• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

11 Inspirasi Desain Kartu Ucapan Selamat Kelahiran Bayi

Share

11 Inspirasi Desain Kartu Ucapan Selamat Kelahiran Bayi

Butuh inspirasi untuk kartu ucapan kelahiran bayi saudara atau teman? Yuk, simak ide desain kartu ucapan baby born yang lucu dan unik berikut!


Desain Kartu Ucapan Selamat Kelahiran Bayi – Kelahiran seorang anak adalah momen yang membahagiakan sekaligus mengharukan bagi setiap orang tua. Sebagai saudara atau teman pun kita pasti turut senang atas kelahiran si kecil. Keinginan untuk memberikan kado kelahiran untuk si kecil maupun orang tua juga pastinya dilakukan. Salah satunya dengan memberikan kartu ucapan selamat.

Kartu ucapan selamat atas kelahiran bayi dan menjadi orang tua bisa berisikan tentang pesan-pesan kegembiraan kita atas berhasilnya mereka menjadi orang tua. Baby born card juga bisa didampingi dengan berbagai kado kelahiran bayi, mulai dari kado untuk pakaian bayi, dot bayi, sepatu bayi, dan lain sebagainya. Atau kamu juga bisa berikan hadiah untuk sang ibu seperti pompa asi, cooler bag, pakaian menyusui, bantal menyusui, dan lain sebagainya.

Nah, untuk memberikan kartu ucapan pastinya membutuhkan inspirasi untuk desain kartu. Untuk itu, yuk simak 11 inspirasi desain kartu ucapan selamah kelahiran bayi yang lucu dan unik berikut!

Desain Kartu Ucapan Selamat Kelahiran Bayi

1. Sparkle

Kartu Sparkle
Sumber: Pinterest

Desain kartu ucapan ini tergolong simple dan tetap menarik. Ornamen sparkle atau pernak pernik pada bagian background kartu memberikan kesan meriah dan kebahagiaan. Cukup tambahkan tulisan “Welcome Little Baby” untuk menegaskan kegembiraan kita atas kelahiran si kecil.

Kamu bisa mengganti warna background dari kartu, seperti contoh di atas ditujukan untuk kelahiran bayi laki-laki, karena kartu berwarna biru dan ditujukan untuk “baby boy”. Jika bayi tersebut adalah perempuan, kamu bisa mengganti warna merah mudah dengan tulisan “baby girl”.

2. Desain Keranjang Bayi

Desain Keranjang Bayi
Sumber: Pinterest

Banyak sekali icon atau ornamen yang bisa digunakan untuk desain kartu ucapan selamat kelahiran bayi, salah satunya adalah keranjang bayi. Kamu bisa gunakan keranjang bayi sebagai gambar yang menandakan kartu tersebut untuk menyambut kelahiran bayi. Cantumkan juga nama si kecil pada bagian bawah dan tag tanggal kelahiran. Kartu terlihat lucu, unik, dan menarik untuk diberikan.

BACA JUGA: Temukan Ide Desain Amplop Undangan Unik dan Manarik, Di Sini!

3. Desain Produk Kebutuhan Bayi

Desain Produk Bayi
Sumber: Pinterest

Bukan hanya keranjang bayi, berbagai produk kebutuhan bayi bisa kamu kumpulkan dan jadikan background pada kartu ucapan! Mulai dari botol susu, dot bayi, boneka, empeng, dan lainnya. Kartu akan terlihat meriah dan lucu untuk diberikan. Ditambah dengan tulisan “Welcome to The World” yang mengartikan kata sambutan untuk si kecil.

4. Desain Simple

Desain Simple
Sumber: Pinterest

Desain kertu ucapan yang simple juga bisa jadi pilihan. Seperti contoh di atas, kartu ini terlihat sangat simple dan tetap menarik. Menggunakan elemen sepatu bayi yang menggemaskan ditambah dengan nama si kecil. Kartu ucapan ini juga bisa digunakan untuk kartu ucapan ulang tahun si kecil disetiap tahunnya.

