oleh penyanyi Phill Collins? Lagu ini salah satu faktor yang membuat film animasi Tarzan menjadi sukses besar dan meraup keuntungan banyak di pasaran. Bayangkan saja, lagu ini mampu bertahan hingga sembilan belas minggu di peringkat pertama dalam Adult Contempory Chart. Tidak hanya itu, lagu ini juga berhasil membawa Phill Collins memenangkan piala Oscar kategori musik terbaik.
The Little Mermaid – Under The Sea
Film animasi yang menceritakan kehidupan seorang putri duyung cantik bernama Ariel beserta teman – temannya di bawah laut juga menjadi salah satu film animasi yang menjadi favorit sejak tahun 1989 dan merupakan seri ke-28 dari Walt Disney Animated Classics series. Film animasi ini juga dibuat sekuelnya yang berjudul The Little Mermaid II: Return To The Sea, dan The Little Mermaid: Ariel’s Beginning yang dirilis pada tahun 2008.
Salah satu soundtrack film animasi ini yang berjudul Under The Sea dengan irama riang yang menyenangkan mampu membuat lagu ini menjadi salah satu pemenang di ajang penghargaan Academy Awards ke-62 lho!
The Lion King – Circle of Life
Film animasi selanjutnya ini bercerita tentang petualangan Simba, si anak singa yang diwariskan tahta dan kekuasaan oleh ayahnya, Mufasa. Film animasi ini semakin seru karena ditambah dengan perseteruan Simba dengan Scar yang dipenuhi iri hati dan ingin merebut kekuasaan yang dimiliki Simba. Film yang dirilis tahun 1994 ini membuatnya menjadi salah satu film animasi favorit sepanjang masa dan memiliki banyak nilai edukasi.
Perlu diketahui nih Toppers kalau lagu – lagu dalam film animasi The Lion King ini mampu menduduki tiga dari lima daftar nominasi lagu terbaik versi Academy Awards dan mendapatkan nominasi dalam ajang piala oscar ke-67 bahkan, salah satu lagunya yang berjudul Circle of Life sempat diputar sebanyak 22.448.467 juta kali lho!
Frozen – Let It Go
Tentu semua tau dong dengan film animasi yang satu ini? Yup, Frozen memang menjadi salah satu film animasi terfavorit dan nge-hits sejak pertama kali dirilis. Bukan hanya anak – anak saja yang suka dengan animasi ini bahkan, para remaja dan usia dewasa sekalipun ikut keranjingan film animasi ini. Film yang menceritakan kisah kakak beradik, Anna yang memiliki kekuatan sihir untuk mengendalikan es dan terkesan dingin, berbanding terbalik dengan sang adik Elsa yang adalah manusia biasa namun memiliki kepribadian hangat dan ceria.
Jika membahas soundtrack animasi terbaik, tentunya lagu film Frozen ini gak boleh dilupakan begitu saja lho! Seiring dengan filmnya yang melejit, salah satu lagunya yang berjudul Let It Go juga ikut meroket. Lagu yang dinyanyikan oleh Idina Menzel ini mampu meraup banyak penghargaan diantaranya, Best Song di 19th Critics Choice Awards, Best Original Song di 86th Academy Awards, Best Original Song di 18th Satellite Awards, Best Original Song di Phoenix Film Critics Society, dan masuk nominasi sebagai Best Original Song di 71st Golden Globe Awards. Wah.. Banyak banget ya Toppers penghargaan yang didapat dari soundtrack ini. Lagu ini juga dipopulerkan oleh penyanyi wanita berbakat Demi Lovato.
Itu dia Toppers deretan soundtrack anime terbaik sepanjang masa yang susah buat kamu lupakan dan gak bakal bosen – bosen untuk didengerin. Soundtrack animasi mana nih yang menjadi favorit kamu Toppers? (Baca juga: 5 Pesan Moral yang Kamu Dapat dari Film Frozen)