5. Desain Water Color

Desain water color
Sumber: Pinterest

Tidak harus selalu menggunakan elemen bayi pada kartu, desain yang general seperti ini juga cocok jadi pilihan. Desain tumbuhan asri seperti di atas juga bisa menggambarkan ketenangan, ketulusan, dan kebahagiaan. Sehingga menggambarkan situasi kebagahiaan atas kelahiran si kecil.

6. Desain 3D / Timbul

Desain kartu 3D
Sumber: Etsy

Kartu ucapan unik memang bisa jadi pilihan utama. Seperti kartu ucapan di atas, terlihat unik dan menggemaskan sehingga mencerminkan sosok bayi. Kamu bisa pilih desain kartu 3D / timbul ini sebagai pilihan utama. Tidak usah gunakan banyak ornamen karena justru terlihat terlalu ramai.

Ornamen yang timbul ini sudah bisa jadi pusat perhatian pada kartu ucapan. Kartu ini juga mudah lho untuk kamu buat sendiri. Mau coba?

7. Desain Balon Ucapan

Desain balon ucapan
Sumber: Pinterest

Desain ini bisa sekaligus menambah keunikan bentuk ucapan atau doa untuk si kecil. Selain tulisan “Welcome Little One” kamu juga bisa cantumkan sifat-sifat yang kamu doakan untuk si kecil. Kamu bisa berikan kesan bayi sedang digantung oleh balon yang berisikan berbagai sifat-sifat terpuci untuk sang bayi.

BACA JUGA: Ketahui 10 Perbedaan Brosur dan Flyer

8. Desain Gantungan Baju

Desain Gantungan Baju
Sumber: Etsy

Desain unik lainnya adalah menggunakan berbagau gambar baju bayi. Kamu juga bisa berikan boneka dan selimut bayi di dalamnya. Kesan unik dan menggemaskan bisa sekaligus terlihat. Padukan juga dengan amplop berwarna cerah agar memberikan kesan membahagiakan pada kartu.

9. Desain Hewan dan Tumbuhan

Desain hewan dan tumbuhan
Sumber: Cottonbird

Menggemaskan, bisa jadi daya tari sendiri bagi setiap kartu ucapan. Kartu ucapan di atas terbilang lucu karena adanya ornamen tumbuhan dan hewan yang dibuat kartun lucu. Kamu bisa cantumkan nama bayi, tanggal kelahiran, tinggi bayi, dan juga berat badan bayi. Kartu tetap terlihat simple dan menarik meskipun banyak informasi yang dicantumkan.

10. Desain Kartun Bayi

Desain Kartun Bayi
Sumber: Zazzle

Tidak diragukan, desain kartu bayi bisa jadi pilihan utama untuk kamu yang cari kartu ucapan lucu dan menggemaskan. Kamu bisa jadikan gambar kartun baju menjadi pusat gambar pada kartu, hanya cukup tambahkan tulisan “So Happy to Hear the Happy News” yang menggambarkan kebahagiaan atas kelahiran sang bayi.

11. Desain Balon Melayang

Desain Balon Melayang
Sumber: Pinterest

Kartu ucapan simple ini juga bisa jadi pilihan lho! Terlihat simple dan tetap unik ditambah dengan kata sapaan untuk menyambut si kecil. Tampilan kartu seperti lukisan ini juga memberikan kesan ketulusan dari pemberi ucapan.

BACA JUGA: 10 Contoh Desain Kartu Undangan Pernikahan Simple


Gimana Toppers? Sudah menemukan ide desain kartu ucapan selamat kelahiran bayi yang cocok? Semoga 11 desain di atas bisa jadi inspirasimu untuk memilih desain baby born card.

Membuat sendiri dengan melukis atau mendisain secara digital bisa kamu lakukan. Jika kamu cari tempat percetakan online dengan proses yang mudah, kamu bisa langsung cek Tokopedia! Cetak kartu ucapan bisa di Tokopedia Print dengan berbagai pilihan kertas dan warna. Jadi tak perlu repot lagi keluar rumah untuk cetak online berbagai kebutuhan Toppers!

jasa printing online
Mau bikin acara, peralatan kantor hingga kebutuhan jualan, tapi bingung print undangan di mana? Print di Tokopedia aja!
© 2009-2025, PT Tokopedia